13 Mei 2024

Profil SMK Lingga Kencana Depok, Jurusan dan Sistem Belajar!

Memiliki kurang lebih 290 siswa dan 18 guru aktif
Profil SMK Lingga Kencana Depok, Jurusan dan Sistem Belajar!

Foto: instagram.com/smk_lingga_kencana

Baru-baru ini SMK Lingga Kencana menjadi sorotan media massa terkait kecelakaan bus yang mengangkut kurang lebih 40 siswa.

Kecelakaan tersebut terjadi pada Sabtu, 11 Mei 2024 sekitar pukul 18.45 WIB di daerah Ciater, Subang.

Akibatnya, 11 orang meninggal dunia dan 9 korbannya adalah siswa SMK Lingga Kencana.

Saat kejadian, SMK Lingga Kencana pun ramai dikunjungi orang tua siswa yang menunggu anaknya dengan cemas.

Yuk, simak informasi soal profil sekolah di bawah ini, Moms.

Baca Juga: 10 Jurusan SMK, Mulai dari Akutansi hingga Perhotelan!

Profil SMK Lingga Kencana

SMK Lingga Kencana
Foto: SMK Lingga Kencana (Smklinggakencana.sch.id)

SMK Lingga Kencana merupakan sekolah bertaraf Internasional yang berlokasi di Jl. Raya Sawangan No.47, Rangkapan Jaya Baru, Kota Depok.

Mengutip dari beberapa sumber, sekolah ini berada di bawah kepemimpinan Ruslan Muntaha.

Dalam beberapa tahun terakhir, sekolah ini memprioritaskan program ekstrakurikuler yang tentunya didukung oleh beberapa fasilitas.

Salah satu fasilitasnya adalah studio musik yang berfungsi sebagai tempat bagi siswa dengan minat dan bakat dalam kesenian.

Selain dalam bidang seni, sekolah ini juga memiliki fasilitas lapangan futsal, lho Moms.

Tujuan dari pengembangan ekstrakurikuler ini untuk memberikan ruang bagi siswa untuk menyalurkan bakat dan kreativitas yang dimiliki.

Hal ini dibuktikan dengan keberhasilan SMK Lingga Kencana dalam meraih juara 1 dalam perlombaan futsal antar pelajar tingkat SMK/SMA se-Kota Depok.

Baca Juga: 12 Rekomendasi Sekolah Chef Terbaik di Indonesia

Sistem Pembelajaran di SMK Lingga Kencana

SMK Lingga Kencana Depok
Foto: SMK Lingga Kencana Depok (Smklinggakencana.sch.id)

Mengutip dari data Kemdikbud, SMK Lingga Kencana memiliki SK Pendirian Sekolah 421.3/Ops.463/VIII/Cadisdik/2020.

Lalu, izin operasional bernomor 421.4/64/Disdik/2016, dengan sekolah ini berstatus swasta di bawah naungan salah satu Yayasan. 

Sejauh ini, SMK swasta ini tercatat memiliki siswa sebanyak 290 orang, 150 laki-laki dan 140 perempuan. Sedangkan, guru aktif sebanyak 18 orang.

Untuk sistem belajar, SMK Lingga Kencana mengelompokan ke-290 murid menjadi 13 rombongan belajar.

SMK bertaraf Internasional ini juga menerapkan sistem kegiatan belajar mengajar (KBM) selama 6 hari dalam 1 minggu.

Baca Juga: 100 Ucapan Kelulusan SMA, Bahasa Indonesia dan Inggris!

Jurusan di SMK Lingga Kencana

Sejauh ini ada tiga jurusan di SMK Lingga Kencana, yakni:

  • Perbankan Syariah
  • Bisnis Daring dan Pemasaran
  • Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran

Kontak SMK Lingga Kencana

  • Telepon: 021-77885137
  • WhatsApp: +6281386893439
  • email: linggakencanasmk@yahoo.co.id
  • Website: https://smklinggakencana.sch.id

Itulah informasi seputar profil SMK Lingga Kencana yang masih jadi sorotan.

  • https://smklinggakencana.sch.id/smk-lingga-kencana-raih-prestasi-lewat-ekstrakulikuler/
  • https://dapo.kemdikbud.go.id/sekolah/8A1D2671A64766163A44

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.