Suami Terlihat Malas dalam Rumah Tangga, Bagaimana Menghadapinya?
Moms, keinginan untuk memiliki rumah tangga yang baik pastinya menjadi cita – cita. Di era sekarang ini banyak sekali perubahan sifat yang terjadi justru ketika menikah.
Sifat yang dulunya terlihat asyik sewaktu pacaran mendadak menjadi menyebalkan saat pernikahan. Salah satu yang kerap muncul adalah suami malas.
Dalam hal ini, suami terlihat tidak semangat atau pasif terhadap hubungan rumah tangga.
Penyebab Suami Malas
Stephen J Betchen D.S.W., doctor di University of Pennyslvania School of Social Work mengungkapkan suami malas bisa muncul karena banyak hal. Salah satunya adalah rasa lelah setelah pulang bekerja dan kecenderungan menjadikan akhir pekan sebagai waktu untuk beristirahat.
Hal ini tidak salah karena Moms tahu bagaimana intensitas bekerja suami. Tetapi suami juga perlu menyadari bahwa membuat waktu bersama Moms menjadi penting untuk keberlangsungan rumah tangga yang baik.
Kondisi salah satu pasangan malas ini mungkin terjadi akibat perbedaan usia yang cukup aktif. Moms yang menikahi pasangan lebih muda tentu suami akan cenderung lebih aktif dan memonopoli kegiatan pasangan sehingga membuat pasangan lebih pasif.
Perhatian Terlebih Dahulu
Moms bisa melakukan hal – hal apapun yang menarik perhatian suami yang pasif. Studi mengungkapkan bahwa pasangan pasif sangat suka memperhatikan kegiatan aktif pasangan.
Justru perhatian dan sifat manja Moms membuatnya lebih bergairah terhadap Moms dan kehidupan rumah tangga ini. Percayalah bahwa suami akan melakukan hal yang sama jika Moms melakukan hal itu dengan tulus dan benar.
Selain mencoba aktif lebih dahulu, Moms juga bisa mengajak suami dengan kegiatan bersama di luar seks seperti menonton bioskop dan pergi berolahraga bersama. Atau Moms bisa memintanya untuk menemaninya memasak saat akhir pekan sehingga tercipta suasana ceria dan menyenangkan.
Baca Juga: 5 Resolusi Suami Istri untuk Pernikahan yang Langgeng dan Bahagia
Melibatkan Peran Anak
Moms juga bisa melibatkan anak sebagai cara untuk membuat waktu bersama keluarga menjadi lebih intim. Biarkanlah anak bermain lempar bola dengan suami untuk menjaga hubungan baik antara anak dan ayah. Lalu, bagaimana jika memang suami punya kepribadian yang pasif alias malas untuk melakukan aktivitas bersama?
Moms bisa memancingnya dengan mengajaknya bertemu dengan banyak orang untuk memunculkan sifat aktif sang suami. Moms juga bisa mendaftarkan suami ke tempat kebugaran atau komunitas yang disukai oleh suami untuk memunculkakn sifat aktif. Orang yang pasif tidak akan berubah jika diancam dengan kata – kata dan omelan.
Dia akan cenderung diam dan menganggap semua hal baik – baik saja saat itu terjadi. Secara karakter, suami malas butuh tindakan yang ekstrem untuk memengaruhi sifat pasifnya tersebut. Misalnya Moms bisa bertindak dengan tidak mau berhubungan seks dengan suami. Meskipun di beberapa kasus hal tersebut tetap tidak membuat pasangan menjadi aktif. Mereka malah jatuh kedalam masalah baru seperti depresi dan lainnya.
Baca Juga: 3 Hal Yang Harus Diucapkan Pada Suami Setiap Hari Agar Tetap Mesra
Mengetahui Kondisi Sang Suami
Namun, Moms juga perlu memahami bahwa ada beberapa kondisi pasangan pasif biasanya dikarenakan pasangan yang cacat secara fisik maupun emosional. Moms perlu melihat perilaku suami. Jika kelewat pasif dan sulit untuk berkomunikasi maupun bersosialisasi, Moms bisa menanyakan hal apa yang sedang dialami. Bisa jadi hal tersebut disebabkan oleh depresi atau masalah mental lainnya. Jangan ragu untuk membawa suami ke tenaga medis untuk mendapatkan perawatan yang lebih baik dan tepat.
Nah, apakah Moms pernah menghadapi kondisi suami malas? Bagaimana mengatasinya agar mempertahankan rumah tangga tetap harmonis?
(GSA)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.