Contoh Susunan Acara Pelantikan KPPS dan Jadwalnya!
Susunan acara pelantikan KPPS dibuat untuk memastikan kelancaran dan ketertiban kegiatan hingga selesai.
Terlebih, dalam waktu dekat anggota KPPS Pemilu 2024 segera dilantik. Maka, dibutuhkan orang untuk memandu jalannya acara pelantikan.
Acara pelantikan ini juga memerlukan seorang MC agar lebih mudah dalam memandu acara.
Untuk itu, yuk simak contoh susunan acara Pelantikan KPPS di bawah ini, Moms.
Baca Juga: KPPS Pemilu 2024: Cara Daftar, Gaji, hingga Tanggung Jawab
Contoh Susunan Acara Pelantikan KPPS
Berikut contoh susunan acara Pelantikan KPPS yang bisa Moms jadikan acuan.
Contoh Susunan Acara Pelantikan KPPS 1
1. Pembukaan
- Sambutan dari Ketua Panitia Pelantikan
- Pembacaan doa
2. Pengantar Acara
- Penjelasan singkat tentang agenda dan tujuan pelantikan
3. Sambutan-sambutan
- Sambutan dari Ketua KPU setempat
- Sambutan dari perwakilan pemerintah daerah
- Sambutan dari perwakilan partai politik (jika ada)
4. Prosesi Pelantikan
- Pembacaan SK (Surat Keputusan) pengangkatan anggota KPPS
- Pengambilan sumpah/janji anggota KPPS oleh pejabat yang berwenang
- Penandatanganan berita acara pelantikan
5. Penyampaian Arahan dan Petunjuk
- Penyampaian arahan oleh Ketua KPU setempat mengenai tugas dan tanggung jawab anggota KPPS
- Penyampaian petunjuk teknis pelaksanaan Pemilu
6. Sesi Foto Bersama
- Sesi foto bersama para anggota KPPS yang baru dilantik, pejabat KPU, dan undangan lainnya
7. Penutup
- Ucapan terima kasih dari Ketua Panitia Pelantikan
- Penutupan acara
8. Ramah Tamah
- Makan siang atau makan malam bersama sebagai bentuk apresiasi dan pembinaan kekompakan tim KPPS
Contoh Susunan Acara Pelantikan KPPS 2
1. Pembukaan
- Membaca bismillah.
2. Menyanyikan Lagu Kebangsaan “Indonesia Raya”
3. Pembacaan Surat Keputusan Pengangkatan KPPS Pemilu 2024
- Serah terima SK secara simbolis oleh Ketua PPS atas nama Ketua PPS Kabupaten terkait kepada perwakilan anggota KPPS.
4. Pengambilan Sumpah dan Janji Anggota KPPS
- Dilakukan oleh Ketua PPS Desa terkait.
5. Sambutan-sambutan
6. Penutup
- Berdoa.
Baca Juga: Begini Cara Pindah TPS di Pemilu 2024, Diperpanjang!
Jadwal Pelantikan KPPS 2024
Penetapan anggota KPPS dijadwalkan berlangsung pada 24 Januari 2024, sementara pelantikan KPPS dilaksanakan pada 25 Januari 2024.
Berikut jadwal lengkapnya, Moms.
- Pengumuman pendaftaran calon anggota KPPS: 11 - 15 Desember 2023
- Penerimaan pendaftaran calon anggota KPPS: 11 - 20 Desember 2023
- Penelitian administrasi calon anggota KPPS: 11 - 22 Desember 2023
- Pengumuman hasil penelitian administrasi calon anggota KPPS: 23 - 25 Desember 2023
- Tanggapan dan masukan masyarakat terhadap calon anggota KPPS: 23 - 28 Desember 2023
- Pengumuman hasil seleksi calon anggota KPPS: 29 - 30 Desember 2023
- Penetapan anggota KPPS: 24 Januari 2024
- Pelantikan anggota KPPS: 25 Januari 2024
- Masa kerja KPPS: 25 Januari - 25 Februari 2024.
Baca Juga: 5 Jenis Surat Suara Pemilu 2024, Jangan Sampai Salah Moms!
Itulah susunan acara Pelantikan KPPS 2024 yang berlangsung pada Kamis, 25 Januari 2024. Semoga membantu, Moms!
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.