22 Mei 2019

Tasya Kamila Cukur Rambut Bayinya Saat Aqiqah, Potong Rambut Anak Bikin Tumbuh Lebih Lebat?

Apakah hanya mitos belaka atau fakta ya, Moms?
Tasya Kamila Cukur Rambut Bayinya Saat Aqiqah, Potong Rambut Anak Bikin Tumbuh Lebih Lebat?

Foto: instagram.com/tasyakamila

Tak terasa, sudah satu minggu semenjak Tasya Kamila melahirkan putra pertamanya bernama Arrasya Wardhana Bachtiar.

Pasangan Tasya Kamila dan Randi Bachtiar pun menggelar acara tasyakur aqiqah pada Minggu (19/5/2019) kemarin.

Mengutip dari Grid.ID, Tasya Kamila memiliki alasannya sendiri mengapa ia dan suami memilih waktu aqiqah anaknya yang baru berusia sepekan itu.

Baca Juga: Tasya Kamila Alami Puting Luka dan Lecet Saat Menyusui, Ini 4 Cara Mudah untuk Meredakannya

aqiqah tasya kamila-1.jpg
Foto: aqiqah tasya kamila-1.jpg (instagram.com/tasyakamila)

"Sunahnya 7 hari, kalau lewat dari itu tunggu dia akhil baligh," kata Tasya Kamila saat ditemui di kediamannya, kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat.

Tasya juga menambahkan, acara tersebut dilakukan bersamaan dengan empat bulanan kakaknya yang sedang hamil.

Ia dan Randi Bachtiar mengundang keluarga serta anak yatim untuk buka bersama di rumahnya.

Salah satu kegiatan aqiqah yang dilakukan Tasya adalah memotong rambut putra mungilnya. Sebenarnya, tidak sedikit dari orang tua yang melakukan hal ini dengan harapan agar rambut anaknya tumbuh lebat.

Baca Juga: So Sweet! Ini 6 Kemesraan Tasya Kamila dan Suami

Memotong Rambut Anak Agar Tumbuh Lebat, Mitos Atau Fakta?

rambut bayi lebat.jpg
Foto: rambut bayi lebat.jpg (smartparents.sg)

Mengutip Mayo Clinic, Lawrence E. Gibson, M.D., seorang dokter yang bersertifikat di bidang dermatologi, dermatopatologi dan imunodermatologi, menjelaskan hal tersebut hanya mitos.

"Mencukur rambut tidak mengubah ketebalan, warna, atau tingkat pertumbuhannya. Mencukur rambut wajah atau tubuh memberi rambut ujung tumpul.

Ujung mungkin terasa kasar atau "keras" untuk beberapa saat saat tumbuh. Selama fase ini, rambut mungkin lebih terlihat gelap atau lebih tebal, tetapi sebenarnya tidak," jelasnya.

Ia menambahkan, "Jika tiba-tiba merasakan peningkatan rambut wajah atau tubuh, bicarakan dengan dokter. Ini bisa berupa efek samping obat atau tanda kondisi medis yang mendasarinya."

Baca Juga: 6 Makanan Ini Ternyata Berguna Untuk Menyehatkan Rambut

Pada bayi, wajar jika rambut Si Kecil bisa kehilangan sebagian, atau bahkan semua rambut mereka sejak lahir, hal ini terjadi biasanya sekitar 4 bulan, dikutip dari Baby Center.

Tetapi baik itu Moms mencukur, memangkas, atau menyisir rambutnya hingga ratusan kali sehari tidak akan memengaruhi pertumbuhannya.

Lebat atau tidaknya rambut bayi tergantung pada faktor genetika. Jadi, apakah Moms juga memotong rambut Si Kecil dengan harapan akan tumbuh lebat?

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.