26 Januari 2019

Wah, Ternyata Saat Stres Wanita Cenderung Ingin Berhubungan Seks!

Studi menunjukkan ketika wanita mengalami stres maka hasrat seksualnya akan meningkat


Ketika sedang merasa stres, ada anggapan berpikir bahwa seorang wanita akan lebih memilih untuk beristirahat, berbelanja atau berjalan-jalan guna melepaskan beban pikirannya.

Ternyata hal tersebut tidaklah benar lho Moms, karena saat sedang stres wanita malah memiliki hasrat yang lebih untuk melakukan hubungan seksual.

Hasrat Seks Wanita Meningkat Saat Stres

Sebuah studi sempat menunjukkan bahwa stres akan memiliki dampak negatif pada hasrat seksual seorang wanita, dengan kata lain keinginan seorang wanita untuk melakukan hubungan seksual saat sedang stres akan menurun.

Namun agaknya studi tersebut kita telah terbantahkan oleh sebuah studi baru yang dihasilkan oleh Journal Sexual Medicine. Studi terbaru ini menunjukkan bahwa ketika seorang wanita mengalami stres maka hasrat seksualnya akan cenderung lebih meningkat ketimbang para wanita lain.

Hal ini diperkuat pula dengan dengan hasil yang ditemukan para peneliti di Amerika Serikat yang melakukan penelitian terhadap perilaku seksual para wanita yang sedang mengalami gejala stres tingkat menengah hinggga akut.

Hasil yang ditemukan adalah, para wanita tersebut memang memiliki intensitas untuk melakukan hubungan seksual yang lebih tinggi ketimbang dengan para wanita yang sedang tidak stres.

Sebenarnya tidak terlalu kuat hubungan sebab akibat antara stres dan bercinta, sehingga tidak benar adanya bila seorang wanita harus merasakan stres terlebih dahulu untuk mendapatkan hubungan seks yang membahagiakan.

Baca Juga : 4 Tips Oral Seks yang Tidak Kalah Memuaskan dengan Seks Biasa

Manfaat Seks saat Stres

Meskipun stres memang bukanlah hal yang baik bagi tubuh, namun ternyata stres jangka pendek memiliki manfaat tersendiri bagi kehidupan seks pasangan suami istri yaitu:

1. Menurunkan Tekanan Darah

Saat sedang stres, tekanan darah seseorang akan cenderung naik dengan kata lain seseorang akan mengalami tekanan darah tinggi.

Hal ini tentunya sesuatu yang tak baik bagi kesehatan, dimana tekanan darah harus selalu terjaga agar tetap stabil.

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa seringnya berhubungan seksual ternyata dapat menurunkan tekanan darah seseorang. Tak hanya itu, berhubungan seksual juga ternyata dapat menambah energi seseorang.

2. Mencerdaskan Otak

Tahukah Moms bahwa ternyata sering melakukan hubungan seks akan menyebabkan sel tumbuh di hippocampus.

Sel hippocampus ini merupakan sel yang dapat membuat seseorang lebih pintar, karena hippocampus merupakan salah satu bagian dari otak yang bertanggung jawab dalam mengatur tingkat stres.

3. Membantu Beristirahat

Seseorang yang mengalami stres umumnya cenderung tak bisa tidur, untuk itu cobalah untuk melakukan hubungan seksual di malam hari.

Setelah melakukan hubungan seksual, seseorang akan lebih mudah tidur. Pada saat tidur inilah seseorang dapat beristirahat dan sekaligus memperbaiki kondisi tubuh yang sedang merasa tertekan.

Tak hanya itu, dengan tidur atau istirahat yang berkualitas juga akan membantu seseorang untuk mengurangi risiko penyakit.

4. Meningkatkan Hormon Oksitosin

Saat berhubungan seks, secata otomatis hormon oksitosin akan meningkat. Hormon ini merupakan hormon yang akan bertanggung jawab untuk rasa bahagia.

Sehingga saat Moms sedang merasa stres, tentunya Moms membutuhkan hormon oksitosi dalam tubuh untuk meningkat.

Tak hanya itu saja, ternyata hormon oksitosin ini juga dapat membangun kepercayaan antara Moms dan pasangan lho.

(MDP)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.