Coba 3 Posisi Tidur Mesra dengan Pasangan yang Bikin Makin Romantis Ini
Ketika berbicara soal tempat tidur dengan pasangan, kita mungkin berpikir tentang situasi seksual.
Nyatanya posisi tidur juga menentukan keromantisan.
Apa yang terjadi di atas tempat tidur bukan hanya semata-mata soal seksual saja tetapi juga bisa meningkatkan keromantisan hubungan.
Moms dan pasangan mungkin punya posisi tidur favorit.
Misalnya, ada orang yang suka tidur terpisah dengan pasangan namun saling berhadapan.
Atau ada pula yang tidur sembari memegang tangan.
Semua itu ternyata dapat berpengaruh dan dapat meningkatkan keromantisan.
Lantas apakah jika tidak saling berdekatan saat tidur artinya tidak romantis?
Tentu saja ada faktor-faktor seperti saat sedang tak enak badan atau hal lain yang membuat posisi tidur berubah.
Atau ada sebagian orang yang tidak bisa tidur jika bersentuhan dengan orang lain.
Baca Juga: Catat, Ini 5 Aturan Berargumen dengan Pasangan
Ingat bahwa ada banyak faktor mengenai hal ini.
Namun, Moms dan pasangan memang perlu memperhatikan sesekali mengenai posisi tidur.
Tak masalah mencoba beberapa posisi berikut ini yang nyatanya dapat memberikan manfaat bagi hubungan Moms dan pasangan.
Tentu saja dapat meningkatkan keromantisan dan meningkatkan komunikasi yang efektif.
Sebab, posisi tidur yang romantis akan membantu Moms dan pasangan berkomunikasi dengan baik jika sedang mengalami masalah tertentu.
1. Posisi Sendok
Foto: prolong.com
Posisi sendok atau menyendok adalah posisi yang sangat intim, membutuhkan kepercayaan, dan hanya 18% pasangan yang mengadopsinya.
"Posisi sendok ini dianalogikan seperti sendok besar yang melindungi sendok kecil. Posisi ini adalah salah satu cara bagi pasangan baru untuk menunjukkan dirinya sudah tak lagi egois memikirkan diri sendiri,” kata Sarah Brown, ahli tidur dan kesehatan di Mattress Firm.
Brown juga berkata bahwa pasangan dengan gaya tidur ini ingin menjalin hubungan bersama-sama dan setara, namun tetap saling melindungi.
Baca Juga: 7 Kebiasaan Kecil yang Bisa Menguatkan Hubungan Pernikahan
2. Wajah Berhadapan
Foto: uratex.com
Ada kalanya Moms dan pasangan perlu meluangkan waktu untuk saling mendekatkan diri satu sama lain.
Dari segala kegiatan yang dilakukan, seringkali pasangan lupa mengenai keintiman yang telah dibangun antara suami istri.
Maka, Patti Woods, ahli bahasa tubuh dan penulis buku Success Signals, A Guide to Reading Body Language, berkata bahwa posisi tidur dengan muka saling mendekat adalah posisi tidur tepat untuk meningkatkan keromantisan.
Posisi ini memuaskan pasangan-pasangan yang tidak bisa cukup dekat satu sama lain karena satu dan lain hal.
Moms bisa melakukannya sembari membicarakan hal penting sebelum tidur.
Ingat bahwa keromantisan tak hanya berujung seksual saja.
Moms bisa membahas hal-hal penting seputar pernikahan, anak, dan hal lainnya yang dapat memberikan dampak positif pada hubungan Moms dan pasangan.
Baca Juga: Agar Sama-sama Senang, Catat Do's dan Don'ts Saat Lakukan Double Date
3. Posisi Sendok yang Longgar
Foto: lurdcoffee.com
Jika posisi sendok kurang memberikan ruang satu sama lain, Moms bisa mencoba posisi sendok yang sedikit longgar.
Posisi ini menimbulkan perasaan protektif dan kepercayaan satu sama lain seperti posisi menyendok pada umumnya.
Hanya saja, posisi ini membutuhkan sedikit ruang.
Hal ini biasanya dilakukan oleh pasangan yang sudah lebih dewasa.
Apakah Moms dan pasangan kerap memperhatikan posisi tidur yang dapat meningkatkan keromantisan?
Posisi mana yang sering Moms lakukan bersama dengan pasangan?
(GSA)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.