8 Fakta Meninggalnya Zefania Carina, Putri Karen Idol, Karena Jatuh dari Apartemen
Putri semata wayang dari Karen Pooroe, finalis Indonesian Idol 2004, meninggal dunia karena jatuh dari apartemen di bilangan Jakarta Selatan.
Sebelum kejadian, dikabarkan Karen sudah tidak bertemu dengan Zefania Carina selama enam bulan lamanya.
Fakta Meninggalnya Zefania Carina, Putri Karen Idol
Berikut ini adalah fakta dari kematian Zefania Carina, Putri Karen Pooroe dengan suaminya yang tengah berada dalam proses cerai, Arya Satria Claproth.
1. Jatuh dari Apartemen
Foto: instagram.com/karenpooroe
Menurut pengacara dari Karen, Wenny Amanupunyo, Zefania Carina meninggal pada tanggal 7 Februari 2020. Zefania jatuh saat tengah bermain air hujan, naik ke atas kursi, dan jatuh dari balkon apartemen.
2. Sedang Dalam Proses Cerai
Foto: instagram.com/karenpooroe
Sebelum kejadian naas tersebut, Karen dikabarkan tidak menemui anaknya selama enam bulan lamanya. Karen dan suaminya, Arya, tengah berada dalam proses perceraian. Arya pergi dari rumah dengan membawa putri semata wayang mereka.
3. Properti Milik Marshanda
Foto: Orami Photo Stock
Dikabarkan, apartemen tempat kejadian ini berlangsung, merupakan properti milik Marshanda. Namun, pihak dari Marshanda belum mengonfirmasi kabar tersebut.
Baca Juga: Ben Kasyafani Tanggapi Curhat Marshanda, Ini 3 Hal yang Diperhatikan Meski Telah Bercerai
4. Jenazah Carina Disemayamkan dan Dimakamkan di Jakarta Selatan
Foto: instagram.com/karenpooroe
Saat ini, jenazah Zefania Carina, disemayamkan di rumah duka RS Fatmawati dan dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan. Hati Karen hancur karena berbulan-bulan mencari anaknya, tapi ketika bertemu, putri tercinta telah meninggal.
Baca Juga: 7 Anak Artis Paling Lucu di Instagram, Gemas!
5. Dihubungi Arist Merdeka Sirait
Foto: instagram.com/komnasanak
Arist Merdeka Sirait, Ketua Umum Komnas Perlindungan Anak Indonesia, menghubungi Karen setelah mendengar berita ini. Arist berkata bahwa Karen justru mengetahui kabar meninggalnya Zefania dari pihak kepolisian.
Baca Juga: Perceraian Bukanlah Akhir dari Segalanya, Setidaknya Moms Terlepas dari 3 Hal Ini
6. Perceraian yang Tidak Berjalan Lancar
Foto: Orami Photo Stock
Arist Merdeka Sirait mengungkapkan hal tersebut ke publik karena selama ini dirinya adalah pihak mediator dalam mempertemukan Karen serta Zefania yang dibawa oleh Arya.
Sebelumnya, Karen telah melaporkan Arya ke kepolisian pada tanggal 8 September 2019 karena penganiayaan dalam rumah tangga.
7. Tidak Masuk Sekolah
Foto: instagram.com/karenpooroe
Selama dibawa oleh Arya, terhitung tiga bulan lamanya Zefania absen dari sekolah. Hal ini juga menjadi kekhawatiran Karen semasa Zefania tinggal bersama suaminya itu.
8. Arya Sempat Tidak Tahu Zefania Terjatuh
Menurut Wenny Amanupunyo selaku pengacara dari Karen, Arya tidak tahu kronologis terjatuhnya sang putri dari apartemen.
““Bapaknya sendiri memang tidak tahu kejadian waktu anaknya jatuh. Ada kursi di situ di atas balkon di apartemen tersebut, berarti logikanya ya anak itu naik ke kursi gitu,” ucapnya.”
Semoga Karen Idol dan keluarga diberikan ketabahan oleh Tuhan di tengah kedukaan ini, dan semoga masalah-masalahnya cepat selesai.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.