3 Lokasi Wisata Korea Selatan Jadi Favorit Seleb Indonesia untuk Dikunjungi
Korea Selatan memang tengah jadi destinasi favorit masyarakat Indonesia. Bukan hanya pecinta musik K-Pop atau drama Korea (K-Drama), para artis Indonesia juga banyak yang berbondong-bondong ke sana.
Wisata sejarah hingga lokasi syuting K-Drama jadi tempat yang layak untuk dikunjungi. Meski begitu, selalu ada kota yang menjadi tujuan sejuta umat di kota mana pun. Nah kalau tempat wisata Korea Selatan yang jadi favorit orang Indonesia, ada di mana saja sih? Yuk, Moms kita simak bersama!
1. Pulau Jeju
Pulau Jeju dikenal sebagai pulau penghasil buah jeruk yang amat terkenal di Korea Selatan. Selain itu, banyak pula hal yang menarik dari pulau ini yang layak dikunjungi.
Apalagi, banyak K-Drama yang syuting di pulau ini seperti Secret Garden, Dae Jang Geum, dan Princess Hours. Baru-baru ini, artis FTV, Dinda Kirana, mengunjungi pulau tersebut. Karena sudah pernah ke Korea Selatan, Dinda sengaja memilih tempat wisata Korea Selatan lainnya untuk mencoba hal-hal baru.
Di Pulau Jeju, Dinda mencoba hanbok di Mokgwana, Seogwipo Submarine & Yacht Tour, dan juga jajan di Sumokwon Flea Market, yang menurutnya semua jajanannya enak.
Baca Juga: Seperti Drama Korea, Begini 6 Momen Romantis Kevin Aprilio dan Vicy Melanie
2. Nami Island
Bunga Sakura tidak bisa tumbuh dan berbunga di sembarang tempat. Selain Jepang, Korea Selatan juga menjadi salah satu kota tempat bunga tersebut bisa berbunga. Tidak heran, banyak orang yang juga memilih Korea Selatan untuk bisa melihat bunga tersebut.
Nami Island menjadi salah satu kota yang layak untuk dikunjungi kalau kamu mau berpose di bawah bunga dengan warna pink yang sangat manis tersebut. Waktu yang paling tepat untuk ke Nami Island menikmati bunga sakura adalah awal April. Saat itu pulalah, Marsha Aruan dan teman-temannya mengunjungi tempat wisata Korea Selatan tersebut.
Kota tersebut juga jadi sangat terkenal karena menjadi lokasi syuting salah satu drama korea terbaik sepanjang masa, Winter Sonata. Bahkan, di pulau tersebut terdapat patung dari dua tokoh utama drama tersebut.
Baca Juga: 7 Essence Korea untuk Kulit Cerah dan Lembap Seperti Song Hye Kyo
3. N Seoul Tower
Selain menjadi penanda kota Seoul dan ibukota Korea Selatan, tempat wisata Korea Selatan ini menjadi lokasi syuting banyak film dan drama Korea. Beberapa drama yang pernah melakukan syuting di sini adalah My Love From Another Star, The Legend of Blue Sea, City Hunter, dan Boys Before Flower.
Ditambah lagi, di kawasan ini juga menjadi lokasi romantis karena bisa memang love lock dengan pasangan. Keluarga Ussy dan Andhika pernah juga berkunjung ke sana saat di Korea Selatan. Dea Annisa alias Dea Imut yang juga pernah berpose di sana.
Baca Juga: Selain Rossa, Ini 5 Penyanyi Indonesia yang Pernah Berkolaborasi dengan Penyanyi Korea
Kalau Moms, berencana ke tempat wisata Korea Selatan mana saja?
(TPW)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.