26 Juli 2023

7 Cara Membersihkan Sepatu Putih Agar Tetap Terlihat Baru

Gunakan bahan-bahan ini untuk membuat sepatu putih bersih seperti baru

Bagaimana cara membersihkan sepatu putih saat sudah mulai kuning?

Sneakers, slip-on, dan canvas shoes putih memang bisa membuat tampilan sporty casual Moms lebih trendi.

Namun, Moms mungkin berpikir bahwa pertimbangan utama saat ingin membeli sepatu putih adalah cara membersihkannya.

Sebab, sudah terbayang bagaimana sepatu putih tak bisa bertahan lama menghadapi kotoran dan debu jalanan saat dipakai.

Tapi jangan khawatir, Moms. Coba cara membersihkan sepatu putih dengan bahan-bahan ini. Mudah, kok!

Baca Juga: 10 Rekomendasi Sepatu Lokal Kekinian, Unisex Lengkap!

Cara Membersihkan Sepatu Putih yang Sudah Menguning

Memiliki sepatu putih yang sudah mulai menguning tentunya membuat penampilan terasa kurang maksimal.

Untuk itu, simak cara membersihkan sepatu putih yang mudah dan praktis berikut ini!

1. Sabun Cuci Piring

Membersihkan Sepatu Putih (Orami Photo Stock)
Foto: Membersihkan Sepatu Putih (Orami Photo Stock) (Orami Photo Stock)

Buatlah cairan sabun dengan mencampurkan beberapa tetes sabun cuci piring pada semangkuk air bersih. Celupkan sikat gigi bekas (sebelumnya bersihkan terlebih dahulu, ya, Moms!) ke cairan sabun tersebut.

Lalu, bersihkan kotoran di sepatu menggunakan sikat gigi dengan gerakan memutar. Bersihkan busa sabun yang tersisa menggunakan lap basah dan diamkan sepatu selama beberapa jam sampai kering.

2. Baking Soda

Bahan ini sudah menjadi andalan para ibu rumah tangga sebagai bahan pembersih mujarab! Buat campuran air dan baking soda dengan proporsi 1:1. Gunakan cairan tersebut untuk membersihkan noda pada sepatu putih dengan cara yang sama seperti di atas.

Baca Juga: 10 Jenis Sepatu Wanita, Nyaman dan Tetap Gaya!

3. Pasta Gigi

Membersihkan Sepatu Putih yang Menguning (Orami Photo Stock)
Foto: Membersihkan Sepatu Putih yang Menguning (Orami Photo Stock)

Cara membersihkan sepatu putih selanjutnya ada dengan menggunakan pasta gigi.

Oleskan pasta gigi langsung pada noda yang ada di sepatu menggunakan sikat gigi bekas. Diamkan selama beberpa menit.

Lalu, lap sepatu untuk membersihkan sisa pasta gigi yang masih menempel di sepatu dengan lap basah. Lakukan berulang jika noda masih belum hilang.

4. Cairan Pemutih

Buat larutan pemutih dengan campuran air dengan beberapa tetes pemutih.

Gunakan sikat gigi bekas atau cotton bud yang sudah dicelupkan ke cairan pemutih untuk membersihkan noda.

Selalu gunakan gerakan memutar agar kotoran lebih mudah terangkat.

Cara ini sangat ampuh untuk menghilangkan noda kekuningan di sol sepatu.

Perlu diingat, selalu berhati-hati dalam menggunakan cairan pemutih. Jangan sampai terkena kulit, ya, Moms! Gunakan sarung tangan jika perlu.

5. Larutan Cuka dan Air

Cuka untuk Membersihkan Sepatu
Foto: Cuka untuk Membersihkan Sepatu (freepik.com)

Cara membersihkan sepatu putih berikutnya adalah dengan menggunakan larutan cuka dan air.

Campurkan air dengan cuka putih dalam perbandingan 1:1. Basahi kain bersih atau spons dalam campuran ini, lalu gunakan untuk membersihkan area kuning pada sepatu.

Cuka dapat membantu menghilangkan noda dan kotoran yang membandel.

Baca Juga: 15+ Cara Menghilangkan Bau Sepatu Membandel, Bahannya Mudah!

6. Gunakan Penghapus Ajaib

Gunakan penghapus sebagai salah satu cara membersihkan sepatu putih.

Penghapus ajaib adalah nama umum untuk busa Melamin, resin dengan tekstur seperti busa.

Bisa dikatakan, penghapus ajaib merupakan alat pembersih yang sangat serbaguna, jadi Moms perlu menyimpannya di rumah.

Selain itu, cara penggunaan penghapus ajaib juga sangat mudah. Moms hanya perlu menambahkan sedikit air dan menggosok noda/lecet sampai memudar.

Pastikan busa lembap, agar tidak merusak bagian luar sepatu.

Penghapus ajaib akan lebih efektif digunakan untuk membersihkan sepatu kets putih pria.

Sepatu kets putih untuk wanita umumnya kurang kokoh dan tahan banting. Busa memiliki tekstur kasar yang dapat membuat sepatu wanita lecet.


7. Bersihkan Sepatu Putih dengan Micellar Water

Secara umum, micellar water merupakan cairan pembersih makeup.

Namun, Moms dapat menggunakannya untuk banyak tujuan kreatif lainnya, smembersihkan sepatu putih menjadi salah satunya.

Hanya ada dua langkah untuk metode ini. Pertama, tuangkan air misel ke kain bersih.

Kedua, gosokkan kain tersebut pada sepatu hingga bersih.

Sesederhana itu. Micellar water adalah cara yang cukup ampuh untuk bersihkan sepatu kulit putih, suede, atau karet.

Namun, perlu dicatat; micellar water kurang efektif untuk menghilangkan noda yang lebih dalam seperti minyak atau tinta.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Sepatu Lokal Kekinian, Unisex Lengkap!

Tips Menjaga Kebersihan Sepatu Putih Lebih Lama

Setelah tahu cara membersihkan sepatu putih, Mom juga perlu tahu cara merawat sepatu putih agar tahan lama.

Menjaga sepatu putih agar tetap tahan lama dan terlihat segar memerlukan beberapa perhatian dan perawatan rutin.

Berikut adalah beberapa tips yang bisa Moms praktikan:

  • Gunakan pelindung sepatu

Saat menggunakan sepatu putih, selalu gunakan pelindung sepatu yang tersedia di pasaran.

Pelindung sepatu akan membentuk lapisan pelindung yang membantu mencegah kotoran dan noda menempel secara langsung pada permukaan sepatu.

  • Hindari penggunaan dalam kondisi yang ekstrem

Usahakan untuk tidak mengenakan sepatu putih dalam kondisi cuaca yang ekstrem, seperti hujan lebat atau lingkungan yang sangat berdebu.

Penggunaan dalam kondisi seperti ini dapat menyebabkan sepatu lebih cepat kotor dan rusak.

  • Bersihkan secara rutin

Usahakan membersihkan sepatu putih secara rutin setelah digunakan, terutama jika terkena noda atau kotoran.

Jangan biarkan noda menempel terlalu lama pada sepatu karena bisa lebih sulit dihilangkan jika sudah mengering.

  • Jemur dengan benar

Setelah mencuci, pastikan untuk mengeringkan sepatu dengan benar.

Hindari mengeringkannya di bawah sinar matahari langsung karena sinar matahari dapat merusak warna dan bahan sepatu.

Biarkan sepatu mengering secara alami di tempat yang berventilasi baik.

  • Simpan dengan baik

Simpan sepatu putih di tempat yang kering dan bersih, jauh dari kelembaban dan sinar matahari langsung.

Gunakan tempat penyimpanan sepatu yang cocok agar sepatu tetap dalam bentuknya dan terhindar dari tumpukan yang berpotensi merusak bentuknya.

  • Lindungi bagian sol

Untuk mencegah bagian sol sepatu cepat kotor atau aus, Moms bisa menggunakan sol pelindung atau mengganti bagian sol ketika diperlukan.

  • Gunakan kain mikrofiber

Gunakan kain microfiber untuk membersihkan sepatu setiap kali digunakan.

Kain microfiber lebih lembut dan tidak akan menyebabkan goresan pada permukaan sepatu.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Merk Sepatu Bayi, Harga Mulai 30 Ribuan!

Itu tadi beberapa cara membersihkan sepatu putih yang bisa Moms lakukan di rumah.

Dengan perawatan yang tepat, sepatu putih Moms bisa tetap tahan lama dan tetap terlihat cerah.

Ingatlah untuk selalu membersihkan dan merawat sepatu secara rutin agar tetap dalam kondisi yang baik.

Moms punya trik dalam cara membersihkan sepatu putih lain? Share tips Moms di sini, yuk!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.