4 Tips Menyiapkan Dekorasi Kamar Bayi
Dekorasi cantik untuk menyambut kelahiran bayi, adalah salah satu ekspresi kebahagiaan akan hadirnya Si Kecil. Tidak heran, pemilihan dekorasi cantik ini masuk dalam kegiatan rutin Moms menjelang kelahiran bayi.
Hal ini wajar, mengingat beberapa saat setelah melahirkan, Moms dan Si Kecil akan banyak menghabiskan waktu di dalam kamar bayi. Oleh karena itu, sangat penting untuk memastikan bahwa dekorasi kamar bayi benar-benar nyaman bagi Moms dan bayi.
Dalam menyiapkan kamar bayi, terkadang dekorasi merupakan hal yang sangat memusingkan. Nah, sebagai bahan referensi, Moms bisa menyimak beberapa ide dekorasi kamar bayi yang ada di bawah ini.
1. Menggunakan Skema Warna Netral
Untuk mendapatkan kesan tenang, hangat dan santai bagi bayi perempuan, maka palet yang cenderung netral menjadi rekomendasi yang paling tepat. Perabotan yang digunakan di dalam kamar bayi dengan konsep ini juga sangat cocok menggunakan bahan kayu yang lebih alami.
Untuk perabotan, Moms bisa menempatkan tempat tidur bayi, karpet hingga dinding bernuansa senada, yaitu putih.
Meskipun terkesan sangat polos dan membosankan, warna-warna dekorasi berupa mainan maupun boneka yang akan Moms tempatkan di dalamnya memberikan sentuhan warna tersendiri di konsep utama kamar yang menonjolkan nuansa netral.
Ini juga akan memudahkan Si Kecil menemukan dimana mainannya berada saat memasuki usia balita, pasalnya mainan yang ada di dalam kamar tersebut terlihat jelas dalam kamarnya yang netral.
2. Memanfaatkan Wallpaper Dinding
Dekorasi kamar bayi yang mengandalkan abu-abu dan putih bisa digunakan baik untuk kamar bayi laki-laki maupun perempuan. Untuk menambahkan kesan yang lebih mengena pada konsep kamar bayi perempuan misalnya, Moms hanya perlu menambahkan wallpaper pada dindingnya.
Pada dasarnya dekorasi berupa wallpaper sangat mudah dipasang dan bisa dilepas setiap saat. Terutama saat Si Kecil sudah mulai tumbuh dan membutuhkan nuansa kamar yang baru.
3. Lupakan Pink dan Biru, Coba Warna Kuning atau Hijau
Selama ini kebanyakan orang tua terpaku menggunakan dekorasi kamar bayi berwarna pink untuk bayi perempuan dan biru untuk bayi laki-laki.
Padahal warna kuning dan hijau yang netral untuk bayi laki-laki dan juga bayi perempuan akan memberi kesan baru pada dekorasi kamar bayi, lho. Moms bisa menambahkan dekorasi motif semacam polkadot atau colorful pattern melalui penempatan boneka, mainan anak atau bantal hiasan ke dalam kamar bayi.
4. Menambahkan Sentuhan Tekstur Untuk Dekorasi Kamar Bayi
Mengandalkan skema warna netral untu kamar bayi, membutuhkan sentuhan tekstur, detail dan pola. Dengan begitu, dekorasi kamar bayi bisa terlihat lebih nyaman dan menarik.
Contohnya adalah dengan menggunakan kursi bayi bernuansa vintage dengan sentuhan kayu. Atau Moms bisa menempatkan lampu rotan yang semakin melengkapi kesan imut atau lucu pada kamar bayi. Jangan lupa cek standar keselamatan dari perabotan yang akan Moms gunakan sebagai dekorasi kamar bayi, ya.
Kira-kira apakah Moms saat ini justru punya ide kreatif sekaligus unik untuk diaplikasikan pada kamar bayi? Yuk sampaikan ide kreatif Moms melalui kolom komentar yang tersedia di bawah artikel ini untuk membantu menginspirasi Moms lainnya yang sedang mencari inspirasi dekorasi kamar bayi.
(RGW)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.