5 Tanaman yang Tidak Gampang Mati dan Tahan Lama Untuk Dirawat
Bagi Moms yang ingin memelihara tanaman namun tidak punya cukup waktu untuk merawatnya, memilih tanaman yang tidak gampang mati adalah pilihan yang tepat. Apalagi kalau tanamannya bisa tahan lama untuk hidup di halaman rumah Moms.
Nah, inilah beberapa pilihan tanaman yang mudah untuk Moms pelihara:
Lili Paris
Foto: almanac.com
Tanaman yang satu ini juga disebut dengan istilah tanaman laba-laba karena daunnya yang panjang dan menjuntai menyerupai kaki laba-laba. Selain tak perlu melakukan perawatan yang berlebihan, tanaman ini juga dapat tumbuh dengan cepat.
Tidak hanya itu, Moms juga bisa mengambil tunasnya dan menanamnya di pot lain. Tanaman ini juga akan kuat walaupun tidak sering disiram. Tetapi perlu diingat ya Moms, meski jarang disiram, jangan lupa untuk menempatkannya di bawah sinar matahari yang cukup ya.
Lidah Buaya
Foto: medicalnewstoday.com
Bagi Moms yang memiliki konsep rumah minimalis, tanaman lidah buaya akan sangat cocok menghiasi sudut rumah. Lidah buaya tidak membutuhkan pencahayaan matahari langsung sehingga Moms tidak perlu menaruhnya di luar rumah.
Selain itu, Moms juga cukup untuk menyiramnya 1-2 minggu sekali. Hal yang lebih menakjubkan lagi adalah Moms bisa mendapatkan manfaat dari tanaman lidah buaya. Selain untuk kesehatan, lidah buaya juga sangat bermanfaat bagi kecantikan.
Baca Juga: 7 Tanaman Ini Bisa Membawa Keberuntungan, Harus Punya!
Calathea Makoyana
Tanaman yang juga dikenal dengan nama tamanam merak ini memang memiliki warna daun yang cantik seperti merak. Selain cantik untuk menghiasi rumah, tanaman ini juga mudah sekali untuk dirawat.
Moms hanya perlu menjaganya untuk tetap lembap dan tak terkena sinar matahari langsung. Mudah bukan?
Sirih Gading
Foto: kitchenandbathclassics.com
Tanaman rambat berdaun ini dapat bertahan dari cahaya redup dan penyiraman tidak teratur. Meskipun tidak toleran terhadap kekeringan seperti tanaman lain, tanaman yang satu ini masih menjadi salah satu yang mudah dirawat.
Umumnya memang banyak yang meletakkannya di teras rumah, apakah Moms pernah memilikinya juga?
Lidah Mertua
Kalau tanaman yang satu ini memang memiliki nama yang unik, lidah mertua. Hal ini lantaran tanaman yang satu ini begitu kuat, tahan kekeringan hingga satu bulan lamanya serta memiliki daun yang tajam.
Moms bisa memelihara tanaman ini di dalam maupun luar rumah. Warna hijaunya cocok untuk menciptakan suasana yang asri, lho.
Nah, itulah tadi beberapa tanaman yang dapat menghiasi rumah Moms tanpa perlu perawatan yang berlebihan. Ada yang Moms sukai?
(MDP)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.