19 February 2025

8 Alasan Suami Berbohong kepada Istri, Cari Tahu Moms!

Bisa jadi karena tak ingin menyakiti perasaan Moms
placeholder
Artikel ditulis oleh Chrismonica
Disunting oleh Aprillia

Alasan suami berbohong sering kali menjadi topik yang rumit dan kadang menguras emosi dalam hubungan.

Ketidakjujuran bisa disebabkan oleh berbagai faktor, mulai dari ketakutan akan konflik, keinginan untuk melindungi perasaan pasangan, hingga kebiasaan buruk yang sudah mengakar.

Memahami mengapa pasangan memilih untuk tidak berterus terang bisa membantu dalam menangani masalah tersebut dan mungkin juga dalam memperbaiki hubungan.

Yuk, Moms ketahui alasan suami berbohong di bawah ini. Bisa jadi ada salah satu alasannya!

Baca Juga: Hukum Istri Berbohong pada Suami dalam Islam, Wajib Tahu!

Alasan Suami Berbohong pada Istri

Ada beberapa alasan mengapa suami mungkin telah berbohong kepada Moms.

Moms perlu memahami bahwa hal ini tidak melulu berkaitan dengan suami yang telah berselingkuh.

Berikut ini beberapa alasannya.

1. Untuk Melindungi Perasaan Istri

Alasan Suami Berbohong (Orami Photo Stock)
Foto: Alasan Suami Berbohong (Orami Photo Stock)

Alasan suami berbohong mungkin sebenarnya memiliki niat baik ketika ia berbohong tentang hal-hal kecil.

Suami mungkin merasa bahwa dengan berbohong, ia sebenarnya menjaga perasaan Moms dalam jangka panjang.

Suami mungkin juga tidak merasa perlu berbagi kebenaran tentang semua macam masalah yang terjadi dalam hidupnya.

Hal ini membuatnya secara insting berbohong.

Studi dalam European Journal of Education Studies, menyatakan bahwa seseorang mungkin tidak merencanakan kebohongan yang dikatakan.

ADVERTISEMENT

hijack-massilia

Mereka hanya menghabiskan sedikit upaya ketika mereka berbohong, dan merasa sedikit sedih.

2. Untuk Memudahkan Sesuatu

Pria cenderung tidak ingin berkelahi dengan pasangan hidupnya.

Oleh karena itu, suami tidak jujur karena terkadang mungkin lebih mudah berbohong daripada mengatakan yang sebenarnya.

Misalnya, ketika suami mengatakan ia pulang malam karena bekerja, padahal sebenarnya ia bersenang-senang dengan teman-teman prianya, ia mungkin tidak ingin ada keributan.

Ini bisa jadi karena Moms mungkin akan berasumsi bahwa pria pulang telat berarti selingkuh dengan wanita lain.

Dalam situasi ini, suami mungkin merasa bahwa berbohong membuat sang istri tidak perlu mempermasalahkan sesuatu.

3. Menjaga Privasi

Mengutip dari USA Today, alasan suami berbohong juga bisa karena mereka menjaga privasinya, Moms.

Apalagi, setelah menikah terkadang privasi menjadi hal yang sulit untuk didapatkan meski tidak semua pernikahan seperti itu.

Jadi, ketika Moms menanyakan sesuatu hal yang menurutnya sangat privasi dan hanya boleh diketahui oleh Dads, maka Dads memilih untuk berbohong.

4. Tidak Lagi Menghormati Istri

Ini mungkin menjadi salah satu alasan yang cukup ekstrem, bahwa suami berbohong karena tidak lagi menghormati istrinya lagi.

Alasan mengapa suami tidak lagi mengatakan hal yang sebenarnya adalah karena dia mungkin tidak merasa perlu untuk memberitahu sang istri tentang cerita lengkapnya.

Kondisi ini bisa sangat sulit dihadapi, terutama saat Moms menjalin hubungan dengan seseorang yang dicintai.

Tapi itu bisa menjadi gejala atau pertanda dari hubungan pernikahan yang mulai usang.

Jika suami tidak menghormati istrinya saat ini, dia tidak akan pernah melakukannya lagi.

Baca Juga: 11 Cara Mengatasi Suami Selingkuh dan Berbohong, Yuk Simak!

5. Melindungi Diri Sendiri

Alasan suami berbohong juga bisa sebagai bentuk perlindungan diri.

Suami mungkin berbohong untuk melindungi diri mereka dari hukuman atau ketidaksetujuan.

Ini berarti dalam kondisi di mana jika mereka jujur, hal itu bisa berakibat buruk bagi diri mereka sendiri.

6. Demi Keuntungan Pribadi

Suami juga mungkin berbohong untuk mendapatkan keuntungan pribadi.

Misalnya, untuk mengatasi masalah keuangan atau agar terlihat lebih baik di hadapan orang lain.

Biasanya, para pria lebih sering terlibat dalam kebohongan yang berkaitan dengan uang.

7. Menunda Suatu Kondisi

Ilustrasi Suami Berkata Kasar pada Istri
Foto: Ilustrasi Suami Berkata Kasar pada Istri (Freepik.com/pressfoto)

Mengutip dari Very Well Mind, alasan suami berbohong bisa karena menunda suatu kondisi.

Maksudnya, suami mungkin berbohong pada istri tentang menunda melakukan perubahan dalam gaya hidup karena beberapa alasan.

Pertama, bisa jadi dia merasa takut atau cemas akan respons atau kekecewaan istri jika perubahan yang dijanjikan tidak terjadi atau tidak segera dilaksanakan.

Misalnya, jika suami berjanji untuk berhenti merokok atau mulai diet tapi belum siap atau mampu memenuhi komitmennya, dia mungkin berbohong untuk menghindari konfrontasi atau rasa malu.

Umumnya, ini terjadi karena berbagai alasan, seperti ketidaknyamanan untuk keluar dari zona nyaman, ketakutan akan kegagalan, atau kurangnya motivasi.

8. Takut Kehilangan Moms

Masih mengutip dari Very Well Mind, alasan suami berbohong juga bisa karena takut kehilangan Moms, lho!

Suami mungkin berbohong kepada istri karena takut ditolak atau kehilangan pasangannya, yang sering kali bersumber dari ketidakamanan atau rasa tidak cukup baik.

Rasa takut ini mendorongnya untuk menyembunyikan kebenaran, baik itu masalah pribadi, kebiasaan buruk, atau kesalahan masa lalu, untuk menghindari konflik dan menjaga kedamaian dalam hubungan.

Hal ini dilakukan dengan harapan bahwa dengan tidak membuka kebenaran, mereka bisa menghindari penolakan dan menjaga hubungan lebih stabil.

Namun, hal ini sering kali hanya solusi sementara yang bisa mengganggu kepercayaan dan keintiman dalam hubungan jangka panjang.

Baca Juga: 5 Hadis tentang Dosa Berbohong, Jangan Suka Berdusta Ya!

Itu dia Moms, kemungkinan alasan suami berbohong pada istri.

Jika Moms merasakan kondisi ini, sebaiknya bicarakan dengan suami baik-baik atau berkonsultasi ke konselor pernikahan ya, Moms.

  • https://hernorm.com/husband-lies-and-hides-things/
  • https://www.counseling.org/mental-health-counseling/counseling-corner/aca-counseling-corner-blog/2019/10/21/understanding-why-people-lie
  • https://www.researchgate.net/publication/240707089_Lying_to_the_One_you_Love_The_Use_of_Deception_in_Romantic_Relationships
  • https://www.verywellmind.com/how-to-tell-if-spouse-is-lying-2300996
  • https://www.usatoday.com/story/life/2023/02/08/relationship-advice-reasons-why-youre-lying-husband-wife/11199550002/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


Topik Terkait

suami berbohong

ADVERTISEMENT

advertisement

FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2025 Orami. All rights reserved.