06 November 2024

7 Resep Asinan Buah Segar, Ada Khas Bogor dan Betawi, Moms!

Moms, berikut ini resep asinan buah yang bisa dicoba di rumah

Asinan buah banyak digemari karena paduan rasanya yang unik.

Pada dasarnya, asinan adalah makanan yang dibuat melalui cara diasinkan dengan garam dan diasamkan menggunakan cuka.

Kalau asinan buah berarti buah-buahan yang direndam dalam larutan air dan garam, yang rasanya mirip dengan rujak.

Ada banyak asinan buah yang dijual di pasaran, namun tidak ada salahnya Moms membuat sendiri asinan di rumah.

Mau tahu resep asinan buah yang bisa Moms lakukan? Simak ulasannya berikut ini, yuk!

1. Resep Asinan Buah Segar

Resep Asinan Buah Segar Foto: Cookpad.com/SusiAgung
Siap dalam 30 menit
Sajian 2 porsi

Pilihan buah yang tepat sangat menentukan rasa dari asinan buah yang Moms sajikan.

Untuk itu, pilih buah-buahan yang memang segar dan bisa mengunggah selera.

Selain itu, Moms juga bisa memberikan bahan pelengkap, seperti kacang tanah goreng.

Nah, ini resep asinan buah yang segar dilansir dari akun Cookpad Susi Agung.

Bahan-bahan

  • 1 buah nanas
  • 2 buah mentimun
  • 2 buah bengkuang
  • ½ buah pepaya mengkal
  • 5 buah salak
  • Kacang tanah goreng, secukupnya

Bahan Membuat Kuah Asinan:

  • 1 liter air
  • 130 gram gula pasir
  • 4 cabai merah besar
  • 10 cabai merah keriting
  • 3 sdm perasan air jeruk nipis atau lemon atau cuka
  • 2 sdt garam

Cara membuat:

  1. Siapkan semua buah-buahan yang diperlukan, kupas, dan potong-potong sesuai selera. Sisihkan untuk sementara.
  2. Blender cabai dengan sebagian air, kemudian tuang dalam panci. Nyalakan api sedang, tambahkan gula dan garam.
  3. Biarkan sampai mendidih dan gula larut. Kemudian, matikan api dan dinginkan.
  4. Setelah dingin, masukkan air jeruk nipis atau lemon atau cuka, kemudian aduk sampai merata.
  5. Siramkan kuah tersebut ke buah potong sampai semua terendam. Diamkan di kulkas selama minimal 3 jam atau lebih.
  6. Asinan buah segar siap disajikan dengan taburan kacang tanah goreng.

2. Resep Asinan Buah Khas Bogor

Resep Asinan Buah Khas Bogor Foto: Cookpad.com/SusanMellyani
Siap dalam 30 menit
Sajian 1 porsi

Kalau berbicara tentang asinan, pastinya tidak akan terlepas dari asinan Bogor yang sudah terkenal.

Nah, ada beberapa varian asinan Bogor yang dapat dinikmati, yaitu asinan buah, asinan sayur, dan asinan perpaduan sayur dan buah.

Berikut ini resep asinan buah khas Bogor yang bisa Moms coba di rumah, yang terinspirasi dari akun Cookpad Susan Mellyani.

Bahan-bahan

  • 2 buah bengkuang
  • 3 buah jambu
  • 1 buah mangga
  • 3 buah kedondong
  • ½ buah nanas
  • 3 buah salak
  • Kacang tanah goreng, secukupnya
  • 2 sdm air asam Jawa kental
  • 1 sdm cuka masak
  • 1,5 liter air

Bahan Membuat Bumbu Halus:

  • 5 buah cabai merah keriting
  • 5 buah cabai rawit merah
  • 1 bungkus terasi kemasan
  • 1 sdt garam
  • 1,5 liter air

Cara membuat:

  1. Potong-potong buah sesuai dengan selera. Untuk takaran buah, sebenarnya semua tergantung kebutuhan Moms dan keluarga. Sisihkan untuk sementara.
  2. Blender semua bahan untuk membuat sambal. Kemudian, sisihkan.
  3. Didihkan air dengan api sedang, gula pasir, dan kemudian tuang bahan sambal yang sudah diblender halus.
  4. Masukkan air asam Jawa dan garam, kemudian rebus sampai mendidih. Koreksi rasanya.
  5. Lalu, masukkan cuka, aduk sebentar sampai merata. Matikan api dan biarkan mendingin di suhu ruangan.
  6. Jika sudah dingin, tuangkan kuah ke potongan buah sambil disaring. Lalu, ambil ampasnya.
  7. Taburkan kacang tanah goreng.
  8. Asinan buah khas Bogor siap disajikan untuk keluarga.

3. Resep Asinan Buah Pedas

Resep Asinan Buah Pedas Foto: Cookpad.com/Dina’s Kitchen
Siap dalam 1 jam
Sajian 3 porsi

Kurang rasanya kalau belum menambahkan cita rasa ekstra pedas dalam asinan buah.

Nah, Moms bisa membuat asinan buah pedas untuk keluarga.

Namun, pastikan Si Kecil untuk tidak memakan makanan terlalu pedas, ya.

Sajian asinan buah pedas bisa dihidangkan untuk Moms dan pasangan. Ini resep asinan buah pedas, dikutip dari Cookpad Dina’s Kitchen.

Bahan-bahan

  • 1 buah mangga mengkal
  • 1 buah ubi merah
  • 1 buah bengkuang
  • ½ buah nanas
  • 1 buah timun
  • 2 liter air
  • 2 sdt garam
  • 10 sdm gula pasir
  • 100 ml cuka putih

Bahan Membuat Bumbu Ulek:

  • 5 rawit merah
  • 5 cabai merah keriting

Cara membuat:

  1. Siapkan semua buah-buahan yang dibutuhkan. Cuci bersih semua buah, kupas nanas, bengkuang, ubi merah, kemudian iris tipis.
  2. Sementara itu, timun dan mangga dibiarkan kulitnya lalu iris tipis.
  3. Masak air dalam panci di atas kompor api sedang. Masukkan ulekan cabai, gula, garam, dan cuka. Kemudian, masak sampai mendidih.
  4. Setelah mendidih, masak lagi sekitar 10 menit. Angkat dan biarkan sampai mendingin di suhu ruangan.
  5. Jika kuah sudah mendingin, tuangkan ke potongan buah tadi. Simpan di kulkas selama minimal 2 jam sebelum disajikan.
  6. Asinan buah pedas siap disajikan untuk keluarga.

4. Resep Asinan Buah Betawi

Resep Asinan Buah Betawi Foto: Cookpad.com/CicieKitchen
Siap dalam 1 jam
Sajian 3 porsi

Selain asinan Bogor, asinan Betawi juga memiliki penggemarnya tersendiri, lho!

Biasanya, asinan Betawi identik dengan bumbu kacangnya yang gurih, sedangkan asinan Bogor lebih segar dan pedas.

Nah, Moms bisa membuat varian lainnya dengan asinan buah khas Betawi.

Pilihan buahnya bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan selera masing-masing, ya, Moms.

Coba intip resepnya berdasarkan akun Cookpad Cicie Kitchen.

Bahan-bahan

  • 2 buah bengkuang
  • 2 buah mangga
  • 3 buah kedondong
  • 1 buah nanas
  • 500 ml air
  • 3 sdm gula pasir
  • 1 sdm asam Jawa
  • 2 buah gula Jawa
  • Garam halus, secukupnya

Bahan Membuat Bumbu Halus:

  • 5 cabai merah besar
  • 8 buah cabai rawit merah
  • 4 buah cabai keriting
  • Terasi matang, secukupnya

Cara membuat:

  1. Siapkan buah-buahan, kupas, dan potong-potong sesuai dengan selera. Sisihkan untuk sementara.
  2. Nyalakan kompor, rebus air dalam panci sampai matang.
  3. Blender cabai merah besar, cabai rawit, cabai keriting, dan terasi sampai halus.
  4. Kemudian, masukkan bumbu halus ke dalam air. Tambahkan gula, garam, gula Jawa, lalu aduk sampai mendidih.
  5. Setelah mendidih, angkat dan biarkan sampai mendingin di suhu ruangan.
  6. Tuangkan ke potongan buah yang sudah disiapkan. Masukkan ke dalam kulkas selama beberapa jam.
  7. Asinan buah khas Betawi siap disajikan untuk keluarga.

5. Resep Asinan Buah Mangga

Resep Asinan Buah Mangga Foto: Cookpad.com/Laiqa17
Siap dalam 30 menit
Sajian 2 porsi

Resep asinan buah satu ini tidak kalah segar dan nikmat, lho Moms yaitu dengan bahan dasar buah mangga.

Buah satu ini memang terkenal kerap dijadikan asinan. Rasanya asin, manis, pedas, dan gurih ada dalam satu wadah.

Sudah tidak sabar ingin membuatnya ya, Moms? Yuk, simak resepnya di bawah ini.

Bahan-bahan

  • 2 buah mangga muda (bisa pakai mangga indramayu)
  • 10 buah cabai rawit pedas atau sesuai selera
  • 10 buah cabai keriting
  • 2 keping gula merah
  • 2 sdm gula pasir
  • 1 buah terasi
  • 1000 ml air
  • 1 buah lemon atau 2 sdm cuka
  • Secukupnya garam

Cara membuat:

  1. Blender kasar rawit pedas dan cabai keriting, lalu sisihkan.
  2. Didihkan air, kemudian masukan gula merah sampai larut.
  3. Setelah gula merah larut, masukan cabai, terasi, garam dan gula pasir.
  4. Tunggu hingga mendidih, kemudian matikan api.
  5. Masukan perasan lemon atau cuka. Koreksi rasa.
  6. Sajikan.

6. Resep Asinan Buah Salak

Resep Asinan Buah Salak Foto: Cookpad.com/@octy_camelia
Siap dalam 15 menit
Sajian 5 porsi

Asinan buah salak adalah sajian segar dan unik yang merupakan salah satu varian asinan buah tradisional Indonesia.

Dengan rasa manis, asam, dan sedikit pedas, asinan buah salak merupakan kombinasi yang menggugah selera.

Ingin coba membuatnya? Simak resep lengkapnya di bawah ini, ya!

Bahan-bahan

  • 500 gr buah salak

Bahan Kuah:

  • 15 buah cabai merah
  • Secukupnya air (untuk merebus cabai)
  • 250 gr gula pasir
  • 2 sdm garam
  • 5 sdm cuka makan
  • 1500 ml air

Cara membuat:

  1. Bersihkan buah salak dan potong sesuai selera.
  2. Rebus cabai merah sampai matang kemudian blender sampai halus.
  3. Didihkan air. Tambahkan cabai yang telah diblender. Rebus sampe mendidih kembali.
  4. Tambahkan gula pasir dan garam. Rebus kembali sampai semua larut.
  5. Setelah itu matikan kompor dan tambahkan cuka. Aduk sampai rata. Dinginkan.
  6. Setelah dingin masukkan buah salak dan dinginkan dalam kulkas.
  7. Nikmati dalam keadaan dingin lebih segar.

7. Resep Asinan Jagung Bakar

Resep Asinan Jagung Bakar Foto: Cookpad.com/Beranda Aqlan
Siap dalam 15 menit
Sajian 4 porsi

Jagung bakar juga enak lho dijadikan sajian seperti asinan yang segar.

Yuk coba resepnya berikut ini.

Bahan-bahan

  • 2 buah jagung manis, bakar, pipil
  • 2 buah mentimun, potong potong

Saus:

  • 50 g daging buah nanas
  • 25 g wortel
  • 3 sdm cuka masak
  • 5 buah cabai rawit merah, potong-potong
  • 3 buah cabai merah keriting, potong-potong
  • 100 g gula pasir
  • 2 sdm gula merah, sisir
  • 2 sdt garam
  • 500 ml air
  • 1 buah jeruk nipis, ambil airnya

Pelengkap:

  • Kerupuk kuning

Cara membuat:

  1. Pertama-tama, buat saus menggunakan chopper, haluskan nanas, wortel, dan cuka. Saring dan peras airnya.
  2. Tuang air campuran nanas ke dalam panci, tambahkan cabai merah keriting, cabai rawit, gula pasir, gula merah, dan garam, aduk rata.
  3. Tuang air, masak sambil diaduk hingga mendidih.
  4. Tambahkan air jeruk nipis, aduk rata.
  5. Angkat. Diamkan hingga uap panas hilang.
  6. Siram kuah hangat ke dalam campuran potongan jagung dan mentimun.
  7. Aduk rata. Tutup dengan plastik wrap. Dinginkan dalam kulkas.
  8. Sajikan dingin dengan kerupuk kuning.

Itulah resep asinan buah yang bisa Moms langsung coba di rumah.

Ngemil asinan buah sambil menikmati waktu sore bersama keluarga pasti sangat menyenangkan. Selamat mencoba, ya!

  • https://cookpad.com/id/resep/6464051-asinan-buah-betawi
  • https://cookpad.com/id/resep/4062225-asinan-buah-pedas
  • https://cookpad.com/id/resep/4813788-asinan-bogor
  • https://cookpad.com/id/resep/11908747-asinan-buah
  • https://cookpad.com/id/resep/16996814-asinan-mangga?ref=search&search_term=asinan%20buah

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.