07 Juni 2022

Bukit Alesano, Tempat Camping Menikmati Kota Bogor dari Ketinggian

Wajib dikunjungi, ya!

Jika ingin liburan sambil menikmati indahnya Kota Bogor dari ketinggian, mengunjungi Bukit Alesano (Alesano Hill) adalah pilihan yang tepat.

Di Bukit Alesano, kita bisa menikmati indahnya pemandangan alam pegunungan dari atas bukit!

Saking indahnya pemandangan yang bisa dilihat dari Bukit Alesano, beberapa orang menyebutkan objek wisata ini sebagai surga tersembunyi di Bogor.

Yuk, cari tahu informasi selengkapnya tentang Bukit Alesano lewat penjelasan di bawah ini!

Baca Juga: Tangkuban Perahu, Wisata Gunung dengan Pemandangan Menakjubkan!

Alamat dan Rute ke Bukit Alesano

Alamat dan Rute ke Bukit Alesano
Foto: Alamat dan Rute ke Bukit Alesano (google.com/maps)

Foto: google.com/maps/Yudiyansyah

Wisata alam Bukit Alesano Campground beralamat di Desa Cipelang, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat.

Untuk menuju Bukit Alesano, kita yang berangkat dari Jakarta perlu terlebih dahulu memacu kendaraan ke arah pusat kota Bogor.

Sesampainya di pusat Kota Bogor, Moms dan Dads bisa melanjutkan perjalanan menuju Stasiun Kereta Api Batu Tulis.

Setelahnya, langsung ikuti jalan hingga menemukan jalur bercabang.

Kita perlu mengambil ke arah kanan untuk menuju lokasi Agrowisata Warso Farm.

Lurus saja melewati lokasi tersebut hingga kita menemukan pertigaan jalan.

Lalu, ambil kanan untuk menuju Balai Ternak Embrio.

Ikuti terus jalan tersebut hingga menemukan pertigaan selanjutnya.

Lalu, belok kiri hingga gapura atau pintu gerbang Balai Embrio Ternak, kemudian belok kiri lagi.

Kemudian, telusuri jalan ini hingga mencapai Bukit Alesano.

Agar tidak tersesat, kita menggunakan bantuan Google Maps untuk mencapai Bukit Alesano.

Baca Juga: 12 Lokasi Wisata Bahari dengan Pemandangan Alam yang Elok

Harga Tiket, Jam Operasional, dan Biaya Sewa Tenda di Bukit Alesano

Harga Tiket Jam Operasional dan Biaya Sewa Tenda di Bukit Alesano
Foto: Harga Tiket Jam Operasional dan Biaya Sewa Tenda di Bukit Alesano (google.com/maps)

Foto: google.com/maps/ben7amen lubis

Bukit Alesano termasuk salah satu objek wisata yang terjaga dengan baik hingga saat ini.

Meski begitu, tak perlu khawatir dengan biaya yang mesti dikeluarkan apabila ingin mengunjungi tempat eksotik ini.

Pengunjung hanya dikenakan biaya sebesar Rp10.000 untuk kendaraan, dan Rp25.000 untuk harga tiket masuk per orang.

Jika kita tidak membawa sendiri perlengkapan camping dari rumah, tidak perlu cemas, ya!

Para pengunjung dapat menyewa perlengkapan camping, termasuk tenda, dengan harga yang bervariasi.

Terkait jam operasional Bukit Alesano, tak perlu khawatir.

Tempat ini buka selama 24 jam dan 7 hari. Artinya, Bukit Alesano tidak pernah tutup.

Walau demikian, pengelola Bukit Alesano biasanya hanya memperbolehkan kita untuk camping hingga pukul 11.00 siang keesokan harinya.

Baca Juga: 5 Tempat Ngopi di Bandung dengan Pemandangan Indah dan Instagramable

Fasilitas yang Ada di Bukit Alesano

Fasilitas yang Ada di Bukit Alesano
Foto: Fasilitas yang Ada di Bukit Alesano (google.com/maps)

Foto: google.com/maps/Irham Maulana

Meski memiliki nama bukit, bukan berarti objek wisata Bukit Alesano tidak memiliki fasilitas.

Pada kenyataannya, Bukit Alesano dilengkapi dengan fasilitas yang memudahkan pengunjung menikmati liburan hingga taraf maksimal.

Beberapa fasilitas yang tersedia di Bukit Alesano, misalnya toilet umum, musala, hingga warung yang menyediakan makanan ringan.

Beberapa warung yang ada di sekitar Bukit Alesano juga menyediakan jasa charging baterai handphone.

Jadi, tidak perlu khawatir kehabisan baterai handphone apabila tidak membawa power bank.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Wisata di Kudus, Pemandangan yang Indah dan Unik!

Hal Menarik yang Bisa Dilakukan di Bukit Alesano

Hal Menarik yang Bisa Dilakukan di Bukit Alesano
Foto: Hal Menarik yang Bisa Dilakukan di Bukit Alesano (google.com/maps)

Foto: google.com/maps/Rizal Fathurahman

Penasaran hal menarik apa saja yang ditawarkan Bukit Alesano bagi para pengunjung?

Simak penjelasannya di bawah ini, ya!

1. Pemandangan Indah dari Atas Bukit

Salah satu daya tarik Bukit Alesano adalah pengunjung dapat menikmati indahnya alam sekitar dari ketinggian.

Pengunjung disuguhkan dengan pemandangan hijau secara 360 derajat.

Tidak hanya itu, kita bisa melihat penampakan Gunung Gede Pangrango di saat hari sedang cerah.

Moms dan Dads dapat pula menyaksikan kemunculan matahari ketika pagi.

Seiring matahari yang meninggi, kita bisa melihat indahnya Kota Bogor dari kejauhan.

2. Menikmati Malam Ditemani Ribuan Bintang

Penampilan Bukit Alesano di malam hari tak kalah indahnya.

Setelah matahari terbenam, pengunjung bisa menikmati gemerlap lampu yang menerangi gelapnya malam.

Selain itu, Moms juga sesekali bisa melihat lampu kendaraan yang sedang melintas di kejauhan.

Kita juga akan dibikin takjub dengan lampu berkelap-kelip dari rumah-rumah warga yang tinggal di sekitar.

Ketika menoleh ke arah langit, Moms akan mendapati ribuan bintang yang seakan bersaut-sautan untuk menunjukkan cahayanya.

Bikin relaks, sekaligus dapat memberikan kesan romantis!

Baca Juga: Curug Panjang, Destinasi Wisata Alam di Bogor untuk Liburan Akhir Tahun

3. Camping di Ketinggian

Apakah berniat menghabiskan malam di Bukit Alesano?

Jika ya, kita bisa menyewa tenda untuk camping di Bukit Alesano.

Selain itu, kita dapat menikmati malam yang indah, sambil menghabiskan waktu dengan orang tersayang.

Di samping itu, Moms dan Dads juga bisa membeli camilan untuk dinikmati sambil menyaksikan pemandangan malam di Bukit Alesano.

4. Spot Foto Instagramable

Keindahan Bukit Alesano mungkin akan sulit didapatkan di tempat lainnya.

Oleh karena itu, tak ada salahnya jika ingin mengabadikan momen dengan berfoto di spot instagramable yang tersedia.

Tidak perlu bingung dengan tempat foto yang tepat.

Kita bisa bertanya kepada pengelola agar diarahkan ke tempat berfoto yang tepat.

Salah satu spot foto yang mungkin akan direkomendasikan adalah gardu pandang dengan tulisan ‘Bukit Alesano’.

5. Bersantai di Kafe

Ingin bersantai dan menikmati pemandangan sambil minum kopi?

Coba deh kunjungi kafe Taman Fathan!

Kafe tersebut masih dalam kawasan Bukit Alesano, dan menyediakan menu yang bisa disesuaikan pilih sesuai selera.

Sayangnya, kafe ini tidak buka 24 jam.

Taman Fathan hanya buka mulai dari pukul 09.00 pagi sampai dengan 21.00 malam.

Sudahkah menemukan waktu yang tepat untuk berkunjung ke Bukit Alesano?

Usahakan saat cuaca sedang cerah, ya!

Dengan begitu, kita bisa menikmati keindahan dari ketinggian hingga taraf maksimal!

  • https://jenishotel.info/panorama-bukit-alesano-bogor
  • https://sikidang.com/bukit-alesano/
  • https://ngetripkemana.com/bukit-alesano/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.