Cara Log Out Akun Google di HP dan Laptop, Mudah Moms!
Jika Moms mencari cara log out akun Google, ada beberapa langkah mudah yang bisa dilakukan di berbagai perangkat, mulai dari ponsel Android, iPhone, hingga melalui browser.
Log out akun Google menjadi langkah penting untuk menjaga keamanan data dan privasi, terutama jika Moms sering berganti perangkat atau menggunakan perangkat bersama dengan orang lain.
Selain melindungi informasi pribadi, log out juga memastikan akun Google Moms tidak bisa diakses sembarangan.
Cara Log Out Akun Google di HP Melalui Setelan (Settings)
Untuk log out dari akun Google di HP melalui menu Settings atau Setelan, Moms bisa mengikuti beberapa langkah sederhana berikut ini:
- Cari dan buka aplikasi Setelan atau Settings di ponsel.
- Setelah masuk ke pengaturan, cari opsi yang bernama Pengguna & Akun atau Users & accounts.
- Pada bagian ini, Moms akan melihat daftar akun Google yang terhubung di perangkat. Pilih akun Google yang ingin Moms log out.
- Setelah memilih akun, cari opsi Hapus Akun atau Remove account. Klik opsi ini untuk mengeluarkan akun Google dari perangkat.
Baca Juga: Cara Membuat Email Baru dengan Mudah di Hp dan Laptop
Cara Log Out Akun Google di HP Melalui Aplikasi
Berikut adalah cara log out akun Google di HP melalui aplikasi Gmail:
- Mulailah dengan membuka aplikasi Gmail di ponsel.
- Di pojok kanan atas layar, Moms akan melihat foto profil akun Moms. Klik foto profil tersebut untuk membuka menu akun.
- Pada menu akun, pilih opsi Kelola akun di perangkat ini atau Manage accounts on this device.
- Dari daftar akun, pilih akun Google yang ingin Moms log out dari perangkat.
- Untuk log out, klik opsi Hapus Akun atau Remove account di bagian bawah layar.
Baca Juga: 7 Cara Hapus Akun Instagram Sementara dan Permanen
Cara Log Out Akun Google di HP Melalui Browser
Cara log out akun Google di HP juga dapat dilakukan melalui browser. Berikut langkahnya yang dapat Moms ikuti.
- Akses browser yang biasa Moms gunakan, seperti Chrome atau lainnya, dan buka situs Google (www.google.com).
- Di halaman utama Google, klik foto profil akun Moms yang ada di pojok kanan atas layar.
- Di menu akun, pilih opsi Log out dari semua akun atau Sign out of all accounts.
- Jika diminta konfirmasi, lanjutkan untuk memastikan Moms benar-benar ingin log out dari akun Google.
Cara Log Out Akun Google di HP Lain
Jika Moms perlu log out dari akun Google di HP lain yang tidak sedang digunakan, Moms dapat melakukannya dari jarak jauh.
Berikut adalah langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi Gmail atau browser di perangkat yang sedang Moms gunakan. Pastikan sudah log in ke akun Google yang ingin di-log out dari perangkat lain.
- Di pojok kanan atas, klik foto profil Moms, lalu pilih Kelola Akun Google Anda atau Manage your Google Account.
- Di bagian menu, pilih tab Keamanan atau Security.
- Gulir ke bagian Perangkat Anda (Your Devices) dan klik Kelola Semua Perangkat atau Manage all devices. Di sini, Moms akan melihat daftar perangkat yang pernah digunakan untuk log in ke akun Google Moms.
- Pilih perangkat HP yang ingin Moms log out, lalu klik Log out atau Sign out.
Cara Log Out Akun Google di Laptop
Berikut adalah langkah-langkah untuk log out dari akun Google di laptop:
- Di browser laptop, buka halaman Google atau salah satu layanan Google seperti Gmail. Pastikan Moms sudah login ke akun yang ingin di-log out.
- Klik foto profil Moms yang terletak di pojok kanan atas layar. Ini akan menampilkan opsi untuk mengelola akun Moms.
- Klik opsi Log out atau Sign Out yang muncul di menu dropdown. Setelah mengklik, Moms akan log out dari akun Google pada browser tersebut.
- Untuk keamanan tambahan, Moms bisa membersihkan cache atau riwayat browser untuk memastikan informasi log in Moms tidak tersimpan.
Baca Juga: 6 Cara Melacak No HP Tidak Dikenal, Ada yang Bisa Tanpa Aplikasi
Itulah beberapa cara log out akun Google di HP dan laptop yang dapat Moms coba lakukan.
Semoga membantu, ya!
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.