30 April 2024

Cara Memerahkan Bibir dengan Odol, Apa Benar Ampuh?

Selain odol, ada bahan alami lain yang bisa digunakan

Saat ini cara memerahkan bibir dengan odol sedang menjadi tren.

Tak sedikit orang yang sudah mencobanya karena caranya sangatlah mudah dan bahannya bisa didapat dengan harga yang sangat terjangkau.

Bibir menjadi salah satu bagian dari wajah yang bisa menjadi daya tarik tersendiri. Tampilan bibir yang cantik sangat identik dengan warna bibir yang merah merona.

Tapi sayangnya bibir merah merona ini tidak semua orang bisa memilikinya.

Kebanyakan bibir akan memiliki tampilan warna yang agak pucat hingga yang berwarna agak kehitaman.

Hal ini dikarenakan banyak faktor, mulai dari rokok, minuman keras, dehidrasi, hingga penggunaan obat.

Beragam cara dilakukan untuk membuat tampilan bibir menjadi merah merona. Mulai dari mengoleskan krim seperti lip balm hingga menggunakan odol.

Lalu, apakah benar cara memerahkan bibir dengan odol bisa terbukti? Untuk penjelasannya simak artikel ini hingga akhir, ya Moms!

Baca Juga: 6 Cara Menghilangkan Anyang-anyangan setelah Berhubungan

Mengapa Odol Bisa Digunakan untuk Memerahkan Bibir?

Memerahkan Bibir dengan Pasta Gigi
Foto: Memerahkan Bibir dengan Pasta Gigi (www.thespruce.com)

Cara memerahkan bibir dengan odol bukanlah tanpa alasan.

Orang menggunakan cara ini karena menilai adanya kandungan di dalam odol yang bisa membantu memerahkan bibir dengan baik.

Beberapa kandungan dalam odol yang bisa membantu memerahkan bibir adalah:

  • Agen abrasi yang bisa mengikis sisa makanan, noda, hingga bakteri.
  • Flouride yang bisa membantu mencegah terjadinya gigi berlubang.
  • Antibakteri yang bisa menghilangkan bakteri penyebab bau mulut dan karang gigi.

Cara Memerahkan Bibir dengan Odol

Memerahkan Bibir dengan Pasta Gigi
Foto: Memerahkan Bibir dengan Pasta Gigi (www.youngisthan.in)

Cara memerahkan bibir dengan odol ini tidaklah sulit, ada tiga cara yang bisa Moms pilih, yaitu:

1. Hanya Menggunakan Odol

Cara memerahkan bibir dengan odol yang pertama ini tidak menggunakan bahan campuran apa pun.

Usahakan untuk memilih odol yang berwarna putih karena memiliki lebih banyak kandungan agen abrasifnya dan yang memiliki kandungan sedikit atau tanpa detergen.

Untuk langkah-langkahnya, Moms bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini!

  1. Siapkan odol putih.
  2. Keluarkan odol sebesar biji kacang tanah di ujung jari.
  3. Oleskan merata pada bibir sambil pijat dengan arah melingkar searah jarum jam.
  4. Diamkan selama kurang lebih 15 menit.
  5. Bilas dengan air dingin dan keringkan dengan handuk.

Baca Juga: 13 Cara Mengatasi WC Mampet Tanpa Perlu Bongkar Toilet

2. Menggunakan Campuran Odol dengan Madu

Madu
Foto: Madu (Freepik.com)

Cara memerahkan bibir dengan odol yang kedua adalah dengan mencampurkan madu di dalamnya.

Tujuan dari menambahkan madu adalah supaya bibir juga bisa ternutrisi dan pastinya akan menjadi lebih lembap. Tentu saja madu yang digunakan haruslah madu murni.

Untuk cara memerahkan bibir dengan odol dan madu, ikuti saja langkah di bawah ini!

  1. Siapkan odol dan keluarkan sebesar biji kacang tanah untuk diletakkan dalam wadah.
  2. Tambahkan satu sendok makan madu.
  3. Campurkan kedua bahan hingga rata.
  4. Oleskan pada bibir secara merata dan lakukan pemijatan.
  5. Diamkan selama kurang lebih 15 menit.
  6. Bersihkan dengan air dingin dan keringkan dengan handuk.

3. Menggunakan Campuran Odol dengan Gula Pasir

Cara memerahkan bibir dengan odol yang ketiga adalah menambahkan gula pasir.

Gula pasir ditambahkan dengan tujuan sebagai scrub alami yang bisa mengangkat sel kulit mati pada bibir sehingga tampilan bibir bisa menjadi lebih cerah.

Untuk cara memerahkan bibir dengan odol dan gula pasir bisa Moms lihat di bawah ini!

  1. Siapkan odol dan keluarkan sebesar biji kacang tanah ke dalam wadah.
  2. Ambil satu sendok teh gula pasir.
  3. Campurkan kedua bahan hingga merata.
  4. Langsung oleskan pada bibir dan lakukan pijatan selama 5-10 menit saja.
  5. Bilas dengan air dingin dan keringkan dengan handuk.

Berbeda dengan kedua cara lainnya, Moms tidak perlu mendiamkan cara memerahkan bibir dengan odol dan gula pasir karena jika didiamkan terlalu lama, gula pasir akan meleleh.

Moms bisa melakukan salah satu cara memerahkan bibir dengan odol sebanyak 2-3 kali saja dalam seminggu.

Hindari untuk menggunakan cara memerahkan bibir dengan odol lebih sering karena bisa memberikan efek kurang baik.

Risiko Penggunaan Odol untuk Memerahkan Bibir

Bibir Kering
Foto: Bibir Kering (medicalnewstoday.com)

Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, dalam merapkan cara memerahkan bibir dengan odol ini, Moms tidak boleh terlalu sering melakukannya.

Hal ini dikarenakan adanya risiko dari penggunaan odol tersebut.

Beberapa risiko yang bisa Moms alami jika teralu sering menggunakan odol untuk memerahkan bibir adalah:

  • Bibir menjadi lebih kering
  • Bibir menjadi pecah-pecah
  • Adanya luka pada bibir
  • Terjadinya sariawan
  • Warna bibir justru menjadi lebih hitam atau gelap

Baca Juga: 15 Arti Mimpi Ciuman Bibir, Pertanda Baik atau Buruk?

Cara Lain untuk Memerahkan Bibir dengan Bahan Alami

Cara Memerahkan Bibir
Foto: Cara Memerahkan Bibir (indiatvnews.com)

Jika cara memerahkan bibir dengan odol kurang efektif atau Moms merasa ragu untuk menerapkannya, ternyata masih ada cara lain untuk memerahkan bibir dengan bahan-bahan yang alami tentunya.

Berikut cara lain untuk memerahkan bibir dengan bahan yang alami, yaitu dengan menggunakan:

1. Campuran Madu dan Lemon

Cara alami untuk memerahkan bibir adalah dengan mencampurkan madu dengan perasan lemon.

Cara ini paling sering dilakukan karena madu bisa membantu menutrisi kulit bibir sehingga dapat mengembalikan kelembapan dan warna asli bibir.

Sedangkan lemon memiliki kandungan vitamin C yang bisa mencerahkan warna kulit bibir.

2. Konsumsi Makanan yang Kaya Vitamin E

Vitamin E
Foto: Vitamin E (www.kalbemed.com)

Moms juga bisa mengonsumsi makanan yang kaya akan kandungan vitamin E.

Mulai dari alpukat, kacang almond, biji bunga matahari, gandum, hazelnut, ikan salmon, paprika merah, mangga, dan kiwi.

Dalam sebuah jurnal penelitian yang berjudul Vitamin E in Dermatology dijelaskan kalau vitamin E bisa membantu untuk:

  • Menutrisi kulit bibir dengan baik.
  • Membantu proses regenerasi sel kulit.
  • Meningkatkan sirkulasi darah pada bibir.
  • Mencegah garis-garis halus pada bibir.

3. Gunakan Lidah Buaya

Cara memerahkan bibir dengan alami yang selanjutnya adalah dengan menggunakan lidah buaya.

Di dalam lidah buaya terdapat kandungan yang mampu menghambat produksi melanin di bibir sehingga bibir jadi terlihat lebih cerah.

4. Gunakan Buah Berwarna Merah

Buah Berry Merah
Foto: Buah Berry Merah (ncwildflower.org)

Cara lainnya adalah dengan menggunakan buah-buahan yang berwarna merah. Cara ini terbilang ampuh untuk dilakukan.

Buah merah yang bisa dipilih adalah strawberry, rasberry, hingga buah delima. Nantinya Moms bisa mendapatkan hasil warna bibir yang merah merona alami.

Moms bisa mengoleskannya setiap hari karena tidak ada efek yang berbahaya. Namun, tentu saja cara ini tidak permanen ya, Moms.

Baca Juga: Coba 8 DIY Scrub Bibir Alami untuk Cegah Bibir Kering, Ampuh!

5. Perbanyak Minum Air Putih

Cara memerahkan bibir yang alami adalah dengan memperbanyak minum air putih. Warna bibir yang kurang menarik bisa dikarenakan dehidrasi.

Oleh karena itu Moms bisa mulai dengan rutin mengonsumsi setidaknya delapan gelas air putih setiap harinya.

6. Campuran Lemon dan Gula

Campurkan perasaan lemon segar dengan gula halus untuk membuat scrub bibir.

Gosokkan campuran ini secara lembut ke bibir Moms selama beberapa menit sebelum membilasnya dengan air hangat.

Kandungan asam sitrat dalam lemon membantu menghilangkan sel-sel kulit mati, sementara gula bertindak sebagai eksfoliator alami.

Itulah cara memerahkan bibir dengan odol atau tanpa odol alias dengan cara alami.

Semoga dengan adanya informasi di atas, Moms bisa memerahkan bibir dengan baik dan sempurna. Selamat mencoba!

  • https://www.honestdocs.id/cara-memerahkan-bibir-dengan-odol-pasta-gigi
  • https://tedas.id/gaya-hidup/tips/cara-memerahkan-bibir-dengan-odol/
  • https://www.dream.co.id/tips-trick/cara-memerahkan-bibir-1811280.html
  • https://jovee.id/12-cara-memerahkan-bibir-secara-alami/
  • https://www.wikihow.com/Get-Natural-Red-Lips
  • https://www.medicalnewstoday.com/articles/how-to-get-pink-lips-naturally
  • https://www.healthline.com/health/dark-lips

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.