17 Juni 2024

12 Cara Menghilangkan Kerutan di Wajah, Jadi Awet Muda!

Bisa pakai minyak zaitun, nih Moms, mudah juga penggunaannya
12 Cara Menghilangkan Kerutan di Wajah, Jadi Awet Muda!

Foto: Orami Photo Stock

Penuaan kulit adalah hal yang tidak bisa dihindari baik oleh pria maupun wanita. Oleh karenanya, penting untuk mengetahui cara menghilangkan kerutan di wajah.

Seiring bertambahnya usia, seseorang pasti akan mengalami penuaan kulit sehingga Moms perlu tahu cara menghilangkan kerutan di wajah agar bisa tampil awet muda.

Karena masalah penuaan tentu saja menjadi kekhawatiran tersendiri bagi wanita, sebab ini erat hubungannya dengan penampilan.

Studi di jurnal Dermato-Endocrinology mengungkapkan, penuaan kulit adalah bagian alami manusia yang terjadi karena perubahan berbagai organ, jaringan, dan sel seiring waktu.

Penuaan kulit bisa dilihat jelas dari kerutan di wajah, yang biasanya dimulai dari area sekitar mata.

Namun, kabar baiknya adalah kerutan di wajah bisa dicegah dengan perawatan kulit yang tepat.

Ada beberapa cara menghilangkan kerutan di wajah yang Moms dapat ikuti di rumah. Cara alami ini mudah untuk dilakukan dan umumnya minim efek samping.

Baca Juga: 13+ Cara Menghilangkan Kerutan di Dahi, Mudah dan Murah!

Cara Menghilangkan Kerutan di Wajah Secara Alami

Moms, biasanya tanda-tanda awal kerutan di wajah akan mulai terlihat saat berusia 35 tahun atau bisa juga kurang dari itu.

Maka dari itu, ada baiknya Moms mulai menerapkan cara alami menghilangkan kerutan di wajah mulai dari sekarang.

Berikut ini cara menghilangkan kerutan di wajah yang bisa dilakukan di rumah.

1. Memiliki Kualitas Tidur yang Cukup Bisa Mencegah Kerutan

Tidur Cukup (Orami Photo Stocks)
Foto: Tidur Cukup (Orami Photo Stocks)

Cara paling mudah dan alami yang bisa dilakukan untuk menghilangkan kerutan di wajah adalah memiliki kualitas tidur yang cukup.

Tidur yang cukup ternyata membantu kulit tetap elastis dan lebih kecil kemungkinannya untuk muncul keriput. Mengapa demikian?

“Ketika Anda tidak cukup tidur, tubuh memproduksi kortisol berlebih, yaitu hormon yang memecah sel kulit.

Istirahat yang cukup menghasilkan lebih banyak HGH atau hormon pertumbuhan manusia untuk menjaga kesehatan kulit,” ungkap Dr. Yale Nicholas Perricone, ahli kulit, mengutip dari laman WebMD.

Cara menghilangkan kerutan di wajah yang bisa Moms ikuti juga, yaitu tidur tanpa menggunakan bantal.

Nah, apa hubungannya tidur tanpa bantal dengan menghilangkan kerutan di wajah?

Saat tidur menggunakan bantal, banyak orang yang memiliki kebiasaan tidur dengan menempelkan salah satu sisi wajah ke bantal.

Kebiasaan ini memungkinkan Moms memiliki kerutan karena tekanan kepala di bantal sepanjang malam.

Selain itu, bantal bisa menjadi tempat berkembang biaknya bakteri.

Jika Moms tidur dengan satu sisi wajah, bakteri yang bersarang pada sarung bantal mungkin dapat berpindah ke wajah dan menyebabkan jerawat.

2. Cara Menghilangkan Kerutan di Wajah dengan Minyak Zaitun

Minyak zaitun sudah terbukti memiliki banyak manfaatnya untuk kecantikan, mulai dari kulit wajah, rambut, hingga kuku.

Sebagai bagian dari cara menghilangkan kerutan di wajah, minyak zaitun dapat secara alami membantu kulit Moms untuk tetap lembut dan kenyal.

Minyak zaitun mengandung antioksidan yang memerangi kerusakan akibat radikal bebas dan terdapat kandungan squalene, yang sangat melembapkan.

Nah, bagaimana cara menggunakan minyak zaitun untuk menghilangkan kerutan di wajah?

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan, di antaranya:

Sebagai Pembersih dan Pelembap:

  • Sebelum tidur, teteskan minyak zaitun pada wajah dan pijat dengan lembut ke seluruh area wajah. Jangan lupa untuk membilasnya dengan handuk terlebih dahulu.
  • Moms juga bisa menggunakan minyak zaitun sebagai pembersih wajah dan pengganti produk cleanser yang biasanya digunakan untuk menghapus riasan di wajah.
  • Moms dapat mengoleskan sedikit minyak zaitun di bawah area mata sebelum tidur. Tujuannya untuk menghasilkan kulit lembut di sekitar mata dan menyamarkan garis-garis halus.

Sebagai Masker:

  • Pemilik wajah kering bisa menggunakan masker minyak zaitun. Caranya, campurkan minyak zaitun dengan putih telur, madu atau oat.
  • Masker ini bisa dipakai sebelum waktu tidur. Tujuannya untuk menghasilkan kulit wajah yang lembut dan lebih lembap.

Sebagai Scrub:

  • Campuran minyak zaitun dan garam laut bisa dijadikan perpaduan yang tepat untuk mengeksfoliasi wajah. Untuk pengelupasan wajah, mengangkat sel-sel kulit mati di wajah, dan merawat area kulit yang terasa kering.
  • Scrub minyak zaitun dan garam laut ini juga bisa digunakan ke area tubuh lainnya.

3. Cara Menghilangkan Kerutan di Wajah dengan Putih Telur

Masker Putih Telur
Foto: Masker Putih Telur (Orami Photo Stock)

Bahan alami lainnya yang bisa Moms coba adalah putih telur. Hal ini karena kandungan albumin yang terdapat pada putih telur.

Manfaat dari albumin tersebut, yaitu mampu menyempitkan pembuluh darah di bawah permukaan kulit.

Hasilnya, peredaran aliran darah lebih lancar, pori-pori akan terlihat lebih mengecil, dan wajah juga terasa lebih lembap dan kencang.

Putih telur juga kaya vitamin E yang bekerja meremajakan kulit.

Maka dari itu, putih telur sering disebut cocok digunakan untuk pemilik wajah yang berminyak.

Nah, menggunakan masker putih telur juga jadi salah satu cara menghilangkan kerutan di wajah yang bisa Moms coba.

Cara Membuat Masker Putih Telur:

  • Pisahkan putih dari kuning telur dan kocok putih telur hingga berbusa. Kemudian, oleskan dengan kuas pada wajah Moms dengan mengarah ke bagian atas.
  • Biarkan mengering selama sekitar 15 sampai 20 menit. Terakhir, bilas wajah sampai bersih dengan air hangat.

Selain masker putih telur, Moms bisa mencampurkan putih telur dan yoghurt sebagai bahan alami untuk membersihkan pori-pori di wajah.

Tentunya, saat pori-pori wajah lebih bersih, maka kulit semakin lembap dan kerutan juga akan tersamarkan.

Campuran putih telur dan yoghurt mampu membersihkan kotoran di pori-pori dengan lebih maksimal.

Asam laktat dalam yogurt melepaskan kotoran di pori-pori, sedangkan putih telur akan mengeringkannya.

Baca Juga: 10 Cara Meniruskan Wajah yang Alami, Bye-bye Pipi Tembem!

4. Cara Menghilangkan Kerutan di Wajah dengan Lidah Buaya

Masker Lidah Buaya (Orami Photo Stocks)
Foto: Masker Lidah Buaya (Orami Photo Stocks)

Lidah buaya juga menjadi bahan alami yang dikenal banyak manfaatnya untuk kecantikan wajah.

Menggunakan masker lidah buaya juga bisa salah satu cara menghilangkan kerutan di wajah.

Moms bisa menggunakan masker lidah buaya untuk membantu melembapkan dan menyamarkan kerutan di wajah.

Masker lidah buaya ini membantu mengunci kelembapan ke dalam kulit, dan bertindak sebagai lem yang membuat lapisan atas sel kulit saling menempel.

Pada akhirnya, gel lidah buaya akan menghaluskan dan melembutkan kulit. Manfaat gel jernih yang terdapat dalam lidah buaya juga mampu menenangkan kulit.

Khasiatnya mampu menyembuhkan luka dan memberikan efek menenangkan ketika diaplikasikan pada kulit, terutama setelah berjemur.

Perlu Moms ketahui, kulit yang terbakar akan menciptakan keriput yang semakin cepat.

Jadi, cara tercepat untuk mencegahnya adalah anti-inflamasi yang dapat diperoleh dari lidah buaya

5. Masker Pisang untuk Samarkan Kerutan di Wajah

Cara menghilangkan kerutan di wajah berikutnya adalah dengan menggunakan masker pisang.

Ya, pisang tidak hanya bermanfaat untuk dikonsumsi, namun juga memiliki manfaat saat dijadikan masker. Caranya mudah sekali untuk diikuti.

Cara Membuat Masker Pisang:

  • Haluskan sebuah pisang, lalu campur dengan satu sendok teh jus buah jeruk dan satu sendok teh yoghurt polos.
  • Biarkan selama 15 - 20 menit. Kemudian, bilas sampai benar-benar bersih.

Vitamin A membantu memudarkan noda gelap, sedangkan vitamin B mencegah penuaan serta kaliumnya akan melembapkan sel-sel kulit.

Vitamin E juga dikenal melindungi tubuh dari kerusakan radikal bebas dan memperkuat daya tahan kulit terhadap kerusakan akibat sinar UV.

Baca Juga: 9 Cara Mengatasi Penuaan Dini dan Penyebabnya Menurut Dokter

6. Vitamin C Topikal yang Dioleskan pada Bagian Wajah

Pelembap Wajah
Foto: Pelembap Wajah (Orami Photo Stock)

Cara menghilangkan kerutan di wajah selanjutnya adalah dengan vitamin C topikal.

Vitamin C topikal yang dioleskan langsung pada bagian wajah juga dapat menjadi salah satu cara untuk menghilangkan kerutan.

Moms bisa mendapatkan manfaat vitamin C ini dari skincare yang digunakan, baik pelembap, toner, atau serum wajah.

Vitamin C adalah antioksidan yang membantu membuat kolagen di kulit.

Vitamin ini dapat ditemukan secara alami di banyak buah dan sayuran, seperti rosehip, cabai, jambu biji, dan kangkung.

Mengoleskan gel topikal yang mengandung vitamin C dapat membantu memperbaiki munculnya keriput dan tanda-tanda kerusakan akibat sinar matahari lainnya pada kulit.

Dalam satu studi di jurnal Dermatologic Surgery, 10 orang partisipan diuji mengoleskan gel vitamin C ke satu sisi wajah mereka dan gel yang tidak mengandung bahan tambahan di sisi lain.

Semua orang dalam penelitian ini menunjukkan lebih sedikit kerutan dan tanda-tanda kerusakan akibat sinar matahari di sisi wajah mereka yang diobati dengan gel vitamin C.

Gel vitamin C dapat menghidrasi kulit, meningkatkan produksi kolagen, dan mengurangi peradangan.


7. Konsumsi Probiotik dan Yoghurt dapat Mengurangi Kerutan

Yoghurt (Orami Photo Stocks)
Foto: Yoghurt (Orami Photo Stocks)

Mengonsumsi probiotik secara teratur, seperti yang ditemukan dalam yoghurt atau dijual sebagai suplemen, dapat mengurangi munculnya kerutan dan meningkatkan kesehatan kulit secara keseluruhan.

Dalam sebuah penelitian di jurnal Public Library of Science ditemukan bahwa pada hewan, tikus yang lebih tua yang diberi makan yoghurt probiotik mengembangkan kulit dan bulu yang lebih sehat daripada tikus yang tidak mengonsumsinya.

Sementara dalam penelitian di jurnal Beneficial Microbes, terungkap bahwa probiotik yang diterapkan pada kulit manusia dapat membantu membuatnya lebih kuat melawan stresor seperti sinar matahari.

Cara menghilangkan kerutan di wajah dengan yoghurt cukup mudah, cukup konsumsi secara rutin dalam jumlah yang tidak berlebihan.

8. Minyak Esensial untuk Menghilangkan Penuaan Dini

Minyak Esensial
Foto: Minyak Esensial (Orami Photo Stock)

Mengoleskan minyak esensial yang dicampur dengan minyak pembawa pada bagian kerutan di wajah juga dapat menjadi salah satu cara menghilangkan kerutan di wajah.

Minyak esensial dapat dioleskan dengan menggunakan minyak pelarut khusus sebagai kombinasi sehingga mampu menyembuhkan kulit tanpa menyebabkan iritasi, asalkan diencerkan dengan minyak lain.

Beberapa minyak esensial yang dapat membantu memperbaiki tampilan kerutan saat digunakan dalam kombinasi yang berbeda dengan pelarut meliputi:

  • Minyak argan
  • Minyak biji wortel
  • Minyak biji anggur
  • Minyak jojoba
  • Minyak lavender
  • Minyak neroli
  • Minyak delima
  • Minyak mawar
  • Minyak rosemary
  • Minyak kayu cendana
  • Minyak kenanga atau ylang-ylang

Beberapa orang sensitif terhadap minyak esensial yang sangat terkonsentrasi. Sebelum menggunakan minyak esensial, lakukan uji tempel (patch test) dengan cara:

  • Oleskan sedikit minyak esensial ke bagian dalam pergelangan tangan dan tunggu 24 jam.
  • Hindari menggunakannya jika Moms mengalami kemerahan atau sensasi terbakar.
  • Selalu gunakan minyak pembawa sebagai campuran atau pelarut.

Baca Juga: 12 Rekomendasi Skincare untuk Kulit Kusam, Bikin Glowing!

9. Hindari Paparan Sinar Ultraviolet untuk Mencegah Kerutan

Sinar ultraviolet adalah penyebab utama sebagian besar kerutan di wajah, leher, lengan, dan tangan.

Sinar yang cukup berbahaya ini terdapat pada sinar matahari.

Meski tidak dapat dihindari sepenuhnya, Moms bisa mengurangi paparan sinar ultraviolet dengan cara selalu menggunakan sunscreen saat beraktivitas di dalam maupun luar ruangan atau ketika berjemur.

Moms juga bisa mengenakan pakaian panjang dan topi saat beraktivitas di luar ruangan.

10. Lakukan Pijat Wajah

Pijat Wajah
Foto: Pijat Wajah (Puristry.com)

Moms juga bisa melakukan pijat wajah untuk menghilangkan kerutan secara alami.

Pijatan pada wajah dapat membantu meningkatkan aliran darah ke kulit, yang dapat membawa lebih banyak nutrisi dan oksigen ke sel-sel kulit, sehingga membantu memperbaiki dan meregenerasi kulit.

Selain itu, melakukan pijatan wajah sebelum atau setelah mengaplikasikan produk perawatan kulit dapat membantu meningkatkan penyerapan produk ke dalam kulit.

Jadi, penggunaan produk skincare akan memberikan hasil yang lebih baik.

Namun, penting untuk melakukan pijatan wajah dengan lembut dan hati-hati agar tidak merusak kulit.

Sebab, terlalu banyak tekanan atau gerakan kasar dapat menyebabkan iritasi atau peradangan pada kulit.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Toner Korea Terbaik, Cegah Penuaan Dini!

11. Eksfoliasi Wajah secara Berkala

Eksfoliasi Wajah
Foto: Eksfoliasi Wajah (Freepik.com/wayhomestudio)

Penumpukan sel-sel kulit mati dapat membuat kulit terlihat kusam dan membuat kerutan terlihat lebih dalam.

Oleh karenanya, Moms perlu menghilangkan sel-sel kulit mati ini secara berkala.

Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan eksfoliasi.

Eksfoliasi membantu mempercepat pergantian sel-sel kulit mati dengan sel-sel baru yang lebih muda dan sehat.

Hal ini dapat membantu mengurangi tampilan kerutan dengan memperbaiki tekstur kulit dan merangsang produksi kolagen, sehingga kulit wajah menjadi lebih kenyal dan elastis.

Namun, jangan terlalu sering melakukan eksfoliasi. Moms cukup melakukannya satu hingga dua kali dalam seminggu.

Untuk melakukan cara menghilangkan kerutan di wajah, Moms bisa memilih salah satu dari dua jenis eksfoliasi utama yaitu mekanis dan kimia.

Eksfoliasi mekanis dilakukan menggunakan butiran-butiran halus atau alat seperti sikat atau scrub wajah.

Sementara eksfoliasi kimia menggunakan bahan-bahan kimia seperti asam alpha-hydroxy (AHA) atau asam beta-hydroxy (BHA).

Pilihlah produk yang lembut dan sesuai dengan jenis kulit agar tidak menyebabkan iritasi.

Jangan lupa juga untuk mengaplikasikan pelembap setelah melakukan eksfoliasi, ya.

12. Minum Air yang Cukup

Minum Air Putih
Foto: Minum Air Putih (Freepik.com/pressfoto)

Selain melakukan berbagai pilihan perawatan wajah, Moms juga bisa menggunakan cara menghilangkan kerutan di wajah secara alami dari dalam tubuh itu sendiri.

Salah satunya dengan minum air putih yang cukup karena air dapat membantu menjaga kelembapan kulit.

Kulit yang terhidrasi dengan baik cenderung terlihat lebih segar, halus, dan bercahaya.

Sementara kulit yang kekurangan air cenderung terlihat kering, kusam, dan garis-garis halus serta kerutan bisa menjadi lebih terlihat.

Air juga bisa membantu transportasi nutrisi ke dalam sel-sel kulit dan mengeluarkan toksin dari dalam tubuh.

Jadi, kulit akan mendapatkan nutrisi yang cukup untuk menjaga kesehatannya dan memperbaiki kerusakan yang mungkin menyebabkan kerutan.

Baca Juga: 11 Jenis Produk Skincare Lengkap untuk Kulit Glowing Maksimal

Itulah cara menghilangkan kerutan di wajah yang bisa Moms ikuti. Tertarik untuk mencobanya?

  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3583892/
  • https://www.webmd.com/beauty/features/23-ways-to-reduce-wrinkles#1
  • https://www.healthline.com/health/beauty-skin-care/how-to-get-rid-of-wrinkles
  • https://www.healthline.com/health/home-remedies-for-wrinkles
  • https://www.wageningenacademic.com/doi/abs/10.3920/BM2013.0040
  • https://journals.plos.org/plosone/article?id=10.1371/journal.pone.0053867
  • https://onlinelibrary.wiley.com/doi/abs/10.1046/j.1524-4725.2002.01129.x
  • https://my.clevelandclinic.org/health/treatments/8411-treatments-to-reduce-wrinkles
  • https://www.medicalnewstoday.com/articles/how-to-get-rid-of-wrinkles
  • https://www.webmd.com/beauty/wrinkles

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.