Ciri-ciri Hewan Berdasarkan Jenis Makanannya: Herbivora, Karnivora, Omnivora, Insektivora
Ada banyak hal di dunia ini yang perlu orang tua ajarkan pada anak. Salah satunya ciri-ciri hewan sebagai ilmu pengetahuan.
Hewan merupakan makhluk hidup yang juga berdampingan dengan manusia.
Oleh karena itu, memberikan edukasi tentang hewan pada Si Kecil bisa menambah wawasan sekaligus menumbuhkan rasa peduli dan cinta dengan sesama makhluk ciptaan Tuhan.
Di lingkungan tempat tinggalnya, yakni alam bebas, terdapat berbagai jenis hewan yang dapat dibedakan berdasarkan ciri-cirinya. Yuk, simak selengkapnya, Moms.
Baca Juga: Sarana Edukasi Anak, Ini 10 Ragam Tarian Tradisional Indonesia
Ciri-Ciri Hewan Berdasarkan Jenis Makanannya
Ciri hewan bisa digolongkan berdasarkan jenis makanannya, di antaranya:
1. Ciri-ciri Hewan Herbivora
Herbivora merupakan jenis hewan pemakan tumbuh-tumbuhan. Menurut buku SMART IPA SD/MI, ciri-ciri hewan herbivora, yakni:
- Memiliki gigi geraham dengan permukaan lebar dan bergerigi agar dapat digunakan untuk menggiling rumput dan daun-daun yang keras.
- Mempunyai gigi geraham yang besar dan banyak yang berfungsi untuk mengunyah makanan yang mengandung serat.
- Mempunyai gigi seri yang tajam dan berfungsi untuk memotong makanan.
- Tidak mempunyai gigi taring.
Hewan herbivora akan langsung mencerna makanan segera setelah makanan memasuki mulut karena air liur mereka asam. Jenis hewan ini pun telah memiliki saluran cerna yang mampu menangani sejumlah besar bahan tanaman.
Herbivora dapat diklasifikasikan lebih lanjut menjadi frugivora (pemakan buah), granivora (pemakan biji), nektivora (pemakan nektar), dan folivora (pemakan daun). Berikut contohnya:
- Hewan herbivora pemakan tumbuhan bagian daun: sapi, kambing, kuda, kerbau.
- Hewan herbivora pemakan tumbuhan bagian biji: burung merpati dan burung pipit.
- Hewan herbivora pemakan tumbuhan bagian buah: orang utan.
- Hewan herbivora pemakan tumbuhan bagian nektar: kupu-kupu dan burung kolibri.
Baca Juga: 7+ Fakta Peradaban Mesopotamia untuk Edukasi Anak
2. Ciri-ciri Hewan Karnivora
Jenis hewan berikutnya yang perlu diketahui anak, yakni ciri-ciri hewan karnivora yang merupakan hewan pemakan daging atau pemakan daging hewan lainnya.
Ini dia ciri-ciri hewan karnivora:
- Memiliki gigi taring yang tajam dan kuat untuk menangkap dan merobek mangsanya.
- Memiliki alat penglihatan, pendengaran, dan penciuman yang sangat peka sehingga bisa memburu mangsanya dengan cepat.
- Mata hewan karnivora terletak di bagian depan kepala dengan penglihatan binokular yang memungkinkan mereka memiliki persepsi kedalaman yang sangat baik untuk menemukan dan melacak mangsanya.
- Memiliki gigi geraham dengan sisi rahang dan ujung giginya yang saling bertemu, fungsinya untuk mencabik dan mengunyah daging.
Keberadaan hewan karnivora penting bagi ekosistem karena mereka membantu menjaga keseimbangan populasi hewan lain. Hal ini karena hilangnya karnivora bisa menyebabkan kelebihan populasi herbivora yang pada akhirnya bisa mengganggu ekosistem.
Kebanyakan jenis hewan karnivora yang berburu mangsanya cenderung teritorial, sedangkan karnivora yang mengonsumsi makanan yang lebih bervariasi kurang teritorial.
Karnivora teritorial biasanya akan menandai wilayah mereka dengan aroma, seperti feromon, urin, dan kotoran.
Beberapa contoh hewan karnivora, antara lain:
- Bangsa burung: burung elang.
- Bangsa mamalia: harimau, paus, hyena, beruang.
- Bangsa reptil: buaya dan ular.
- Bangsa ikan: ikan hiu, ikan lohan, ikan arwana.
Meski terdapat beberapa karnivora yang diketahui menyerang dan memakan manusia, seperti hiu, buaya, atau beruang. Namun, tidak ada karnivora yang secara khusus memburu manusia atau mengandalkan manusia sebagai sumber makanan mereka.
Selain dengan berburu, ada pula hewan karnivora yang memakan hewan mati atau bangkai.
Misalnya, burung nasar yang mengkonsumsi hewan mati karena sebab alami, hyena akan merebut daging yang diburu oleh karnivora lain, banyak serangga, seperti lalat dan kumbang juga adalah pemakan bangkai.
Baca Juga: Simak 14 Kumpulan Hewan Lucu yang Tersebar di Dunia, Ada yang Hampir Punah!
3. Ciri-ciri Hewan Omnivora
Ciri hewan lain yang dibedakan berdasarkan jenis makanannya ialah omnivora. Hewan omnivora merupakan hewan pemakan segala, baik tumbuhan maupun daging.
Perlu diketahui, hewan omnivora adalah bagian utama dari jaring makanan karena adalah organisme yang memakan organisme lainnya di alam liar.
Adapun ciri-ciri hewan omnivora, yaitu:
- Bentuk gigi hewan omnivora merupakan gabungan dari bentuk gigi herbivora dan karnivora.
- Gigi geraham hewan omnivora berguna untuk melumat makanan.
- Sementara gigi serinya digunakan untuk memotong makanan.
- Gigi taring hewan omnivora digunakan untuk mengerat makanan.
- Memiliki cakar cepat dan jari panjang yang dapat mereka gunakan untuk menangkap mangsa dan menjangkau berbagai buah atau produk tanaman lainnya.
Dibandingkan dengan hewan herbivora dan karnivora, hewan omnivora sering memiliki peluang lebih besar untuk bertahan dalam kondisi sulit.
Pasalnya, hewan omnivora bisa mengatur pola makan mereka dengan baik.
Dilansir dari National Geographic, hewan omnivora juga terkadang lebih baik dalam beradaptasi dengan lingkungan baru daripada makhluk lain dengan kebiasaan makan yang lebih spesifik karena mereka akan lebih mudah untuk menemukan makanan.
Lalu, apa saja ya, yang termasuk dalam jenis omnivora? Berikut daftarnya:
- Bangsa burung: burung unta dan burung robin.
- Bangsa mamalia: sigung, rubah, tupai.
- Bangsa reptil: penyu, kura-kura, kadal.
- Bangsa ikan: ikan mas, ikan mujair, ikan gurame.
Baca Juga: 7 Jenis Hewan Purba yang Pernah Ada, Yuk Kenalkan pada Si Kecil!
4. Ciri-ciri Hewan Insektivora
Terakhir, ada hewan insektivora yang termasuk jenis hewan berdasarkan makanannya. Insektivora adalah hewan pemakan serangga.
Berikut ciri-ciri hewan insektivora:
- Biasanya memiliki tubuh kecil.
- Kebanyakan memiliki bulu halus atau duri yang melindungi tubuhnya.
- Biasanya memiliki 5 jari tangan atau kaki cakar di ujung masing-masing dari 4 kakinya yang pendek.
- Memiliki telinga dan mata yang kecil dan sering tidak terlihat.
- Memiliki indera penciuman yang sangat baik yang dibantu oleh moncongnya, yang mungkin panjang dan fleksibel, atau pendek dan kokoh.
- Banyak insektivora memiliki deretan rambut sensorik kaku, yang disebut vibrissae di moncong, ekor, telinga, dan kadang-kadang kaki mereka.
Selain ciri-ciri di atas, ada banyak karakteristik hewan insektivora lain yang sangat bervariasi, tergantung jenisnya.
Insektivora memiliki tempat tinggal utama darat, biasanya di permukaan tanah atau di bawahnya. Mereka dapat bertahan hidup di berbagai habitat.
Mulai dari hutan hujan tropis, rawa-rawa beriklim sedang, hutan lebat, ladang terbuka, gurun, permukaan laut, hingga lereng gunung.
Selain memakan serangga, banyak juga dari hewan insektivora yang memakan daun, pucuk lunak, biji, buah, dan bahan tanaman lainnya.
Hewan insektivora lebih suka tidak terlihat. Jadi, banyak dari jenis hewan ini yang beraktivitas di bawah tanah atau terowongan, di bawah serasah daun atau tumpukan semak, di bawah batu, atau pada beberapa spesies, di dalam air.
Meski insektivora memiliki penglihatan yang buruk, tetapi mereka memiliki rambut sensorik, yang terletak di berbagai bagian tubuh.
Sehingga dapat meningkatkan indera peraba dan membuat mereka sangat sensitif terhadap lingkungan sekitarnya.
Baca Juga: Mengenal Karakteristik Hewan Berdarah Dingin dan Hewan Berdarah Panas
Pendengaran hewan insektivora juga baik, dan hewan-hewan ini bisanya berkomunikasi dengan spesies lain melalui berbagai macam, seperti mencicit, mendesis, bersiul, dan mendengung.
Insektivora memiliki indra penciuman tajam, yang penting dalam menemukan dan mengidentifikasi mangsa, menangkap tanda aroma yang membatasi wilayah insektivora lain, dan dalam menemukan pasangan selama musim reproduksi.
Contoh hewan insektivora, antara lain:
Itu dia Moms, ciri-ciri hewan herbivora, karnivora, omnivora, dan insektivora. Semoga informasinya dapat bermanfaat sebagai edukasi Si Kecil, ya.
- https://www.google.co.id/books/edition/Super_Smart_IPA_SD_MI_dengan_MIND_MAPPIN/4MRGDwAAQBAJ?hl=en&gbpv=1&dq=ciri+hewan+karnivora&pg=PA35&printsec=frontcover
- https://www.nationalgeographic.org/encyclopedia/carnivore/
- https://www.nationalgeographic.org/encyclopedia/omnivore/
- https://www.encyclopedia.com/science/encyclopedias-almanacs-transcripts-and-maps/insectivores-insectivora
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.