6 Cara Diet Artis Korea untuk Turunkan Berat Badan, Mau Coba Moms?
Visual menawan dan tubuh langsing artis Korea dalam drama dan reality show kadang bikin iri ya, Moms! Ternyata, untuk mendapatkan body goals impian, banyak artis Korea yang melakukan diet ketat lho. Diet artis Korea ada bermacam-macam, seperti mengurangi asupan kalori hingga melakukan olahraga atau workout secara ketat.
Tidak sedikit pula artis Korea yang melakukan diet ekstrem, yaitu hanya mengonsumsi satu atau dua jenis makanan selama waktu tertentu.
Diet Artis Korea untuk Turunkan Berat Badan yang Bisa Ditiru
Foto: Pinterest.com
Diet artis Korea memang sering berhasil, namun tak semua bisa ditiru, apalagi yang ekstrem. Oleh karenanya, Moms perlu selektif dalam memilih diet artis Korea mana saja yang bisa diterapkan.
Nah, berikut beberapa pola diet yang bisa Moms coba. Namun, sebelum menerapkannya pastikan dulu Moms sudah berkonsultasi dengan dokter atau ahli ya.
Penasaran apa saja? Yuk, disimak!
Baca Juga: Ini Artis yang Sukses Diet Selama Pandemi!
1. Diet Defisit Kalori
Foto: Pinterest.com
Diet artis Korea untuk menurunkan berat badan yang paling umum yaitu mengurangi asupan kalori harian atau defisit kalori. Diet defisit kalori berhasil dilakukan oleh beberapa selebriti seperti Kang So Ra dan Ailee.
Kang So Ra tetap makan tiga kali dalam sehari, namun selektif memilih menu sarapan, makan siang dan makan malam. Untuk sarapan, aktris yang juga mantan kekasih Hyun Bin ini, mengonsumsi yogurt, buah dan kacang. Menu makan siangnya berupa nasi merah dan sayuran, lalu di malam hari makan salad dan ubi.
Sementara Ailee, penyanyi bersuara emas yang dijuluki Beyonce-nya Korea, mengonsumsi 100 gram protein berupa dada ayam atau steak, 2 cup sayuran dan buah di pagi hari. Kemudian mengonsumsi menu yang sama untuk makan siang, dan tidak makan apapun pada malam hari.
Dengan diet defisit kalori yang dijalankan secara konsisten selama beberapa waktu, kedua selebriti ini mampu menurunkan berat badan hingga lebih dari 10 kg lho, Moms.
Baca Juga: Mengenal Diet Defisit Kalori, Turunkan Berat Badan dengan Cepat!
2. Intermittent Fasting
Foto: Pinterest.com
Selain defisit kalori, Moms juga bisa mencoba diet artis Korea berupa intermittent fasting atau puasa berselang. Salah satu artis Korea yang menerapkan metode diet ini yaitu Bae Suzy, aktris sekaligus penyanyi yang memerakan karakter Seo Dal Mi dalam drama Start Up.
Saat mempersiapkan salah satu drama yang akan diperankannya, Bae Suzy mengatur periode waktu antara makan dan puasa, dengan menghindari makan apapun setelah jam 6 sore. Selain itu, dia juga mengatur menu yang sama untuk setiap hari.
Selain Bae Suzy, aktor Kim Ji Hoon juga melakukan metode diet serupa demi perannya dalam drama Flower of Evil. Dengan metode puasa berselang, Kim Ji Hoon berhasil menurunkan berat badan hingga 10 kg hanya dalam waktu dua bulan saja lho, Moms.
Nah, mengutip Healthline, metode diet intermittent fasting sangat efektif atau powerful untuk menurunkan berat badan dengan cepat. Di sisi lain, ternyata bisa memberikan manfaat kesehatan seperti mengurangi risiko terkena diabetes tipe 2, penyakit jantung bahkan kanker.
Wah, manfaatnya banyak juga ya, Moms. Ingin mencobanya?
Baca Juga: Mengenal Intermittent Fasting, Program Diet Banyak Manfaat
Diet dengan Hidup Sehat
Selain menjalani diet ketat, para artis Korea yang memiliki body goals ini juga menjalani pola hidup yang sehat, Moms. Jika Moms ingin meniru pola diet mereka, pastikan apa yang Moms ikuti tidak akan memberikan pengaruh buruk pada kesehatan Moms.
Nah, berikut ini beberapa cara atau pola diet sehat ala artis Korea, Moms!
3. Menghindari Junk Food
Foto: Pinterest.com
Rahasia bentuk badan ideal para artis Korea berikutnya yaitu mereka jarang mengonsumsi junk food. Selebriti seperti Doh Kyung Soo atau D.O EXO, Yoo Yeon Seok dan Im Soo Jung pernah mengungkap kalau mereka anti dengan junk food lho, Moms. Tak heran sih, karena junk food tidak memberikan nutrisi apapun untuk tubuh. Malahan terlalu sering mengonsumsinya akan menambah berat badan, karena tinggi kandungan gula, lemak, garam dan minyak.
Alih-alih mengonsumsi ayam goreng cepat saji, kentang goreng, burger, pizza serta makanan instan lainnya, mereka lebih memilih makanan rumahan. Misalnya saja Yoo Yeon Seok, pemeran tokoh Ahn Jeong Won dalam drama Hospital Playlist lebih suka memasak makanannya sendiri.
Sementara Im Soo Jung, aktris yang membintangi drama Search WWW lebih suka makan sayur dan buah ketimbang makanan instan, junk food dan makanan berbahan dasar tepung. Begitu pun dengan D.O EXO yang sebisa mungkin menghindari makanan instan dan makan secara teratur setiap harinya.
Baca Juga: Suka Makan Junk Food Setiap Hari? Waspadai Efeknya untuk Kesehatan!
4. Membatasi Asupan Gula dan Camilan
Foto: Pinterest.com
Menghindari makan es krim, roti, pastry, tteokbokki dan camilan manis lainnya adalah rahasia diet artis Korea terutama K-Pop Idol, demi menjaga tubuh tetap ramping dan enerjik saat di panggung. Selama trainee mereka telah dibiasakan untuk tidak mengonsumi makanan tinggi gula dan dianggap gampang menaikkan berat badan lho, Moms.
Dilansir dari Allkpop, bukan hanya es krim, roti, pastry, dan tteokbokki saja yang wajib dihindari idola K-Pop sebelum debut, makanan seperti jjajangmyeong atau mi pasta kacang kedelai hitam khas Korea, jokbal atau kaki babi yang direbus dan diasinkan, serta ayam goreng termasuk dalam daftar tidak boleh dikonsumsi.
Aturan ini sangat ketat, sehingga tak jarang para idol harus makan sembunyi-sembunyi agar tidak ketahuan. Seulgi Red Velvet misalnya, pernah merasa sangat bersalah kepada managernya, karena diam-diam memesan dan makan ayam goreng semasa menjadi trainee. Sementara RM BTS pernah menyembunyikan es krim di saku baju, juga diam-diam makan jjajangmyeon di kamar mandi.
Baca Juga: Tak Cuma Makanan Manis, Ini 6 Makanan yang Buruk untuk Kesehatan Gigi
5. Makan Kimchi
Foto: Pinterest.com
Makanan Korea diklaim sebagai salah satu makanan sehat yang ada di dunia karena dalam proses memasak sebagian besar dengan direbus, tidak membutuhkan banyak minyak, terdiri dari banyak sayuran, serta memiliki sayuran fermentansi yang sehat yaitu kimchi. Kimchi adalah makanan khas Korea yang rendah kalori namun kaya nutrisi.
Melansir Healthline, sebuah penelitian menemukan kalau kimchi terbukti mampu mengurangi berat badan. Tidak hanya berat badan, indeks massa tubuh dan lemak tubuh juga berkurang karena mengonsumsi kimchi.
Dari sekian banyak artis Korea, Yoon Eun Hye salah satu artis yang pernah menjadikan kimchi sebagai salah menu diet untuk menurunkan berat badan lho. Bisa ditiru nih, Moms!
Baca Juga: Ini Manfaat Kimchi untuk Kesehatan dan Cara Mudah Membuatnya
6. Workout atau Olahraga Teratur
Foto: Pinterest.com
Selain mengatur pola makan dan tidak mengonsumsi makanan dengan kalori dan lemak tinggi, rahasia diet artis Korea yang perlu dicontoh yaitu rutin workout dan berolahraga.
Selebriti seperti Jungkook BTS, Jennie Blackpink, Momo Twice, Bae Suzy, Park Min Young, Shin Se Kyung, Lee Si Young, Nickhun 2PM termasuk yang rajin dan konsisten melakukan olah tubuh secara teratur. Mereka menekuni olah raga yang berbeda-beda, seperti lari, pilates, yoga, fitness, dance, abs workout hingga home workout.
Jungkook BTS misalnya, melakukan home workout sederhana seperti squat, jump squat, push up, plank dan mountain climber. Lain lagi dengan Jennie Blackpink, yang rutin berlatih aerial yoga atau yoga anti gravitasi agar tubuhnya makin lentur. Sementara Shin Se Kyung, aktris pemeran drama Run On menekuni pilates, dan Lee Si Young yang membintangi drama Netflix Sweet Home rutin jogging atau berlari setiap hari.
Dengan rutin berolahraga, selain menjaga berat badan tetap stabil, juga membantu tubuh tetap prima, terutama bagi selebriti Korea yang punya kesibukan menumpuk.
Baca Juga: Ingin Langsing? Pilih Diet atau Olahraga?
Well, itu dia deretan diet artis Korea yang bisa Moms adopsi dan terapkan untuk mendapatkan bentuk badan yang ideal. Sebelum berdiet, jangan lupa untuk konsultasi dengan ahli dulu ya.
Selamat berdiet, Moms!
- https://www.healthline.com/nutrition/korean-kpop-diet
- https://www.allkpop.com/article/2020/11/six-diet-plans-that-helped-celebrities-lose-over-10-kg-22-lbs
- https://aminoapps.com/c/k-pop/page/blog/16-tips-k-idols-use-on-there-diet-menu/lmIQ_ugv8ZkWqP8pg6YZMRKdK4Gpkd
- https://www.soompi.com/article/1290839wpp/stars-willingly-say-no-junk-food
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.