Profil DPR IAN, Rapper Multitalenta Asal Korea Selatan
DPR IAN termasuk di dalam DPR (Dream Perfect Regime) yang merupakan label independen yang menawarkan musik multi-genre, diproduksi sepenuhnya oleh anggotanya sendiri.
Musik DPR menawarkan perpaduan genre seperti rap hingga jazz, menjadi warna baru di industri musik Korea.
Geng rapper DPR pernah menggelar konser di Indonesia pada Desember 2022.
Penasaran dengan orang-orang kreatif di balik DPR dan seperti apa peran DPR IAN dalam label ini? Berikut ulasannya, Moms!
Profil DPR IAN
Nama Lahir: Christian Yu
Nama Korea: Yu Ba Rom
Nama Panggung: Ian
Tanggal Lahir: Sydney, Australia, 6 September 1990
Tanda Zodiak: Virgo
Kebangsaan: Korea-Australia
Perjalanan Karir
Christian Yu memulai karier sebagai leader, main rapper, dan main dancer di C-Clown pada 2012.
Grup beranggotakan enam member ini merilis empat mini album dan enam single sebelum bubar pada 2015.
Setelah C-Clown bubar, Christian menemukan peluang baru dengan bergabung di DPR sebagai DPR IAN.
Ia debut solo pada 26 Oktober 2020 dengan single "So Beautiful" dan merilis "No Blueberry" berkolaborasi dengan DPR Live dan CL.
Kini, Christian Yu dikenal sebagai penyanyi, sutradara, komposer, dan pendiri DPR.
Baca Juga: Profil Kim Soo Hyun, Aktor Korea dengan Bayaran Termahal!
Fakta-Fakta DPR IAN
Sejak menjadi DPR IAN, Christian Yu meninggalkan image idol dan menyampaikan pengalaman menghadapi gangguan bipolar melalui lagu-lagunya.
Album keduanya, Moodswings In To Order (MITO), dirilis pada 29 Juli 2022.
Buat Moms yang masih penasaran dengan DPR IAN, ini dia beberapa fakta menarik lainnya tentang Christian Yu:
- Christian Yu berbicara bahasa Inggris dan Korea, serta pernah belajar di University of Sydney.
- Dia sempat tergabung dalam band heavy metal dan menjadi b-boy dengan nama B.yu.
- Pindah ke Korea Selatan pada usia 18 tahun untuk mengejar karier musik.
- Christian dikenal perfeksionis.
- Dia adalah penganut Kristen, dengan nama Kristen Paul.
- Inspirasi terbesarnya adalah ibunya.
- Christian menyukai tato, motor, berenang, dan mengoleksi kamera profesional.
- Dia tidak suka film horor, namun sangat menyukai anime.
- Dia suka memasak untuk diri sendiri dan teman-temannya.
- Genre musik favoritnya adalah jazz, heavy metal, dan rock.
- Pernah menjadi anggota kru dansa Kill.u.strate bersama DPR Live.
- Sering berkolaborasi dan dekat dengan CL dari 2NE1.
- Bersahabat dengan Peniel dari BTOB.
Baca Juga: 10 Profil Peserta EXchange 3, Ada Mantan Idol dan CEO!
Itu dia beberapa informasi yang bisa Moms ketahui tentang DPR IAN atau Christian Yu, mantan anggota band heavy metal yang berubah menjadi idol K-Pop.
Tertarik untuk mendengarkan lagu-lagunya DPR IAN, Moms?
- https://dreamperfectregime.com/
- https://ktswblog.net/2020/07/15/dream-perfect-regime-who-is-dpr/
- https://channel-korea.com/christian-yu-profile/
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.