7 Rekomendasi Dokter Hewan Bandung, Catat Jadwal Praktiknya!
Jika sedang mencari klinik dengan dokter hewan Bandung, ada banyak pilihan yang dapat memberikan perawatan terbaik untuk hewan peliharaan Moms.
Kota ini dikenal memiliki sejumlah dokter hewan berpengalaman yang siap menangani berbagai kebutuhan medis anabul, mulai dari pemeriksaan rutin hingga prosedur khusus.
Kesehatan hewan peliharaan Moms di rumah pun akan terjamin dengan layanan profesional dari para ahli di bidang ini.
Baca Juga: 16 Jenis Hewan Peliharaan Kecil yang Mudah Dirawat
Rekomendasi Dokter Hewan Bandung
Berikut ini rekomendasi dokter hewan Bandung yang bisa Moms pilih:
1. drh. Amir Candra
Ini adalah rekomendasi dokter hewan Bandung pertama yang bisa Moms pilih.
drh. Amir Candra adalah dokter hewan terpercaya karena pengalamannya selama 30 tahun.
Di sini melayani proses kelahiran sectio caesarea, vaksinasi, diagnosa dengan USG, test kesuburan, dan pengobatan lainnya.
Ada juga layanan panggilan ke rumah yang akan memudahkan Moms.
Dengan staff yang professional, dokter hewan ini akan memberikan pengobatan maksimal untuk anjing dan kucing kesayangan Moms apapun jenis dan ukurannya.
Alamat: Jl. Istana Regency 1 Blok C2/No. 6A RT04/RW01 40173 Cicendo, Padjajaran, Kota Bandung
Jadwal: Senin-Sabtu (08.00 - 13.00) dan (16.00 - 18.00), Minggu dan Hari Libur (membuat janji)
No Telepon: (022) 6020611 / 0811226152
2. Zoom Pet Care
Di sini, tersedia klinik veterinarian untuk meningkatkan pelayanan terhadap perawatan dan kesehatan anjing dan kucing yang sangat direkomendasikan.
Selain itu, terdapat pula petshop yang menjadi tempat untuk Moms membeli aksesoris atau makanan hewan peliharaan yang bervariasi.
Alamat: Jalan Golf Barat Raya No 22, Arcamanik, Bandung
Jadwal: 10:00:00 AM s/d 8:00:00 PM
Website/Medsos: @zoompetcareindonesia (Instagram)
No Telepon: 022 – 7208610 / 022 – 7278767
Baca Juga: 20 Hewan Lucu di Dunia Paling Imut, Kini Hampir Punah!
3. drh. Martopo
Dokter hewan Bandung ini membuka praktek setiap hari.
Drh. Martoppo juga sudah terkenal dalam menangani masalah tentang hewan lho.
Ada juga dokter hewan lainnya yang praktek di sini, yakni drh. Dewi Maria, drh Dewi Hidayatin, dan drh. Kurnia Hidayati.
Bukan hanya dapat menangani berbagai permasalahan hewan peliharaan dengan baik, dokter hewan Bandung ini juga ramah lho, Moms.
Alamat: Jalan Lauk Emas No.4, Burangrang, Lengkong, Kota Bandung
Jadwal: Senin-Sabtu (14.00-22.00)
No Telepon: (022) 731-2147
4. Klinik Hewan Dinas Pertanian Dan Ketahanan Pangan Kota Bandung (Distan KP)
Mungkin banyak yang belum tahu bahwa Pemkot Bandung menyediakan pelayanan gratis untuk hewan peliharaan.
Ada 3 dokter perempuan yang bertugas di sana.
Yakni drh Risti, drh Elise dan drh Liesmiarsih yang siap memberikan layanan terbaik untuk hewan peliharaan.
Mulai dari kucing, anjing, kelinci, ayam, burung, iguana, ular, kuda, hingga sapi.
Alamat: Jl. Pelindung Hewan No.44, Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat 40243
Jadwal: Senin-Jumat (09.00-15.00)
No Telepon: (022) 5202987
Baca Juga: Cari Tahu 5 Rekomendasi Dokter Hewan Jakarta Pusat Terbaik
5. Klinik Hewan Interferon
Klinik Hewan ini memberikan konsultasi dan mengatasi permasalahan yang ada pada hewan peliharaaan dengan sangat baik.
Bahkan, klinik ini cukup terkenal karena selalu memberi kabar dan updatenya melalui websitenya.
Sehingga, para pelanggannya merasa tenang dengan update yang diberikan di sana tentang kondisi hewan peliharaannya.
Alamat: Cipamokolan, No. 45, Soekarno-Hatta, Kota Bandung
Jadwal: Senin-Sabtu (09.00-17.00)
No Telepon: (022) 92152931
6. drh. Lissa Noviani (Vivo Petcare)
Dokter Lissa memiliki banyak komentar positif di akun sosial medianya.
Banyak yang mengenalnya sebagai sokter hewan yang sabar dan teliti, sehigga bayak pelanggan yang merasa nyaman untuk membawa hewan peliharaannya ke sana.
Bukan hanya dokternya yang bisa diandalkan, di tempat ini tersedia juga makanan hewan peliharaan, aksesoris, grooming, dan juga pet suplement yang akan dibutuhkan oleh anabul.
Alamat: Jl. Pelindung Hewan No.4, Pelindung Hewan, Astanaanyar, Kota Bandung
Jadwal: Senin-Jumat (08:00-18:00), Sabtu (08:00-16:00)
Website/Medsos: www.facebook.com/vivopetcare
No Telepon: +62 22 5206967
Baca Juga: 10 Rekomendasi Obat Flu untuk Kucing, dari Medis Hingga Alami
7. Drh. Anton Susilo
Drh. Anton Susilo merupakan salah satu dokter hewan yang sangat direkomendasikan di Bandung.
Dengan pengalaman luas di bidang kesehatan hewan, drh. Anton Susilo menawarkan berbagai layanan medis komprehensif, seperti konsultasi, vaksinasi, serta operasi mayor dan minor, termasuk bedah ortopedi.
Selain itu, klinik ini juga menyediakan layanan khusus seperti akupunktur, grooming, rawat inap, serta fasilitas laboratorium lengkap, USG, dan rontgen untuk diagnosa yang lebih mendalam.
Tak hanya itu, drh. Anton juga melayani dental scaling untuk kesehatan gigi hewan peliharaan.
Alamat: Ruko Gyan Plaza, Jl. Terusan Pasirkoja No.32 B
Jadwal: Senin-Jumat (08.00-19.00), Senin-Minggu (08.00-12.00), (13.00-17.00), Sabtu (08.00-16.00)
No Telepon: (022) 6046621 / 085692323795
Bagaimana Moms, masih pikir-pikir untuk memilih dokter hewan di Bandung yang cocok?
Yuk, segera hubungi salah satu klinik di atas dan lakukan survei agar merasa yakin dengan pilihan Moms.
- https://pets.webmd.com/finding-right-vet-pet
- https://dokterhewanbandung.com/
- https://www.infobdg.com/v2/10-dokter-hewan-yang-ada-di-bandung/
- https://ulasantempat.com/jawa-barat/lissa-dvm-noviani-225109
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.