Profil Elle Fanning, Mantan Artis Cilik yang Sukses di Hollywood!
Salah satu aktris Hollywood yang patut diperhitungkan bakat akting dan kariernya adalah Elle Fanning.
Elle memulai karier sebagai aktris cilik dan sekarang telah membintangi puluhan judul film Hollywood.
Selain itu, Elle merupakan adik dari Dakota Fanning, wajah kakak-beradik ini juga sangat mirip.
Yuk, intip profil serta fakta menarik dari Elle Fanning berikut ini!
Baca Juga: 6 Selebriti Hollywood yang Menikah Muda
Profil Elle Fanning
Foto Aktris Elle Fanning (wallpapersden.com)
Elle Fanning memiliki nama lengkap Mary Elle Fanning.
Elle lahir pada 9 April 1998 di Conyers, Georgia, Amerika Serikat.
Bintang film berbakat ini merupakan buah hati dari pasangan Heather Joy Arrington dan Steven J. Fanning.
Ibunya, Heather Joy Arrington, berprofesi sebagai pemain tenis profesional.
Sementara itu, Steven Fanning, memiliki usaha sebagai penjual barang elektronik.
Ayah Elle Fanning juga pernah bermain untuk liga bisbol kecil di Amerika Serikat.
Keluarga dan kerabat Elle Fannings banyak yang merupakan figur publik, lho!
Selain ayah dan ibunya yang merupakan atlet, Elle adalah cucu dari Rick Arrington, pemain sepak bola di Amerika.
Sedangkan bibinya, Jill Arrington, adalah reporter televisi stasiun ESPN.
Mantan aktris cilik ini diketahui keturunan Jerman, Irlandia, Inggris, dan Perancis.
Elle diketahui lulus dari Campbell Hall School dan berencana meneruskan pendidikan tingginya ke New York University.
Baca Juga: Sinopsis dan Profil Pemain Jurassic World Dominion, Dinosaurus dan Manusia Berteman!
Perjalanan Karier Elle Fanning
Foto Elle Fanning di Red Carpet (imdb.com)
Elle memulai karier aktingnya di Hollywood sejak usia tiga tahun.
Saat itu, ia berperan sebagai Lucy kecil di film drama I Am Sam (2001).
Uniknya, karakter Lucy dewasa dimainkan oleh kakak kandung Elle, yaitu Dakota Fanning.
Kemudian, Elle yang waktu itu masih berusia 3 tahun kembali memerankan karakter Allie yang lagi-lagi sebagai Dakota versi lebih muda di film Taken (2002).
Akhirnya, ia berperan sebagai tokoh independen di film Daddy Day Care (2003) sebagai Jamie.
Aktingnya yang menggemaskan sukses membuat Elle Fanning mendapatkan mendapat peran lain di film The Door in the Floor (2004) sebagai Kim Basinger.
Di tahun 2005, karier Elle Fanning semakin menunjukkan titik terang karena ia bermain di dua peran film yakni Because of Winn-Dixie dan I Want Someone to Eat Cheese With.
Beberapa kali Elle telah membintangi sejumlah film laris di Hollywood.
Di antaranya adalah The Curious Case of Benjamin Button (2008), Super 8 (2011), We Bought a Zoo (2011), dan Maleficent (2014).
Baca Juga: 5 Selebritis Hollywood yang Punya Banyak Anak
Fakta Elle Fanning
Foto Aktris Elle Fanning (imdb.com)
Berikut adalah beberapa fakta menarik dari Elle Fanning yang wajib diketahui:
1. Suka Beramal
Foto Mary Elle Fanning (imdb.com)
Meski usianya terbilang masih muda, Elle Fanning sudah memiliki kepedulian sosial yang tinggi, lho!
Elle diketahui sebagai penanggung jawab yang mendukung badan amal seorang REALgirl Foundation.
Badan atau organisasi amal ini bertujuan memberdayakan gadis-gadis muda untuk mencapai tujuan dan impian mereka.
2 Adik Aktris Dakota Fanning
Foto Mary dan Dakota Fanning (Orami Photo Stock)
Seperti yang telah disebut di atas, Elle adalah adik dari Dakota Fanning, aktris dan model dari Amerika Serikat.
Kakak beradik ini kerap menjadi panutan di Hollywood karena gaya mereka yang terbilang modis dan jauh dari berita miring.
3. Kisah Cinta Elle Fanning
Foto Elle Fanning dan Max Minghella (latestinbollywood.com)
Elle Fanning sebelumnya sebelumnya diketahui pernah berkencan dengan Zalman Band, putra dari Charles Band, produser film Amerika Serikat.
Elle dan Zalman mulai dikabarkan berjalan bersama beberapa kali di tahun 2015.
Selain itu, di tahun 2017, Elle juga dikabarkan menjalin hubungan dengan musisi bernama Dylan Beck.
Kini, Elle dilaporkan sedang menjalin hubungan dengan aktor dan sutradara dari Inggris, Max Minghella.
Mereka dikabarkan bersama sejak Agustus 2018 setelah syuting film musikal Teen Spirit (2018).
Jalinan kasih ini dikonfirmasi sendiri oleh Elle dan Max saat berada di Met Gala tahun 2019.
Baca Juga: 5 Film Leonardo DiCaprio dari Masa ke Masa, Mana Favorit Moms?
4. Menang Banyak Penghargaan dan Nominasi
Foto Elle Fanning Mendapatkan Penghargaan (celebmafia.com)
Elle Fanning pernah mendapatkan beberapa penghargaan di bidang seni peran.
Ia pun sering masuk ke dalam nominasi acara penghargaan bergengsi, lho!
Berikut ini beberapa daftarnya:
- Di tahun 2004, Elle masuk ke dalam nominasi sebagai Best Young Ensemble dalam Young Artist Award for Daddy Day Care.
- Di tahun 2007, Elle Fanning kembali masuk ke dalam dua nominasi untuk perannya di film The Lost Room dan Bael.
- Pada tahun 2007, ia menjadi nominasi Best Young Actress dalam Penghargaan BFCA untuk perannya di film Somewhere. Meski tidak menang pada BFCA, Elle memenangkan penghargaan Actress of the Year dalam Young Hollywood Awards untuk film Somewhere.
- Penampilan aktingnya di film Super 8 membuatnya Elle mendapatkan banyak nominasi dan penghargaan. Di antaranya, pada 2011 lalu Elle masuk menjadi nominasi pada Hollywood Film Festival Award dan the Phoenix Film Critics Society Awards
- Di tahun 2021, adik Dakota Fanning ini memenangkan Best Actress in a Musical untuk film The Great pada acara Satellite Awards.
- Akting Elle Fanning di film The Great juga membuatnya masuk ke dalam nominasi di Golden Globe Award.
Selain menjadi pemain film, Elle juga menjadi bintang iklan produk ternama.
Di antaranya, Elle adalah brand ambassador dari produk L’Oreal.
Selain itu, Elle Fanning pernah menjadi sampul di sejumlah majalah top termasuk Elle dan Vogue.
Baca Juga: Selain Justin Bieber, 5 Artis Ini Juga Pernah Mengidap Lyme Disease
5. Memiliki Hubungan Darah dengan Kate Middleton
Foto Kate Middleton (Orami Photo Stock)
Dilansir dari People, Elle Fanning dikabarkan masih memiliki hubungan darah dengan calon Ratu Inggris, Kate Middleton.
Kabarnya, Elle masih merupakan cucu dari Raja Edward III Inggris dan juga sepupu Kate Middleton.
Sejarawan dari Ancestry.com menemukan bahwa Elle Fanning adalah cicit ke-22 Raja Edward III yang memerintah Inggris selama hampir 50 tahun dari 1330 hingga 1376.
Berdasarkan dokumen sejarah, seperti catatan sensus, akta kelahiran dan kematian, serta catatan pembaptisan dan penguburan, menemukan bahwa Elle dan Dakota masih merupakan keturunan Raja Edward III.
Garis keturunan ini didapatkan dari ibu mereka, Heather Joy Arrington.
Itulah sejumlah profil dan sejumlah fakta menarik dari Elle Fanning.
Bagaimana, fakta tentang mantan aktris cilik ini cukup menarik, jauh dari skandal gosip, dan membuat kita mengidolakan Elle, kan?
- https://people.com/celebrity/elle-fanning-is-kate-middletons-cousin/
- https://glamourpath.com/elle-fanning
- https://kidadl.com/famous-people-facts/elle-fanning
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.