Tren Marinated Makeup yang Viral, Buat Wajah Lebih Glowing!

Gea Yustika
Daftar isi artikel
Marinated makeup sedang jadi tren viral di media sosial dan banyak dibicarakan para beauty enthusiast karena hasil akhirnya yang bikin wajah tampak lebih glowing dan natural.
Teknik ini unik karena melibatkan proses “meresapkan” base makeup sebelum diratakan, sehingga hasil akhirnya terlihat lebih menyatu dengan kulit dan tahan lama seharian.
Cocok banget untuk Moms yang ingin tampil segar tanpa makeup tebal, apalagi saat menghadiri acara penting atau sekadar pergi ke kantor.
Yuk, cari tahu cara mudah mencoba marinated makeup di rumah!
Baca Juga: Mengenal Complexion Makeup dan Tipsnya untuk Pemula!
Apa itu Teknik Marinated Makeup?

Teknik marinated makeup adalah cara memakai makeup di mana Moms membiarkan base makeup seperti foundation dan concealer "menempel dulu" di kulit selama beberapa menit sebelum dibaurkan.
Tujuannya agar produk bisa lebih menyatu dengan kulit dan memberikan hasil akhir yang halus, natural, dan tahan lama.
Ibaratnya seperti bumbu yang dimarinasi dulu agar meresap, teknik ini juga membuat makeup terlihat lebih menyatu dan tidak mudah cakey.
Teknik ini cocok banget untuk Moms, termasuk yang masih pemula, karena mudah dilakukan dan hasilnya bikin wajah tampak segar tanpa terlihat menor.
Cara Melakukan Teknik Marinated Makeup

Teknik ini nggak tidak sulit kok, bahkan untuk Moms yang masih pemula sekalipun.
Dengan mengikuti langkah-langkah berikut, makeup bisa terlihat lebih menyatu dengan kulit, halus, dan tahan lama seharian tanpa perlu touch up berulang.
Berikut beberapa langkahnya:
1. Bersihkan dan lembapkan wajah
Langkah awal yang sangat penting sebelum memulai makeup adalah membersihkan wajah.
Moms bisa menggunakan facial wash yang sesuai dengan jenis kulit untuk mengangkat kotoran, minyak, dan sisa skincare.
Setelah itu, aplikasikan pelembap agar kulit tetap terhidrasi dan siap menerima makeup.
Kulit yang lembap akan membantu foundation dan concealer menempel lebih baik dan tidak mudah pecah atau cakey.
2. Gunakan primer sesuai jenis kulit
Primer berfungsi sebagai dasar makeup agar hasilnya lebih rata dan tahan lama.
Moms bisa memilih primer sesuai kebutuhan kulit, misalnya primer yang mengontrol minyak untuk kulit berminyak atau primer yang memberi efek glowing untuk kulit kering.
Aplikasikan secara tipis dan merata, terutama di area yang sering berminyak seperti T-zone, agar makeup tidak mudah luntur.
3. Aplikasikan foundation dan concealer
Setelah primer menyerap sempurna, Moms bisa mulai mengaplikasikan foundation dan concealer seperti biasa.
Gunakan kuas atau jari untuk meratakan produk ke seluruh wajah.
Namun, bedanya dalam teknik ini adalah, setelah mengoleskannya, Moms tidak langsung membaurkannya.
Biarkan terlebih dahulu selama 5–10 menit agar produk “menyatu” dengan kulit.
4. Diamkan beberapa menit (proses marinate)
Langkah ini adalah inti dari marinated makeup. Setelah foundation dan concealer diaplikasikan, diamkan wajah Moms selama beberapa menit tanpa menyentuh atau meratakannya.
Proses ini membuat produk makeup lebih ‘menempel’ di kulit, sehingga saat nanti diratakan hasilnya lebih halus dan natural.
Teknik ini juga membantu mengurangi risiko makeup bergeser atau menumpuk.
5. Ratakkan dengan sponge atau kuas
Setelah didiamkan, saatnya meratakan foundation dan concealer menggunakan beauty sponge yang sudah dibasahi atau kuas makeup.
Tekan-tekan dengan lembut, jangan digeser terlalu keras, agar produk tetap menyatu dengan kulit.
Moms akan melihat hasil akhir yang lebih flawless, tidak patchy, dan terlihat menyatu alami dengan tekstur kulit.
6. Kunci dengan bedak tipis dan setting spray
Terakhir, kunci seluruh tampilan makeup dengan bedak tabur atau bedak padat, secukupnya saja agar wajah tidak terlihat terlalu berat. Fokuskan pada area yang mudah berminyak.
Setelah itu, semprotkan setting spray untuk menjaga makeup tetap tahan lama, segar, dan tidak mudah luntur.
Setting spray juga membantu semua lapisan makeup "mengunci" dan terlihat lebih menyatu.
Kesalahan dalam Teknik Marinated Makeup yang Harus Dihindari

Berikut adalah beberapa kesalahan dalam teknik marinated makeup yang harus dihindari, terutama bagi Moms yang baru pertama kali mencobanya.
Dengan mengetahui hal-hal ini, hasil makeup akan lebih maksimal dan tidak membuat wajah terlihat berat atau tidak rata.
1. Terlalu Banyak Menggunakan Foundation dan Concealer
Kesalahan yang paling sering terjadi adalah mengaplikasikan produk base terlalu tebal.
Karena didiamkan beberapa menit, produk yang terlalu banyak justru bisa menggumpal atau membuat wajah terlihat cakey.
Gunakan secukupnya saja, lalu tambahkan jika memang dibutuhkan.
2. Tidak Menyesuaikan dengan Jenis Kulit
Teknik ini paling cocok untuk kulit normal hingga kering.
Jika Moms memiliki kulit berminyak, pastikan menggunakan primer matte dan bedak yang dapat mengontrol minyak.
Mengabaikan jenis kulit bisa membuat makeup mudah luntur atau terasa lengket.
3. Langsung Meratakan Tanpa Didiamkan
Proses marinate adalah inti dari teknik ini.
Kalau foundation dan concealer langsung dibaurkan tanpa didiamkan 5–10 menit, maka Moms tidak akan mendapatkan efek menyatu dan tahan lama seperti yang diharapkan.
4. Menggunakan Produk yang Terlalu Cepat Kering
Beberapa foundation cepat kering dan tidak cocok untuk teknik ini.
Jika Moms memakai produk seperti ini, bisa jadi makeup akan sulit diratakan setelah didiamkan.
Pilih base makeup dengan tekstur creamy atau cair yang tetap fleksibel setelah diaplikasikan.
Baca Juga: 6 Cara Mengatasi Makeup Crack agar Wajah Tetap Flawles!
Dengan mengikuti langkah-langkah ini, marinated makeup bisa jadi rahasia wajah glowing dan tahan lama Moms seharian!
Teknik ini sangat cocok untuk aktivitas harian maupun acara spesial tanpa perlu banyak touch-up.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Baca selanjutnya
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2025 Orami. All rights reserved.