Sinopsis #OOTD, Diperankan Jihan Almira dan Derby Romero
Film #OOTD (Outfit of The Designer) merupakan karya debut Dimas Anggara sebagai sutradara, lho Moms.
Film ini akan tayang mulai Kamis, 25 Januari 2024. #OOTD mengangkat kisah tentang dunia busana khas Indonesia.
Indonesia memang memiliki karya desainer busana yang tidak kalah ternama dengan desainer busana internasional.
Yuk, simak sinopsis dan profil pemain #OOTD.
Baca Juga: Sinopsis Film Megamind, Animasi Seru tentang Superhero
Sinopsis #OOTD
#OOTD (Outfit of The Designer) berkisah tentang Nare (Jihan Almira), perancang busana yang tinggal di Birmingham, Inggris.
Inggris dikenal sebagai pusat mode dunia. Nah, sebagai orang yang bekerja di pusat mode, Nare menghadapi banyak tantangan.
Ia harus berjuang mati-matian demi mendapatkan impiannya. Untungnya, Nare tidak sendirian dan mendapat banyak dukungan.
Dirinya mendapat dorongan dari teman-temannya, Bagas (Rangga Nattra), Luni (Asmara Abigail), Mala (Givina Lukita Dewi), Dante (Jolene Marie), dan Azka (Derby Romero).
Azka adalah kekasih Nare. Lalu, Bagas adalah seorang fotografer yang pernah memotret hasil karya Nare.
Sayangnya, kisah percintaan Nare dan Azka tidak mulus. Mereka terjebak di toxic relationship dan kerap berselisih paham.
Nare kemudian tertarik dengan Bagas meskipun ia sadar ia sudah memiliki Azka sebagai kekasihnya.
Meski demikian, Bagas menyadarkan Nare bahwa hubungannya dengan Azka tidak sehat.
Baca Juga: Sinopsis Dont Breathe 1 dan 2, Penuh Adegan Menegangkan!
Profil Pemain #OOTD
Berikut profil pemain #OOTD, Moms.
1. Jihan Almira
Jihan Almira berperan sebagai Nare. Ia adalah aktris kelahiran 4 Februari 2000 yang juga dikenal sebagai model, lho Moms.
Selain sebagai aktris, ia dinobatkan sebagai Puteri Indonesia Pariwisata 2020 dan mewakili Indonesia pada ajang Miss Supranational 2021 di Polandia.
Berikut beberapa film yang ia perankan, Adagium (2023), Gendut Siapa Takut?! (2022), hingga How Are You, Really? (2022).
2. Rangga Nattra
Rangga Nattra berperan sebagai Bagas. Ia adalah aktor kelahiran 18 Juli 1989 yang juga dikenal sebagai penyiar radio.
Rangga memulai kariernya dengan menjadi penyiar di stasiun radio OZ Radio Bali, Moms.
Berikut beberapa film yang ia perankan, Trinil: Kembalikan Tubuhku (2024), Teachers (2021), hingga Darah Daging (2019).
Baca Juga: Sinopsis Kotonoha no Niwa, Disuguhi Visual yang Ciamik!
3. Derby Romero
Derby Romero berperan sebagai Azka. Ia adalah aktor kelahiran 8 Juni 1990 yang juga dikenal sebagai penyanyi dan produser.
Derby dikenal setelah berperan dalam film Petualangan Sherina sebagai debut aktingnya pada tahun 2000.
Berikut beberapa film yang ia perankan, Petualangan Sherina 2 (2023), Zodiac: Apa Bintangmu? (2023), hingga Gas Kuy (2021).
Itulah sinopsis dan profil pemain #OOTD yang bisa Moms saksikan mulai Kamis, 25 Januari 2024, di bioskop.
- https://lsf.go.id/movie/ootd-outfit-of-the-designer/
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.