30 Agustus 2022

Orami dan KemenPPPA Ajak Orang Tua Dukung Hak Anak di Indonesia

Dukung pemenuhan hak anak di Indonesia
Orami dan KemenPPPA Ajak Orang Tua Dukung Hak Anak di Indonesia

Foto: Dok. Orami

Orami, sebagai platform digital parenting terluas di Indonesia terus melakukan beragam inovasi.

Dalam rangka menyambut Hari Anak Nasional 2022, Orami bekerja sama dengan pemerintah, tepatnya Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA).

Kerja sama tersebut dibahas dalam sebuah diskusi yang bertajuk “Digital Parenting: Keluarga Cerdas Berteknologi untuk Anak Terlindungi".

Guna mencapai dan mendukung hak anak di Indonesia, ada sederet informasi penting dari penyelenggaraan acara tersebut.

Apa saja inovasi terbaru yang diluncurkan Orami dan KemenPPPA? Yuk, tengok lebih lanjut!

Baca Juga: SIRCLO Store, Solusi Bisnis untuk Mompreneur di Tengah Pandemi COVID-19

Sambut Hari Anak, Orami Parenting Bersinergi dengan KemenPPPA

Kolaborasi Orami dan KemenPPPA
Foto: Kolaborasi Orami dan KemenPPPA

Foto: Kolaborasi Orami Parenting dan KemenPPPA (Dok. Orami Parenting)

Indonesia diakui sebagai salah satu negara terbesar dengan angka kelahiran yang tinggi.

Dalam rangka menyambut Hari Anak Sedunia, Orami bersinergi dengan KemenPPPA untuk mendukung pemenuhan hak anak di Indonesia.

“Kolaborasi ini tentu bisa terjadi karena Orami dan KemenPPPA memiliki komitmen yang sejalan terkait pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak," jelas Ferry Tenka, CEO of Entrepreneur Solutions SIRCLO dan Founder Orami.

Kemajuan di era teknologi modern, pengasuhan berbasis digital pun digalakkan guna mencapai hak-hak anak.

Orang tua wajib memenuhi serangkaian hak anak yang paling mendasar, meliputi:

  • Hak mendapat jaminan keluarga
  • Akses terhadap fasilitas kesehatan
  • Mendapatkan pendidikan berkualitas
  • Mempunyai sarana bermain yang aman

Terwujudnya setiap hak anak adalah hal yang penting, agar Si Kecil memiliki tumbuh kembang yang optimal.

Dengan hak-hak tersebut, Si Kecil juga bisa menjalani kehidupan dengan lebih sehat dan aman.

Memenuhi hak anak berarti Si Kecil mendapat perlindungan yang cukup dan jauh dari tindakan kekerasan fisik maupun verbal.

Akses akan informasi di dunia digital pun menjadi kebutuhan dasar saat ini untuk mengeksplor aneka bentuk ilmu parenting.

Terlebih, bagi orang tua baru, pengasuhan berbasis digital menjadi penolong utama di kala kesulitan dalam mengasuh.

Baca Juga: Ini Keuntungan jadi Reseller Program Ibusibuk Orami, Banyak Banget!

Pentingnya Pengasuhan Berbasis Hak Anak untuk Tumbuh Kembang Si Kecil

hak anak untuk bermain
Foto: hak anak untuk bermain

Foto: Hak Anak untuk Bermain (Orami Photo Stocks)

Tema yang diangkat tahun ini dalam merayakan Hak Anak di Indonesia adalah "Parenting: Keluarga Cerdas Berteknologi untuk Anak Terlindungi".

Menyadari pentingnya hak anak, Orami dan KemenPPPA mengadakan serangkaian sosialisasi dan penyuluhan untuk para orang tua.

Penyelenggaraan acara bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kapasitas orang tua terkait pengasuhan berbasis hak anak.

“Apa pun kondisinya, semua instrumen pembelajaran bagi anak harus dapat dilakukan sebaik mungkin," tukas Rohika Kurniadi Sari, Asisten Deputi Pemenuhan Hak Anak atas Pengasuhan dan Lingkungan KemenPPPA.

Dalam laman resmi KemenPPPA, pengasuhan yang tidak didasari hak anak berpotensi memicu berbagai dampak negatif.

Dampak negatif tersebut bisa dialami Si Kecil, baik pada perkembangan fisik maupun mentalnya.

Penelitian KPAI 1 menunjukkan hanya 25% orang tua yang belajar tentang pengasuhan.

Oleh karena itu, penting untuk mendidik dan mengasuh anak dengan dasar yang kuat, mengingat tumbuh kembang Si Kecil perlu mendapat perhatian khusus.

Baca Juga: 9 Rekomendasi Jajanan Sehat untuk Anak Sekolah

Rangkaian Inovasi Pengasuhan Berbasis Hak Anak

Hak-hak-Anak-di-Rumah,-Moms-Wajib-Tahu.jpg
Foto: Hak-hak-Anak-di-Rumah,-Moms-Wajib-Tahu.jpg

Foto: Hak Anak di Rumah (Orami Photo Stocks)

Ferry Tenka menambahkan, kolaborasi antara Orami dan KemenPPPA melahirkan berbagai inovasi untuk memenuhi hak anak dalam beberapa tahun ke depan.

Adanya beragam acara dan seminar yang diwujudkan menargetkan para ibu agar bisa belajar tentang dunia parenting dengan lebih mudah.

Sejumlah acara dan kelas seminar yang akan diadakan, berupa:

Selain itu, inovasi lain dilahirkan dengan menggabungkan peran KemenPPPA sebagai penyuluh ahli dan penyedia materi pengasuhan.

Tentunya, dengan bantuan para ahli yang terbaik di bidangnya, mulai dari para dokter, konselor, hingga psikolog ternama.

Kolaborasi yang berjalan ini juga berhasil melibatkan ribuan peran ibu yang tersebar di seluruh Indonesia.

"Kami berharap sinergi ini akan terus berlanjut dan berdampak positif pada generasi Indonesia ke depannya," tambah Ferry.

Dengan semakin meningkatnya kesadaran akan pengasuhan berbasis hak anak, orang tua akan semakin tangguh berperan dalam pembangunan negeri.

"Peran keluarga dalam hal ini pun tak kalah penting untuk berupaya mewujudkan sinergi antara pemerintah dan swasta terkait pemenuhan hak anak," tukas Rohika pada 23 Agustus lalu.

Baca Juga: 6 Cara Bermain Rubik untuk Anak-Anak dan Manfaatnya

Dukung Pemenuhan Hak Anak Melalui Orami Community

Orami dan KemenPPPA  (1)
Foto: Orami dan KemenPPPA (1)

Foto: Hak Anak Melalui Orami Parenting dan KemenPPPA (Dok. Orami Parenting)

Kolaborasi jangka panjang antara Orami dan KemenPPPA masih akan terus berlanjut hingga 2023.

Dalam mendukung keberhasilan pemenuhan hak anak, para ibu di Indonesia dapat bersinergi melalui Orami Community.

Orami Community adalah sebuah komunitas inklusif yang menjadi wadah bagi para ibu di Indonesia.

Dalam platform digital ini, setiap orang berhak untuk menyalurkan aspirasi dan menjalin koneksi dengan sesama ibu.

Masyarakat luas dapat mengunjungi akun media sosial Orami Community di @orami.circle.

Saat ini, Orami Community memiliki puluhan ribu anggota yang terbagi menjadi 9 kategori grup sesuai dengan kebutuhan para ibu.

Menariknya, layanan komunitas ini juga rutin mengadakan sesi kelas digital bersama para ahli guna memenuhi hak Si Kecil.

Yuk, langsung bergabung ke Orami Community untuk mendukung hak anak di Indonesia, guna mencapai tumbuh kembang Si Kecil yang optimal!

  • https://www.researchgate.net/publication/331895228_Kualitas_Pengasuhan_Anak_Indonesia_Survei_Nasional_Dan_Telaah_Kebijakan_Pemenuhan_Hak_Pengasuhan_Anak_di_Indonesia
  • https://www.kemenpppa.go.id/index.php/page/read/29/2119/berikan-pola-pengasuhan-terbaik-bagi-anak

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.