Jun Ji Hyun, Aktris Korea yang Sukses di Amerika
Gianna Jun atau Jun Ji Hyun merupakan aktris Korea yang sangat populer di Asia, termasuk Indonesia. Hampir semua karakter yang ia perankan memberikan kesan kepada penonton.
Yuk Moms, kenal lebih dekat dengan Jun Ji Hyun aktris Korea yang sukses di industri hiburan Amerika.
Baca juga: 11 Film Romantis Korea yang Cocok Ditonton dengan Pasangan
Profil Jun Ji Hyun
Foto: Orami Photo Stock
- Nama Lahir: Wang Ji Hyun
- Nama Populer: Jun Ji Hyun
- Nama Internasional: Gianna Jun
- Tempat Lahir: Seoul, Korea Selatan
- Tanggal Lahir : 30 Oktober 1981
- Tinggi: 172cm
- Pendidikan: Dongguk University, Korea Selatan
- Keluarga: Suami dan 2 anak
Baca juga: 7 Film dan Drama Korea yang Diperankan Jung Ga-ram, Yuk Tonton!
Rekomendasi Drama Jun Ji Hyun
Jun Ji Hyun merupakan aktris yang tidak terlalu aktif dalam drama Korea. Namun, hampir semua judul drama yang ia mainkan sukses meraih rating tinggi di Korea lho Moms. Bahkan, beberapa ada yang terkenal hingga worldwide.
Nah, biar enggak makin penasaran, berikut rekomendasi drama yang diperankan wanita 40 tahun ini.
1. Happy Together
Foto: hancinema.net
Drama ini bercerita tentang lima orang saudara yang terpisah setelah kematian orangtuanya. Tae Poong (Lee Byung Hun) seorang pemain baseball liga kecil bertemu kakaknya Chan Joo (Jo Min Su) saat sudah dewasa.
Namun, kehadiran Tae Poong tidak mendapat sambutan baik dari Jisuk dan dua adiknya Moon Joo (Kang Sung Yeon) dan Ji Suk (Song Seung Hoon).
Sementara itu, Seo Yoon Joo (Jun Ji Hyun) anak bungsu di keluarga itu bertemu dengan Tae Poong, tetapi sang kakak tidak mengenalinya. Ia yang merasa sedih karena tidak dikenali, tetap membantu kakaknya.
2. My Love From The Star
Foto: Orami Photo Stock
Drama ini sempat menjadi pembicaraan di Korea. Karena ini adalah drama pertama Jun Ji Hyun setelah empat tahun sibuk berakting di layar lebar.
My Love From the Star bercerita tentang Cheon Song Yi (Jun Ji Hyun) aktris nomor satu Korea dan seorang profesor bernama Do Min Joon.
Popularitas Cheon Song Yi tiba-tiba jatuh karena dianggap tidak memiliki sikap yang baik sebagai aktris. Hal itu terungkap setelah seorang aktris bunuh diri setelah bertemu dengannya di acara pernikahan. Kata-kata yang dilontarkan Cheon Song Yi dianggap sebagai penyebab sang artis mengalami depresi hingga bunuh diri.
Sejak kejadian itu, Cheon Song Yi harus pindah ke apartemen milik teman SMAnya Lee Hee Kyung (Park Hae Jin). Di tempat barunya itu, ia bertemu dengan pria bernama Do Min Joon.
Tanpa disangka, Do Min Joon adalah profesor yang mengajar di kampus Cheon Song Yi. Seiring berjalannya waktu, hubungan Cheon Song Yi dan Do Min Joo semakin dekat.
Do Min Joon juga berusaha untuk mengembalikan nama baik Cheon Song Yi sebagai seorang aktris dan mengembalikan popularitasnya.
3. Legend of The Blue Sea
Foto: hancinema.net
Drama ini mengambil latar dua masa, Joseon dan Korea Modern. Pada Agustus 1598, seorang gubernur muda bernama Dam Ryung (Lee Min Ho) berkunjung ke sebuah penginapan milik Tuan Yang (Sung Dong Il).
Di sana, Mr. Yang menunjukan putri duyung yang baru saja ia tangkap bernama Sim Chung (Jun Ji Hyun). Malam harinya, Dam Ryung melepaskan Sim Chung ke laut. Namun, sebelum dia berenang menjauh, Sim Chung mengulurkan tangannya ke Dam Ryung yang dia pegang sebentar.
Di era Korea modern, Joon Jae (Lee Mi Ho) seorang penipu yang handal dan bisa menghipnotis korbannya. Dia bekerja dengan Nam Doo (Lee Hee Jun) dan Tae Oh (Shin Won Ho).
Demi menghindari para korban, Joon Jae selalu bepergian ke luar negeri. Suatu hari, saat berkunjung ke Spanyol, ia bertemu dengan wanita misterius yang tidak bisa berbicara.
Wanita itu adalah Sim Chung yang tersapu gelombang pasang dan terdampar di dekat resor tepi laut tempat Joon Jae menginap. Keduanya pun mulai dekat dan memiliki perasaan satu sama lain.
Baca juga: 11+ Rekomendasi Film Thriller Korea yang Menegangkan, Mana yang Sudah Ditonton?
4. Kingdom Season 2
Foto: Orami Photo Stock
Kingdom bercerita tentang sebuah kerajaan di era Joseon yang mengalami sebuah wabah, dimana pendudukannya berubah jadi zombie.
Putra Mahkota Lee Chang (Joo Ji Hoon) bersama seorang perawat bernama Soo Bi (Bae Doona) dan dua rekannya mencari cara untuk membasmi para zombie. Setelah mereka berhasil menghilangkan wabah tersebut, Lee Chang mencoba mencari apakah wabah tersebut menyebar ke negeri lain atau tidak.
Hingga suatu hari, ia bersama temannya bertemu dengan sosok wanita misterius (Jun Ji Hyun) di dalam goa.
5. Jirisan
Foto: hancinema.net
Drama ini bercerita tentang para penjaga hutan yang bekerja di Taman Nasional Gunung Jiri.
Seo Yi Gang (Jun Ji Hyun) adalah penjaga hutan terbaik di Taman Nasional Gunung Jiri. Dia tahu hampir semua hal tentang daerah itu, termasuk jalan mana yang terbaik untuk mendaki gunung.
Kang Hyun Jo (Ju Ji Hoon) adalah penjaga hutan pemula yang bertugas di Taman Nasional Gunung Jiri. Dia lulus dari akademi militer dan pernah menjadi kapten tentara. Dia memiliki rahasia yang tidak bisa dia ceritakan kepada siapa pun.
Kedua orang ini menjadi mitra dan mereka bekerja untuk menyelamatkan orang-orang di sekitar Taman Nasional Gunung Jiri.
Baca juga: 9+ Film Thriller Terbaik dari Korea dan Jepang, Tidak Kalah Menegangkan dari Film Hollywood!
Rekomendasi Film Korea yang Diperankan Jun Ji Hyun
Seperti yang diketahui, Jun Ji Hyun memang sangat aktif bermain dalam berbagai judul film Korea. Hebatnya, semua film yang ia mainkan juga berhasil masuk dalam daftar box office di negeri ginseng lho Moms. Berikut beberapa rekomendasi film Korea yang bisa jadi pilihan Moms.
6. Il Mare
Foto: hancinema.net
Cerita film Korea ini bermula Eun Joo (Jun Ji Hyun) pindah dari sebuah rumah di tepi danau yang disebut "Il Mare". Saat dia pergi, dia meninggalkan kartu Natal di kotak surat, meminta penghuni berikutnya untuk terus membalas suratnya.
Sung Hyun (Lee Jung Jae) seorang mahasiswa arsitektur, menerima kartunya. Namun, ia bingung karena dia adalah penghuni pertama di Il Mare. Apalagi surat tersebut ditulis pada tahun 1999.
Setelah mereka saling membalas surat, Eun Joo dan Sung Hyun menyadari bahwa mereka hidup terpisah 2 tahun, Eun Joo pada tahun 1999 dan Sung Hyun pada tahun 1997.
Karena penasaran, mereka berdua mencoba untuk menaruh barang di kotak surat Il Mare dan membuktikan apakah benar kalau itu adalah "mesin waktu" yang menghubungkan mereka berdua.
7. The Thieves
Foto: hancinema.net
Popie (Lee Jung Jae), Yenicall (Jun Ji Hyun), Chewingum (Kim Hae Sook) dan Zampano (Kim Soo Hyun) adalah tim pencuri profesional di Korea Selatan.
Mereka mendapat tawaran untuk mencuri sebuah berlian seharga US$ 20 juta dari istri seorang gangster Cina. Mereka pun terbang ke Cina untuk bergabung dengan pencuri handal dari negara tersebut.
8. My Sassy Girl
Foto: hancinema.net
Film ini berceruta tentang Kyung Woo (Cha Tae Hyun) seorang mahasiswa baik hati yang selalu mendapat masalah. Suatu malam, saat perjalanan pulang dua bertemu seorang gadis (Jun Ji Hyun) yang membuat keributan di bawah tanah dan memanggilnya sayang.
Karena menjadi pusat perhatian, ia akhirnya bertanggung jawab dan membawa gadis itu. Setelah kejadian itu, ia jatuh hati dan berjanji untuk melindungi si gadis.
9. Kingdom: Ashin of the North
Foto: hancinema.net
Film ini merupakan spinoff serial netflix original Kingdom. Walaupun seri ketiga, drama ini bukanlah lanjutan dari petualangan Putra Mahkota Lee Chang (Joo Ji Hun).Dilm ini bercerita tentang asal mula hadirnya zombie di tanah Joseon.
Ashin (Jun Ji Hyun) seorang anak yang ingin membalas dendam setelah keluarganya dibunuh oleh sekelompok orang. Ia bergabung dengan tentara Joseon dan belajar beladiri. Saat itu, dia juga mencari tahu mengenai tanaman yang bisa menghidupkan kembali orang yang sudah meninggal.
Baca juga: 5 Peran Terbaik Kim Soo Hyun di Drama Korea, Sudah Nonton?
Fakta Menarik Jun Ji Hyun
Foto: hancinema.net
Sejak debut menjadi seorang aktris, Jun Ji Hyun berhasil menarik perhatian penonton. Tak hanya karena wajah cantiknya, tetapi juga kemampuan aktingnya yang sangat mengagumkan.
Perannya sebagai seorang gadis blak-blakan dalam film My Sassy Girl, sukses membawa namanya masuk dalam jajaran aktris kenamaan Korea.
Tak hanya soal kemampuan aktingnya, masih banyak fakta tentang Jun Ji Hyun yang menarik untuk disimak.
1. Ingin Menjadi Pramugari Sejak Kecil
Sejak kecil, Ji Hyun selalu bermimpi untuk menjadi seorang pramugari. Namun, hal itu tidak terwujud karena saat remaja dia sudah terjun ke dunia akting.
Ia masuk ke dunia entertainment setelah mendapat dorongan dari ibu dan teman ibunya untuk menjadi model. Menurut mereka postur tubuh yang tinggi dan wajahnya yang cantik, sangat cocok untuk menjadi seorang aktris.
2. Debut Hollywood
Jun Ji Hyun merupakan aktris Korea yang sudah debut di Hollywood. Ia berperan dalam film bertajuk Blood: The Last Vampire pada 2006. Film ini merupakan produksi bersama Cina dan Argentina yang merupakan adaptasi live-action dari anime Jepang yang populer.
Untuk mendalami perannya, ia menjalani tiga bulan pelatihan seni bela diri menggunakan pedang. Selama pembuatan dan promosi film tersebut ia menggunakan nama internasional Gianna Jun.
Setelah itu, ia juga bermain dalam film berbaha Inggris berjudul, Snow Flower and Secret Fan. Dalam film tersebut, beradu akting dengan aktris Cina kenamaan Fan Bing Bing.
3. Jadi Aktris Korea Pertama yang Hadir di Vogue Amerika
Kesuksesannya sebagai seorang aktris worldwide membuat banyak media tertarik untuk bekerjasama dengannya. Pada 2010, wajahnya tampil dalam majalah Vogue Amerika edisi Juli. Ia merupakan aktris Korea pertama yang tampil dalam majalah fashion kenamaan tersebut.
4. Menikah dan Memiliki Dua Anak
Pada 13 April 2012, Jun Ji Hyun menikah dengan Choi Joon Hyuk di Shilla Hotel, Seoul, Korea Selatan. Suaminya berprofesi sebagai seorang banker dan juga cucu dari desainer Hanbok ternama Korea, Lee Young Hee. Ia juga anak desainer Lee Jung Woo.
Pernikahan mereka dikaruniai dua orang putra yang lahir pada 10 Februari 2016 dan 26 Januari 2018. Anak keduanya lahir setelah ia bermain dalam drama Legend of the Blue Sea.
5. Gosip Perceraian
Beberapa waktu lalu, Jun Ji Hyun sempat dikabarkan akan cerai dengan suaminya. Kabar tersebut menyebut bahwa sang suami berselingkuh dan ia sudah mengajukan perceraian.
Namun, kabar tersebut dibantah oleh management Jun Ji Hyun. Mereka menjelaskan bahwa rumah tangga sang artis sedang baik-baik saja. Mereka juga siap menuntut media yang sudah menyebarkan berita tersebut.
Baca juga: 15 Rekomendasi Drama Korea tentang Pernikahan, Recommended!
Semoga rekomendasi film dan drama Korea yang diperankan Jun Ji Hyun bisa mengisi waktu luang Moms di rumah ya.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.