10+ Rekomendasi Kado untuk Anak SD, Mudah Didapat!
Jika Moms sering memberi apresiasi untuk anak atas prestasi dan kemampuannya, maka tidak ada salahnya untuk mengintip ide kado untuk anak SD ini untuk Si Kecil.
Akan lebih baik lagi jika kado ini ditambahkan dengan surat cinta untuk anak sebagai bentuk kebanggaan dari Moms dan Dads atas semua hal yang dimiliki oleh Si Kecil.
Menghargai prestasi anak akan membuatnya merasa lebih percaya diri dan dicintai.
Memberi hadiah adalah cara yang bijaksana untuk memberi tahu anak tentang betapa Moms menghargainya.
Tidak perlu momen khusus, Moms bisa memberikannya bahkan saat anak tidak menyangkanya dan akan berakhir menjadi kejutan yang manis.
Baca Juga: 13 Pilihan Hadiah untuk Guru, Ada Surat Cinta hingga Hadiah Buatan Sendiri!
Pertimbangan Memilih Kado untuk Anak SD
Penelitian Young Consumers Insight and Ideas for Responsible Marketers memberikan beberapa pertimbangan sebelum memilih hadiah untuk anak.
Biasanya hadiah dibeli berdasarkan jenis kelamin, seberapa tradisional atau kontemporernya, seberapa mendidiknya, dan apakah hadiah tersebut mencerminkan kepribadian anak.
Selain itu, ada beberapa pertimbangan lain sebelum Moms memutuskan memilih kado untuk anak SD. Beberapa di antaranya yakni:
1. Perhatikan Minat
Karena banyak tersedia barang yang dapat menjadi kado, jika tidak memahami minat anak nantinya Moms akan kebingungan sendiri untuk memilihnya.
Tidak hanya sampai di situ, bisa saja anak malah tidak menyukai atau bahkan tidak menggunakan barang pemberian dari Moms sebagaimana mestinya.
Cukup beri mereka sesuatu yang sesuai dengan minatnya untuk merayakan pencapaian yang didapat sebagi bentuk apresiasi dari Moms dan Dads.
Misalnya barang seni, video game, buku, alat olahraga, dan banyak lagi. Ini memastikan bahwa hadiah yang Moms beri akan dicintai dan digunakan selama bertahun-tahun yang akan datang.
2. Kepraktisan dan Tujuan Pemberian
Selain minat, pertimbangkan untuk membeli hadiah praktis. Ini bisa menjadi sesuatu yang mereka butuhkan untuk fase sekolah berikutnya, seperti ransel atau sepatu kets baru.
Ini menjamin hadiah dari Moms digunakan dan dihargai. Bisa juga tetap pada tujuan perayaan dengan hadiah bertema seperti kalung dengan ucapan selamat dan pesan manis di dalamnya.
3. Usia yang Direkomendasikan
Mainan dan permainan adalah pilihan tepat untuk merayakan pencapaian yang didapatkan oleh Si Kecil.
Saat berbelanja mainan, mempertimbangkan usia produk yang disarankan selalu sangat penting.
Pastikan untuk membeli sesuatu yang sesuainya agar anak adapat menikmatinya sebanyak mungkin.
Moms bisa memilih permainan yang tidak terlalu sulit atau tidak terlalu sederhana dan tetap menarik.
Baca Juga: Tepatkah Mendidik Anak Berpuasa dengan Memberikan Hadiah?
Rekomendasi Kado untuk Anak SD
Selalu hadir dalam momen terpenting anak tentu menjadi hadiah yang paling utama ya Moms.
Namun, Moms juga bisa memberikan kado untuk anak SD ini sebagai tanda kasih yang akan disukai anak.
Kado untuk anak tak melulu dalam bentuk barang. Moms juga dapat memberikan hadiah dalam bentuk momen atau aktivitas seru bersama anak.
Berikut rekomendasi kado untuk anak SD yang bisa jadi inspirasi untuk Moms!
1. Kamera
Moms dapat membelikan kamera sambil mengajarkan cara untuk menggunakannya. Memberikan kamera analog, digital, atau yang bisa langsung dicetak bisa menjadi pilihan.
Memberikan kamera bisa sambil mengajarkan Si Kecil seni fotografi. Sekaligus bagaimana mengabadikan sebuah momen yang bisa diingat dan dilihat hasilnya seumur hidup.
2. Makan Malam Spesial
Kado tidak selalu harus berupa mainan, Moms juga bisa mengajak Si Kecil makan malam bersama di luar sebagai family time sebagai bentuk hadiah.
Moms tentu mengetahui makanan apa saja yang menjadi favoritnya.
Kemudian Moms bisa memilih resto yang memiliki makanan tersebut, sambil melihat fasilitas lain yang mungkin akan disukai anak.
Biarkan anak memilih makanannya sendiri. Setelah itu, Moms bisa mengajak seluruh keluarga untuk mengobrol dan menghabiskan waktu bersama dengan cara menyenangkan.
3. Keanggotaan Klub Buku atau Perpustakaan
Untuk meningkatkan minat baca anak, Moms dapat mendaftarkannya di perpustakaan setempat atau klub buku anak-anak yang menarik dan menjadikan kartu anggotanya sebagai kado untuk anak SD yang unik.
Ini dapat menjadi cara yang baik bagi anak untuk menghabiskan waktu.
Ajak anak untuk menghabiskan waktu membaca buku di sana hingga akhirnya Moms dapat melihat Si Kecil menikmatinya.
Baca Juga: 6 Metode Belajar Membaca Anak SD Paling Efektif dan Tips agar Anak Senang Membaca
4. Kue
Sepertinya semua anak menyukai kue ya Moms? Saat moms membuatnya sendiri, tentu akan menambah kesan dalam hadiah yang akan diberikan untuk Si Kecil.
Moms bisa membuat kue dengan karakter yang disukai Si Kecil, misalnya princess atau mobil favoritnya. Jangan lupa untuk menulis pesan manis di atasnya.
Baca Juga: Kakek Nenek Sering Belikan Cucu Hadiah, Ini Dampak Buruknya Pada Anak
5. Jam Tangan
Selain menarik, memberikan jam tangan sebagai kado untuk anak SD ini juga akan mengajarkan anak untuk lebih menghargai waktu.
Untuk anak yang lebih kecil, dia akan belajar waktu dari jam tangan itu.
Berikan jam dengan harga yang tidak terlalu murah namun awet, dan sesuaikan juga dengan karakter dan kesukaan Si Kecil. Dia akan menggunakannya ke sekolah dengan ceria.
6. Puzzle
Bermain puzzle bisa menjadi hal yang menyenangkan untuk menghabiskan waktu.
Selain bisa dilakukan sendiri, bermain puzzle juga bisa dilakukan bersama teman atau saudaranya.
Ini juga akan mengasah keterampilan otak dan memori SI Kecil Moms.
Jadi, pastikan untuk memilih gambar yang menarik dengan berbagai variasi gambar, sehingga anak akan senang saat memainkannya.
7. Peta
Ini adalah salah satu dekorasi dinding yang pasti akan menumbuhkan kecintaan pada perjalanan, sambil belajar tentang geografi. Ada banyak pilihan peta yang pastinya menarik.
Misalnya, peta dunia, peta Asia, peta penyebaran flora atau fauna, peta perjalanan dunia, dan sebagainya.
Si Kecil akan berimajinasi dengan peta tersebut dan membuka wawasannya tentang dunia.
Baca Juga: Mengenal Letak Geografis Negara ASEAN Berdasarkan Peta
8. Lampu Tidur
Apakah Si Kecil takut gelap atau hanya memiliki cinta untuk semua hal yang berhubungan dengan ruang, lampu malam ini adalah hadiah yang menyenangkan.
Banyak desain dan bahan lampu tidur yang menarik untuk diberikan pada Si Kecil. Moms bisa memilih yang dapat dipersonalisasi dengan nama anak agar dia merasa istimewa.
9. Tiket Bermain di Taman Hiburan
Bagi anak-anak, pengalaman adalah sesuatu yang akan sulit sekali dilupakan. Tak ada anak-anak yang tak suka berkunjung ke taman hiburan.
Berilah mereka tiket bermain di taman hiburan, biarkan mereka menaiki semua wahana yang diinginkan, menyantap semua makanan favorit dan benar-benar habiskan waktu bersama keluarga.
Tak hanya bagi Si Kecil, bagi orang tua hal ini juga akan sangat berkesan.
10. Liburan Keluarga
Bila liburan keluarga hanya datang setahun sekali saat anak-anak libur sekolah, maka kali ini buatlah berbeda.
Jadikan liburan sebagai kado bagi mereka, tentu selain tak menyangka mereka juga akan sangat senang sekali. Anak dijamin akan benar-benar terkesan dengan kado ini.
11. Tiket Nonton Bioskop
Anak-anak yang masih kecil jarang sekali akan dibawa ke bioskop karena mungkin mereka tak akan merasa nyaman.
Namun, demikian bukan berarti mereka tak penasaran, lho.
Ajaklah anak Moms menonton bioskop sebagai kado ulang tahunnya, pengalaman ini akan terasa sangat menjawab rasa penasaran mereka.
12. Berikan Izin yang Sudah Lama Mereka Dambakan
Tak jarang Moms membuat peraturan untuk anak dengan tak menginjinkan mereka melakukan suatu hal, seperti menginap di rumah teman atau hal lainnya.
Saat berulang tahun, berikan izin yang memang sudah lama mereka dambakan. Akan terasa lebih spesial dari sekadar kado berupa barang, bukan?
Baca Juga: 16 Rekomendasi Mainan Anak Perempuan, Bisa Jadi Ide Hadiah Menarik!
Manfaat Memberikan Kado Untuk Anak SD
Bagi anak SD yang masih dalam tahap belajar, memberikan kado bisa memacu semangat belajarnya, terutama saat ulang tahun.
Menurut Honorsgradu, memberikan kado untuk anak SD bisa membangun rasa empati dan perhatian kepada orang lain.
Ketika mendapat hadiah, anak juga belajar menghargai pemberian orang lain dan bertanggung jawab atas pemberian tersebut.
Dilansir dari TODAY.com, seorang pakar psikologi pendidikan asal Amerika Serikat Michele Borba menjelaskan bahwa memberikan anak hadiah belajar mungkin terlihat efektif dalam jangka pendek.
Maksudnya anak jadi lebih terdorong untuk belajar. Akan tetapi, Michele mengingatkan orangtua kalau hal ini bisa jadi ‘senjata makan tuan’ di kemudian hari.
Anak yang dijanjikan hadiah supaya dapat nilai bagus justru tak akan memahami alasan sebetulnya kenapa ia harus rajin belajar.
Lebih lanjut, Michele juga mengatakan bahwa ‘menyogok’ akan membuat anak lebih fokus pada hadiahnya, bukan pada mata pelajarannya.
Seorang psikolog dan terapis Erin Schlicher juga setuju bahwa memberikan anak hadiah belajar bukan solusi yang tepat.
Menurutnya, anak justru akan menggunakannya sebagai senjata untuk mengancam orang tua.
Anaklah yang memegang kendali atas Moms, dan ia akan selalu mendapatkan apa yang ia mau.
Sebenarnya boleh saja memberi hadiah belajar, tapi harus ekstra hati-hati. Jangan sampai memberi hadiah belajar dijadikan kebiasaan.
Apalagi kalau anak sudah menunjukkan antusiasme belajar. Usahakan juga untuk memberikan hadiah tersebut hanya di momen-momen penting saja.
Dengan demikian, memberikan kado untuk anak SD salah satunya saat hari ulang tahunnya bisa memberikan motivasi yang lebih baik.
Baca Juga: 8 Mitos Hadiah yang Bikin Langgeng untuk Diberikan pada Pasangan
Itulah beberapa rekomendasi kado untuk anak SD yang bisa Moms berikan saat momen-momen penting. Semoga Si Kecil merasa bahagia ya, Moms!
- https://www.momjunction.com/articles/elementary-school-graduation-gifts-ideas_00380449/
- https://www.verywellfamily.com/elementary-school-graduation-gift-ideas-3129337
- https://www.researchgate.net/publication/242337981_The_gifts_we_buy_for_children
- https://www.honorsgradu.com/gift-giving-for-kids-the-benefits-even-when-its-hard/
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.