Anti Bosan, Coba Lakukan 5 Kegiatan Akhir Pekan yang Menarik Ini
Tidak terasa, kita sudah memasuki minggu kedua di bulan September, dan pandemi COVID-19 masih belum menunjukkan tanda-tanda berakhir ya, Moms.
Untuk itu, bagi Si Kecil yang masih melakukan kegiatan belajar mengajar di rumah, tentunya Moms perlu melakukan kegiatan akhir pekan yang produktif agar anak tidak bosan di rumah.
Namun, jangan khawatir, karena ada beberapa rekomendasi aktivitas akhir pekan yang bisa dilakukan, dan tentunya tidak kalah seru lho, Moms!
Yuk, cari tahu apa saja kegiatannya berikut ini.
Kegiatan Akhir Pekan di Bulan September
Ada banyak kegiatan akhir pekan di bulan September, baik itu kegiatan yang sederhana nan santai, atau aktivitas produktif yang bisa dilakukan bersama Si Kecil. Berikut daftarnya.
Baca Juga: 8 Ide Kegiatan agar Balita Tidak Bosan di Rumah, Coba Yuk!
1. Membuat Tie Dye pada T-Shirt
Foto: Orami Photo Stock
Motif tie-dye nampaknya sedang menjadi tren fesyen ya, Moms. Namun, ketimbang membeli baju, Moms bisa membuatnya sendiri bersama Si Kecil bila bosan mengenakan kaos polos.
Tie dye adalah metode memproduksi pola tekstil dengan mengikat bagian-bagian kain dan memberikan pewarna. Caranya juga mudah dilakukan, lho!
Moms cukup siapkan kaos polos, beberapa pewarna khusus pakaian, dan karet. Lalu, gulung kaos tersebut dan bagi wilayah kain dengan mengikatnya memakai karet.
Lalu, tuangkan pewarna pakaian di bagian kain yang telah diikat-ikat. Moms bisa menentukan warnanya sesuai selera.
Diamkan 8 jam hingga 24 jam agar pewarna meresap dengan baik. Setelah itu, bilas dengan air bersih untuk menghilangkan sisa pewarna.
Penting diingat, gunakan kaos dengan bahan kain berbahan alami seperti katun, rayon, atau sutera agar pewarnanya bisa meresep dengan baik ya, Moms.
2. Memasak Bersama Si Kecil dengan Resep dari Endeus
Foto: Rilisan Pers Endeus
Memasak menjadi kegiatan akhir pekan yang menyenangkan untuk dilakukan bersama Si Kecil.
Coba ajak anak ikut memasak dengan resep-resep Nusantara yang kaya rempah dari Endeus ini, Moms.
Dalam menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-75, Endeus telah meluncurkan buku resep masakan 45 Rasa Nusantara.
Buku resep ini merupakan persembahan Endeus untuk merayakan keragaman kuliner Nusantara di Hari Merdeka.
Lewat 45 Rasa Nusantara, Endeus memaparkan secara rinci bagaimana proses memasak berbagai menu khas Indonesia.
Tak cuma itu, 45 Rasa Nusantara juga menjelaskan sejarah, budaya dan nilai filosofis yang telah menjadi warisan kuliner.
Mulai dari resep sate lilit, rendang, sop buntut, dan sebagainya, Moms bisa mendapatkan resep 45 Rasa Nusantara dengan mengunduhnya di link berikut ini, ya.
Baca Juga: Resep Karumeyaki, Camilan Jepang yang Tren di Tik Tok
3. Bermain Menggunakan Permainan dari Akirakiddo
Foto: instagram.com/akirakiddo
Tidak ada yang lebih menyenangkan dari bermain bersama Si Kecil menggunakan permainan yang seru.
Untuk kegiatan akhir pekan, Moms bisa mengajak anak bermain dari permainan Akirakiddo.
Akirakiddo memiliki permainan untuk melatih sensorik dan motorik anak, yang tentunya sangat seru bagi Si Kecil.
Moms bisa mendapatkan diskon 10% untuk pembelian Akira Bag dengan reward dari Orami.
Untuk informasi lebih lanjut, bisa langsung menghubungi WhatsApp: 0821-1817-9212, Line: akirakiddo, atau kunjungi Instagram @akirakiddo.
4. Pantau Tumbuh Kembang Si Kecil dengan Viji Clinic
Foto: instagram.com/jeffchristianchen
Sebagai orang tua, tentunya Moms ingin agar anak tumbuh dan berkembang dengan optimal. Sebagai kegiatan akhir pekan, Moms bisa memantau tumbuh kembang Si Kecil di Viji Clinic.
Apalagi, Orami memberikan reward berupa diskon 30% untuk screening online dan offline, yang berlaku di cabang Viji Clinic, Pluit Village Mall Blok MG No. 45, Jakarta Utara.
Untuk informasi lebih lanjut, Moms bisa langsung menghubungi Instagram @vijiclinic atau via WhatsApp di +62 895-4051-10020.
Baca Juga: 4 Skincare Alami Bagi Masalah Kulit Ibu Hamil
5. Membuat Masker Berbahan Alami
Foto: Orami Photo Stock
Ide kegiatan akhir pekan di rumah lain yang tidak kalah menarik adalah dengan melakukan skincare rumahan menggunakan bahan alami. Manfaatkan waktu di rumah dengan merawat wajah dan kulit Moms dan Si Kecil.
Contohnya, membuat masker anak dari kombinasi sayuran atau buah-buahan, atau memberikan pijat refleksi menggunakan minyak alami seperti minyak zaitun atau biji bunga matahari.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.