8 Ide Padu Padan Korean Style Outfit dengan Gaya Super Chic
Korean style outfit memang menjadi sebuah tren fashion yang bertahan cukup lama di Indonesia.
Ini karena gayanya yang simpel, namun terlihat classy dan juga chic.
Umumnya, Korean style outfit menggunakan warna-warna soft dan pastel. Warna-warna ini membuat pemakainya tampak lebih muda, lho!
Berikut ini beberapa rekomendasi Korean style outfit yang wajib Moms tambahkan di lemari. Sangat versatile sehingga bisa digunakan untuk acara formal maupun non formal.
Baca Juga: 5 Trik Mix and Match Monochrome Style untuk Kantor
Rekomendasi Korean Style Outfit
Pernah berpikir untuk memakai celana jogging saat jalan-jalan bersama teman-teman?
Atau, bagaimana dengan memakai sepatu sporty alih-alih sepatu heels saat berkencan?
Orang Korea memiliki cara padu padan busana yang membuat tampilan modern cantik dari barang-barang fashion sederhana maupun tidak biasa.
Nah, bagaimana cara memadupadankannya?
1. Ripped Jeans
Foto: pinterest.com
Ripped jeans adalah salah satu item Korean style outfit yang harus Moms miliki.
Celana ini adalah padanan kasual sempurna yang dapat Moms gunakan dari siang hingga malam, terutama untuk jalan-jalan dan OOTD.
Khawatir penampilan justru terlihat berantakan karena ripped jeans?
Kuncinya adalah menjaga semuanya tetap sederhana dan menjadikan celana denim sebagai sorotan pakaian Moms.
Tapi sekali lagi, itu adalah celana berbahan denim, jadi tidak ada aturan konkret tentang cara memakainya.
Satu hal yang pasti, memakainya dengan percaya diri akan membawa penampilan Moms ke level selanjutnya, lho.
2. Dress Over Blouse
Foto: pinterest.com
Tren ini mendominasi Korean fashion style sepanjang musim semi dan musim panas tahun 2019, dan diprediksi masih akan berlanjut sampai tahun ini.
Di Korea, mengekspos bahu atau area dada di hadapan publik dianggap tidak sopan, dalam cuaca panas sekalipun.
Itulah kenapa tren '90-an ini kembali trending yang juga banyak digandrungi sederet Kpop idol.
Baca Juga: Yuk, Tiru Street Style Dari 5 Selebritis “Hot Mama” Ini!
3. Knits Over Dresses
Foto: pinterest.com
Cara populer lainnya untuk menggunakan dress dalam Korean style outfit adalah dengan mengenakannya di bawah rajutan atau sweater.
Ada beberapa cara untuk mencapai tampilan ini juga. Baik rajutan panjang biasa atau sweater, yang dipadukan dengan gaun kesukaan Moms.
Atau sebagai alternatif, Moms bisa menggunakan rajutan selutut dengan celah samping yang dalam di mana gaun itu akan tampak menonjol.
Moms juga bisa menggabungkan tampilan rajutan dengan dress transparan, kadang-kadang terbuat dari renda, dengan celana di bawah dress tersebut.
4. Loose Look
Foto: pinterest.com
Tidak hanya pakaian press body yang membuat garis tubuh terlihat jelas, Korean style outfit juga memiliki loose look, lho Moms.
Style satu ini terdiri dari atasan longgar dengan bawahan longgar, atau menggunakannya salah satu saja.
Bahkan perempuan girly Korea biasanya sangat menyukai kemeja, blus dan tee yang setidaknya dua ukuran lebih besar, kemudian memadukannya dengan celana denim atau legging.
Baca Juga: 5 Cara Upgrade Style Minimalis Anda Menjadi Lebih Maksimal
5. School Girl Look
Foto: koreaboo.com
Di Korea, seragam bukan hanya menjadi pakaian sekolah, tetapi juga sebagai daily outfit yang modern.
Beberapa idol juga sering terlihat mengenakan outfit school girl look ini.
Dalam Korean style outfit bertema school girl look, rok A-line menjadi outfit yang harus ada.
Selanjutnya bisa di-mix match dengan kemeja atau atasan lengan panjang, baret, dan sepatu kasual.
6. Turtleneck dan Rok
Foto: pinterest.com
Kalau Moms ingin tampil lebih muda seperti anak kuliahan, maka Korean style outfit satu ini adalah jawabannya.
Look satu ini sangat simpel, karena Moms tinggal memadankan turtle neck top lengan panjang dengan rok midi atau mini berbahan denim.
Rok denim ini juga punya model front button yang membuat tampilan Moms tidak terasa flat. Moms juga bisa mengenakannya model high waisted, ya.
Agar penampilan semakin kece untuk OOTD, tambahkan tote bag untuk membawa barang-barang.
Lalu untuk aksesori, Moms tinggal tambahkan skinny belt dan sepatu selop yang simpel tapi tetap sopan. Tertarik dengan OOTD ini?
Baca Juga: 8 Ide Style untuk Orang Gemuk yang Berhijab, Modis dan Sopan!
7. Kardigan Warna Pastel
Foto: pinterest.com
Kalau mau tampil manis dengan Korean style fashion, OOTD yang satu ini bisa banget untuk Moms tiru.
Jika punya koleksi kardigan dengan warna pastel, padu padankan saja dengan inner putih polos model turtle neck dan short pants berbahan denim.
Untuk aksesori, Moms cukup pakai jam tangan dan sling bag.
Style ini sangat cocok digunakan untuk acara-acara santai sehari-hari. Untuk cafe-hopping, shopping, hangout, atau sekadar foto-foto untuk konten Instagram juga bisa, lho!
Moms bisa memakai alas kaki berupa sneakers putih nih, supaya netral dan makin kekinian.
8. Maxi Skirt Motif Plaid
Foto: pinterest.com
Mau tampil kasual tapi tetap terlihat anggun? Intip, yuk Korean style outfit satu ini.
Kalau Moms punya blouse transparan, coba saja padu padankan dengan inner tank top lalu padukan dengan rok maxi.
Rok maxi bermotif plaid ini akan membuat penampilan Moms jadi kekinian banget, lho.
Kemudian, gunakan saja sling bag dan sneakers putih sehingga pakaian Moms bernuansa monokrom. Dijamin cocok banget dengan rok dan blouse-nya.
Moms bisa menggunakan OOTD ini untuk bertemu teman, hangout, nge-date, dan lain sebagainya. Jangan lupa ikat rambut dengan gaya high bun supaya mirip eonni Korea, ya!
Nah, itu dia Moms 8 Korean style outfit yang bikin Moms mirip pemeran utama drakor. Yuk dicoba!
- https://www.soompi.com/article/1139791wpp/12-items-add-closet-get-korean-fashion-look
- https://www.collegefashion.net/fashion-tips/korean-fashion-feminine/
- https://bestkoreanproducts.com/korean-fashion-style-guide/
- https://www.90daykorean.com/korean-womens-fashion/
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.