Mengagumkan! 7 Anak Penderita Cerebral Palsy yang Penuh Prestasi
Hidup dengan cerebral palsy bukanlah hal mudah. Betapa tidak, kondisi kelumpuhan otak itu menyebabkan masalah pada sistem saraf (neurologis) sehingga mengganggu koordinasi dan pergerakan tubuh mereka.
Dengan kondisi itu, anak tidak dapat melakukan aktivitas layaknya yang dapat dilakukan oleh anak normal.
Perkembangan mereka pun terbilang lambat bahkan sebagian besar mengalami keterlambatan bicara, gangguan keseimbangan, kesulitan melakukan gerak motorik, dan yang lainnya.
Anak dengan cerebral palsy juga bisa menderita epilepsi, gangguan penglihatan atau buta, hingga gangguan pendengaran atau tuli. Kondisi keterbatasan ini juga yang membuat perkembangan mereka terhambat.
Meskipun mereka mengalami perkembangan yang tidak sama dengan anak normal, bukan berarti mereka tidak bisa berprestasi.
Dikutip dari Cerebralpalsy.org, anak-anak dengan cerebral palsy masih bisa berprestasi. Berikut kisahnya.
Baca Juga : Foto Ultah Anak Dengan Tema Zombie, Ternyata Ada Kisah Haru Dibelakangnya
Bryan Bjorklund
Bryan Bjorklund menderita cerebral palsy dan punya banyak masalah kesehatan.
Dia harus menghabiskan 12 tahun untuk bisa lulus kuliah. Dia sempat harus dirawat di rumah sakit, tidak memiliki tempat tinggal, dan ujian lainnya.
Usaha kerasnya untuk lulus akhirnya membuahkan hasil. Saat wisuda, Bjorklund mendapatkan standing ovation.
Angela Oyama
Meskipun menderita cerebral palsy, Angela Oyama tidak putus asa. Dia teguh mengejar mimpinya di dunia akademis.
Dia lulus dari SMA dengan penghargaan di bidang bahasa asing. Dia berencana melanjutkan studinya ke universitas untuk mengejar cita-cita sebagai penerjemah.
Tyler Born
Tyler Born punya kisah yang sangat inspiratif. Terlahir dengan cerebral palsy membuat gerak tubuhnya jadi sangat terbatas.
Namun, dia tidak menyerah. Dia terus mendalami olahraga fitness, merekam, dan membagikannya di channel YouTube. Video yang diunggah menarik banyak perhatian.
Banyak orang yang termotivasi untuk berolahraga setelah melihat video milik Born. Hal ini makin memotivasi Born untuk bisa menginspirasi lebih banyak orang.
Baca Juga : 5 Bayi di Indonesia yang Lahir dengan Kondisi Tidak Normal, Ternyata Ini Penyebabnya!
Bailey Matthews
Siapa sangka anak dengan cerebral palsy bisa berprestasi di bidang olahraga. Bailey Matthews membuktikannya.
Dia berhasil menyelesaikan seluruh perlombaan triathlon anak-anak yang diikutinya di Inggris. Bukan hanya sekali, dia sudah dua kali finish lomba triathlon.
Isabell Bogosian
Isabell Bogosian menjadikan hobinya sebagai hal yang bermanfaat. Dia mengecat celana denim untuk dijual dan hasil penjualannya didonasikan ke rumah sakit.
Pesanan denim karya Isabell semakin banyak dan harganya pun makin meningkat. Itu artinya, lebih banyak uang yang bisa disumbangkan kepada rumah sakit.
Shenaragh Nemani
Harus berada di kursi roda tidak membuat Shenaragh Nemani berhenti melakukan sesuatu yang dia cintai, yakni menari salsa.
Dia berhasil mendapatkan kesempatan untuk mengikuti Kejuaraan Dunia Tari Latin. Dia merupakan penari dengan kursi roda pertama pada kejuaraan tersebut.
Drew Bremer
Drew Bremer suka sekali sepak bola. Dia bahkan menjadi pemain sepak bola andalan SMA dan kampusnya.
Namun, dia tidak pernah membayangkan dirinya akan berlaga di kejuaraan internasional.
Bakatnya yang besar membuat Bremer terpilih masuk tim nasional sepak bola paralympic Amerika untuk berlaga pada kejuaraan besar.
Itulah kisah tujuh anak dengan cerebral palsy yang tetap bisa berprestasi. Kisah mana yang paling inspiratif menurut Moms? Share yuk!
(AND)
Foto: Cerebralpalsy.org
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.