4 Cara Mengatasi Ruam Amoxicillin pada Bayi, Sudah Coba?
Amoxicillin adalah antibiotik yang digunakan untuk mengobati infeksi bakteri. Obat ini tersedia dalam berbagai bentuk, termasuk kapsul, tablet, dan cairan. Dikutip dari Journal of Medical Case Reports, ruam amoxicillin ini umum terjadi pada usia kanak-kanak.
Namun, meski tergolong aman, jenis antiobiptik ini memiliki efek samping pada bayi. Yakni berupa ruam kulit atau disebut ruam amoxicillin.
Ruam amoxicillin bisa ringan atau berat. Hal ini bergantung pada seberapa sensitif Si Kecil terhadap pengobatan. Ruam ini bisa berwarna merah atau ungu serta menyebar ke seluruh tubuh. Ruam amoxicillin juga bisa terasa gatal dan berbentuk benjolan merah atau putih yang timbul pada kulit. Atau, mungkin juga muncul sebagai ruam makulopapular dengan area yang menyerupai bercak merah datar.
Penyebab ruam amoxicillin ini sampai saat ini belum bisa dipastikan. Namun, sebagian besar berkaitan dengan reaksi alergi.
Baca Juga: Ruam Amoxicillin pada Bayi, Kondisi Ruam karena Antibiotik
Cara Mengatasi Ruam Amoxicillin pada Bayi
Foto: emedicalhub.com
Ruam amoxicillin pada bayi biasanya berhenti muncul setelah Si Kecil berhenti minum obat yang mengandung antibiotik. Jika tidak ada gejala lain selain ruam, tandanya Si Kecil tidak memerlukan perawatan tambahan dan ruam akan hilang dengan sendirinya.
Namun, karena ruam ini bisa menjadi pertanda alergi, Moms tetap perlu berkonsultasi dengan dokter. Karena alergi terhadap amoxicillin bisa berbahaya, dan gejalanya bisa memburuk dengan cepat.
Jika Si Kecil mengalami reaksi alergi terhadap amoxicillin, maka kemungkinan juga akan mengalami:
- gatal-gatal
- kulit yang gatal
- sulit bernafas
- bibir atau wajah bengkak
Nah, jika Si Kecil mengalami pembengkakan atau kesulitan bernafas, maka Moms harus segera menghubungi layanan gawat darurat.
Sementara jika tergolong ringan, hanya ruam gatal, berikut cara-cara mengatasi ruam amoxicillin pada bayi:
Baca Juga: 5 Mitos Seputar Ruam Popok Pada Bayi, Masih Percaya?
1. Obat Alergi yang Dijual Bebas
Foto: verywellfamily.com
Cara mengatasi ruam amoxicillin pada bayi yang pertama adalah dengan mengonsumsi obat alergi yang dijual bebas. Obat-obatan ini dapat membantu meringankan gejala.
2. Krim dari Dokter
Foto: stocksy.com
Cara mengatasi ruam amoxicillin pada bayi yang selanjutnya adalah menggunakan krim dari dokter. Selain itu, jika Moms merasa kurang yakin maka bisa meminta resep pada dokter sebagai salah satu cara menangani amoxicillin rash pada bayi. Biasanya dokter akan merekomendasikan penggunaan krim atau salep penghilang gatal.
3. Rendaman Oatmeal
Foto: skinshop.com
Cara mengatasi ruam amoxicillin pada bayi yang selanjutnya adalah dengan rendaman oatmeal. Rendaman oatmeal bisa membantu meringankan kulit yang terasa gatal.
Baca Juga: Bagaimana Cara Mengatasi Ruam Kulit pada Bayi? Ini Jawabannya
4. Minum Banyak Air
Foto: Parents.com
Cara mengatasi ruam amoxicillin pada bayi yang selanjutnya adalah dengan minum banyak air. Hal ini bertujuan membuang racun yang menyebabkan reaksi alergi
Itulah beberapa cara mengatasi ruam amoxicillin pada bayi. Namun, jika setelah dilakukan beberapa cara di atas dan ruam tidak kunjung hilang atau bahkan gejalanya memburuk, Moms harus segera menghubungi dokter.
(SERA)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.