31 Maret 2024

13 Obat Kuat Alami dari Tumbuhan, Bikin Dads Tahan Lama!

Bikin betah di atas ranjang

Obat kuat alami dari tumbuhan bisa menjadi alternatif pengobatan yang memiliki masalah disfungsi ereksi.

Melansir Healthline, disfungsi ereksi (DE) atau impotensi adalah kondisi di mana seorang pria tidak dapat mencapai atau mempertahankan ereksi selama kegiatan seksual.

Hal ini terjadi saat gairah seksual atau libido berkurang.

Umumnya, kondisi ini bisa diatasi dengan mengkonsumsi obat-obatan dari dokter.

Selain itu, banyak pria juga mengonsumsi obat kuat alami dari tumbuhan agar selama berhubungan seks tetap terjaga.

Beberapa penelitian juga telah menunjukan, obat kuat alami dari tumbuhan dapat membantu pria saat mengalami gejala disfungsi ereksi.

Kira-kira apa saja tumbuhan yang bisa Moms dan Dads jadikan sebagai obat kuat alami? Simak informasi lengkapnya hingga akhir, yuk!

Baca Juga: Benarkah Obat Kuat Herbal di Apotik Ampuh? Ini Penjelasannya!

Daftar Obat Kuat Alami dari Tumbuhan

Selain daun jarak, masih banyak obat kuat alami dari tumbuhan yang dapat dikonsumsi pria.

Berikut ini obat kuat alami dari tumbuhan yang bisa dicoba.

1. Daun Jarak

Daun Jarak Sebagai Obat Kuat Alami dari Tumbuhan (Orami Photo Stock)
Foto: Daun Jarak Sebagai Obat Kuat Alami dari Tumbuhan (Orami Photo Stock)

Obat kuat alami dari tumbuhan yang pertama adalah daun jarak.

Kandungan fitronutrien yang ada di dalam daun jarak dapat menahan hormon aromatae sehingga produksi testosterone meningkat.

Selain itu, daun jarak juga disebut dapat memperbesar ukuran penis pada pria.

Tak hanya itu, kabarnya daun jarak juga bisa memperbesar ukuran payudara, lho Moms. Apakah benar?

Walaupun masih perlu penelitian lanjut lagi, tetapi manfaat buah jarak sebagai obat kuat alami dari tumbuhan sudah banyak digunakan di seluruh dunia.

2. Ginseng Merah

Obat kuat alami dari tumbuhan yang pertama adalah ginseng merah.

Ginseng merah sering juga disebut sebagai viagra herbal dan Obat Kuat Alami dari Tumbuhan.

Ada sekitar tujuh penelitian yang diterbitkan pada 2008 dalam British Journal of Clinical Pharmacology telah terbukti, ginseng merah sangat erat kaitannya dengan disfungsi ereksi atau impotensi.

Dosis yang dibutuhkan berkisar antara 600 sampai 1000 miligram dalam 3 kali sehari.

Penelitian tersebut menyimpulkan, ginseng merah sangat efektif dalam pengobatan disfungsi ereksi.

Ginsenosides adalah salah satu elemen yang ada dalam ekstrak ginseng merah mampu meningkatkan sel untuk ereksi.

Selain itu, ginseng merah juga memiliki lipid tinggi di dalam darah sehingga sangat efektif untuk penyembuhan disfungsi ereksi.

Tanaman asal Korea ini juga dikenal memiliki sifat antiradang, sehingga dapat meningkatkan fungsi paru-paru, dan meningkatkan aliran darah pada penyakit lain.

Baca Juga: Benarkah Obat Kuat Alami Telur Bebek Bisa Tingkatkan Libido?

3. Rhodiola Rosea

Rhodiola Rosea Sebagai Obat Kuat Alami dari Tumbuhan (Orami Photo Stock)
Foto: Rhodiola Rosea Sebagai Obat Kuat Alami dari Tumbuhan (Orami Photo Stock)

Satu penelitian kecil menunjukkan bahwa Rhodiola rosea merupakan obat kuat alami dari tumbuhan yang sangat ampuh.

Sebanyak 26 dari 35 pria yang diberi 150 hingga 200 mg sehari selama 3 bulan, mereka mengalami peningkatan fungsi seksual secara substansial.

Tanaman ini juga telah terbukti meningkatkan energi dan mengurangi kelelahan.

Namun lebih banyak penelitian diperlukan untuk memahami tindakan dan memastikan keamanan tanaman.

4. Akar Maca

Maca atau Lepidium meyenii mengandung asam amino, yodium, besi, dan magnesium.

Ada tiga jenis Maca, yaitu merah, hitam, dan kuning.

Maca hitam juga dapat meningkatkan daya ingat dan meredakan stres yang merupakan penyebab utama disfungsi ereksi.

Walaupun Maca merupakan obat kuat alami dari tumbuhan yang aman, tetapi tidak boleh dikonsumsi oleh pria yang memiliki gangguan fungsi jantung.

Karena sebuah penelitian menunjukkan, tekanan darah di jantung akan meningkat pada pria yang konsumsi 0,6 gram per hari.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Efek Samping Obat Kuat yang Aman, Yuk Dicoba!

5. Horny Goat Weed

Horny Goat Weed  Sebagai Obat Kuat Alami dari Tumbuhan (Orami Photo Stock)
Foto: Horny Goat Weed Sebagai Obat Kuat Alami dari Tumbuhan (Orami Photo Stock)

Obat kuat alami dari tumbuhan lainnya adalah Horny Goat Weed.

Horny Goat Weed adalah ramuan tradisional asal Cina yang digunakan untuk libido rendah, disfungsi ereksi, kelelahan, nyeri, dan kondisi lainnya selama berabad-abad.

Beberapa pria menggunakan Horny Goat Weed sebagai obat alternatif saat mengalami disfungsi ereksi (DE).

Meski masih awal, ada bukti baru yang mendukung Horny Goat Weed sebagai obat kuat alami dari tumbuhan.

Sebuah studi laboratorium tahun 2008 menemukan bahwa senyawa dalam ramuan itu dapat menahan efek enzim yang membatasi aliran darah ke penis.

Epimedium, komponen aktif yang diduga dari Horny Goat Weed, tampaknya berperan sebagai penghambat fosfodiesterase, mirip dengan beberapa obat yang digunakan untuk DE.

6. Yohimbine

Yohimbine merupakan obat kuat alami dari tumbuhan yang sudah digunakan selama hampir 70 tahun.

Ramuan ini diambil dari kulit pohon cemara Afrika Barat dan dipercaya dapat mengaktifkan saraf penis untuk:

Jika ingin mencoba khasiat obat kuat alami dari tumbuhan ini, sebaiknya mulai dengan dosis 20 miligram yohimbine per hari.

Karena jika terlalu tinggi, yohimbine dapat mengeluarkan efek samping seperti sakit kepala, berkeringat, gelisah, tekanan darah tinggi, dan insomnia.

Jangan lupa untuk konsultasi dengan dokter sebelum konsumsi yohimbine, khususnya untuk pria yang sedang konsumsi obat antidepresan.

Baca Juga: 6 Jenis Obat Perangsang Pria dan Wanita di Apotek, Bikin Hubungan Seks Tahan Lama!

7. Jahe Putih

Jahe Putih Sebagai Obat Kuat Alami dari Tumbuhan (Orami Photo Stock)
Foto: Jahe Putih Sebagai Obat Kuat Alami dari Tumbuhan (Orami Photo Stock)

Jahe putih merupakan salah satu obat kuat alami dari tumbuhan yang sudah banyak digunakan di seluruh dunia.

Jika biasanya obat kuat digunakan untuk libido, tanaman asal Uganda ini justru dapat mengontrol jumlah sperma yang keluar.

Menurut penelitian, cara kerja jahe putih memiliki cara kerja yang mirip dengan viagra.

Selain itu, jahe putih juga dianggap sangat aman karena memiliki toksisitas yang cukup rendah, seperti yang sudah dijelaskan dalam African Journal of Pharmacy and Pharmacology.


8. Ginkgo Biloba

Ginkgo biloba merupakan salah satu obat kuat alami dari tumbuhan yang banyak digunakan di Cina dan Korea.

Tanaman yang banyak terdapat di Asia Timur ini dipercaya dapat meningkatkan aliran darah ke penis.

Dalam sebuah penelitian ditemukan efek Ginkgo biloba pada disfungsi ereksi sangat efektif.

Dalam sebuah percobaan terbukti, 76% pria yang konsumsi obat antidepresan yang mengandung Ginkgo biloba mengalami peningkatan fungsi seksual yang sangat baik.

Hal inilah yang membuat para peneliti percaya bahwa Ginkgo biloba mungkin efektif untuk pria yang mengalami disfungsi ereksi karena pengobatan.

Baca Juga: 5 Doa Berhubungan Agar Lama Sampai Subuh, Mari Amalkan!

9. Cinnamomum Cassia

Cinnamomum Cassia Sebagai Obat Kuat Alami dari Tumbuhan
Foto: Cinnamomum Cassia Sebagai Obat Kuat Alami dari Tumbuhan (Istockphoto.com)

Cinnamomum cassia adalah sejenis kayu manis yang diekstraksi dari kulit pohon cemara dan biasa tumbuh di wilayah India.

Ekstrak ranting tumbuhan ini biasanya disebut kayu manis Cassia dan kayu manis Cina.

Obat kuat alami dari tumbuhan ini diklaim dapat meningkatkan hubungan seksual yang lebih tahan lama.

Perlu diingat, kayu manis Cassia ini berbeda dengan kayu manis biasa yang digunakan sebagai bahan makanan manis.

10. Pasak Bumi

Pasak bumi adalah suplemen herbal yang berasal dari akar pohon semak hijau Eurycoma longifolia

Obat kuat alami dari tumbuhan yang satu ini dipercaya dapat meningkatkan hasrat seksual dan stamina pria saat berhubungan intim.

Berbagai studi menunjukkan bahwa pria yang mengonsumsi ekstrak pasak bumi dapat mengalami peningkatan hormon testosteron dan gairah seksual.

Selain itu, konsumsi ekstrak tanaman herbal ini secara rutin juga dapat meningkatkan volume, konsentrasi, dan pergerakan sperma, sehingga dapat meningkatkan kesuburan.

Baca Juga: 22 Cara Seks Tahan Lama untuk Pria Secara Alami, Nggak Perlu Obat Kuat dan Tisu Magic, Dads!

11. Tribulus

Tribulus Terrestris L Sebagai Obat Kuat Alami dari Tumbuhan
Foto: Tribulus Terrestris L Sebagai Obat Kuat Alami dari Tumbuhan (Istockphoto.com)

Tribulus Terrestris L merupakan jenis herbal yang berasal dari tanaman rujak polo.

Tanaman berduri ini bisa diolah menjadi obat, baik dari buah, daun hingga akarnya.

Tanaman berdaun kecil yang sudah populer di pengobatan tradisional Cina ini dipercaya bisa meningkatkan kadar testosteron, gairah seks, hingga mengobati disfungsi ereksi.

Hal ini disebabkan obat kuat alami dari tumbuhan ini memiliki kandungan zat yang dapat meningkatkan hormon testosteron.

Bahkan, obat ini juga dikenal sebagai viagra alami.

12. Fenugreek

Obat kuat alami dari tumbuhan selanjutnya adalah tanaman herbal dari kawasan Mediterania, fenugreek atau biji klabet.

Fenugreek sudah lama digunakan dalam pengobatan herbal.

Tanaman bernama latin Trigonella foenum-graecum ini mengandung sebagian nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh, meliputi serat, protein, karbohidrat, lemak, zat besi, mangan, dan magnesium.

Tak hanya bisa meningkatkan fungsi ereksi, fenugreek juga memiliki kandungan beberapa senyawa yang bisa meningkatkan produksi estrogen dan testosteron.

13. Safron

Saffron Sebagai Obat Kuat Alami dari Tumbuhan
Foto: Saffron Sebagai Obat Kuat Alami dari Tumbuhan (Foto: freepik.com/yaroslav)

Safron diklaim dapat membantu mengobati disfungsi ereksi atau impotensi pada pria.

Sebuah penelitian Phytomedicine Journal, melaporkan bahwa sekitar 20 pasien disfungsi ereksi mengonsumsi tablet safron sebanyak 200 mg selama 10 hari beruntun.

Laporan tersebut menyimpulkan bahwa pasien yang menjalani perawatan dengan tablet safron menunjukkan perbaikan kondisi impotensi yang cukup positif.

Sebuah penelitian Avicenna Journal of Phytomedicine di tahun 2018 juga melaporkan bahwa safron bermanfaat dalam memperbaiki lima dimensi pada disfungsi ereksi, yaitu:

Baca Juga: 18 Obat Kuat Alami untuk Pria Berstamina dan Kuat Tahan Lama di Ranjang

Efek Samping Obat Kuat Alami dari Tumbuhan

Disfungsi Ereksi
Foto: Disfungsi Ereksi (istockphoto)

The Food and Drug Administration (FDA) hingga saat ini masih belum menyetujui obat kuat alami dari tumbuhan sebagai perawatan medis.

Menurut mereka, banyak tumbuhan berasal dari negara lain dan mungkin tercemar.

Selain itu, hingga saat ini masih perlu banyak penelitian atau diuji dengan baik seperti obat resep seperti viagra.

FDA juga memperingatkan pria agar tidak membeli suplemen dan krim yang mengiklankan diri mereka sebagai "viagra herbal".

Viagra herbal dilarang karena mengandung obat resep atau bahan berbahaya lainnya yang dapat menyebabkan efek samping yang parah.

Dalam kebanyakan kasus, zat berbahaya tidak tercantum dalam bahan-bahannya.

Konsultasikan dengan dokter sebelum konsumsi obat kuat alami dari tumbuhan.

Hal ini penting untuk terhindar dari efek samping selama konsumsi ramuan-ramuan tradisional tersebut.

Jangan lupa untuk memberi tahu dokter terkait tentang gejala apa pun yang mungkin dialami atau rasakan akibat disfungsi ereksi.

Rincian ini dapat membantu dokter menemukan perawatan yang tepat, terutama jika ada kondisi mendasar yang menyebabkan terjadinya disfungsi ereksi.

Hal ini karena ada beberapa kondisi yang mungkin tidak bisa diobati dengan ramuan herbal.

Baca Juga: Manfaat Tidur Tidak Memakai Celana Dalam bagi Pria dan Wanita, Penasaran?

Demikian penjelasan mengenai obat kuat alami dari tumbuhan. Semoga bermanfaat, ya!

  • https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/29881706/
  • https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/19427775/
  • https://academicjournals.org/journal/AJPP/article-full-text-pdf/A0CCC6B54856
  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC2561113/
  • https://www.healthline.com/health/most-powerful-medicinal-plants

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.