10+ Rekomendasi Peeling Serum untuk Wajah Glowing, Mulai dari Rp25 Ribu!
Ingin wajah tampak awet muda dan terhindar dari kerutan? Yuk, gunakan peeling serum sebagai bagian dari skincare sehari-hari.
Jika biasanya diperlukan ke salon untuk melakukan chemical peeling, saat ini sudah bisa dilakukan sendiri dari rumah, lho.
Memang, ini tak selengkap dengan memakai peralatan kecantikan di salon.
Meski begitu, menggunakan serum wajah peeling juga memiliki khasiat yang tak kalah baik, Moms.
Apa Itu Peeling Serum?
Foto: Orami Photo Stock
Peeling serum adalah bahan-bahan aktif dalam skincare yang membantu mengurangi tanda-tanda penuaan pada wajah.
Cara kerja serum ini yakni mengelupas sel-sel kulit yang telah rusak.
Nantinya, ini untuk memungkinkan kulit yang sehat untuk tumbuh kembali.
Manfaat peeling wajah bisa membantu memperbaiki masalah kulit umum, seperti:
- Keriput
- Hiperpigmentasi
- Jerawat
- Tekstur kulit tidak merata
Namun, hasil yang tepat akan tergantung pada banyak faktor.
Termasuk tingkat keparahan masalah kulit dan jenis pengelupasan yang dialami.
Baca Juga: 8 Merk Skincare yang sudah BPOM dan Halal, Bikin Kulit Cantik Luar Dalam!
Rekomendasi Peeling Serum Terbaik
Mencari produk yang tepat untuk peeling memang tidak mudah.
Karena itu, berikut ada beberapa rekomendasi peeling serum yang bisa jadi inspirasi, antara lain:
1. Pipiqiu AHA BHA PHA Peeling Serum (Rp25,000)
Foto: instagram/pipiqiubeauty
Percaya atau tidak, faktanya peeling serum ini dibanderol di bawah Rp30 ribu, lho!
Pipiqiu termasuk dalam skincare lokal yang sekaligus mengandung niacinamide, hyaluronic, dan allantoin.
Kandungan 6% dalam AHA, BHA, dan PHA ampuh mengangkat sel sel kulit mati dan membantu membersihkan komedo.
Tak perlu takut wajah terasa kering, karena adanya duo pelembap hyaluronic yang bisa menjaga kelembapan kulit.
Perlu digunakan secara rutin untuk melihat hasilnya ya, Moms!
2. Avoskin Miraculous Refining Serum (Rp223,000)
Foto: avoskinbeauty.com
Sepertinya hampir setiap orang mengenal salah satu skincare terbaik ini, yakni Avoskin Miraculous Refining Serum.
Avoskin hadir dalam bentuk peeling serum yang mengandung 10% AHA, 3% BHA, 2% niacinamide, dan ceramide.
Manfaat senyawa tersebut untuk menghilangkan flek hitam sekaligus eksfoliasi kulit.
Serum ini membantu menghilangkan sel kulit mati dan menjadikan wajah lebih cerah setika.
Tekstur serum terbilang ringan, tidak lengket, dan mudah menyerap di kulit.
Cukup dipakai saat malam hari setiap 2-3 kali seminggu.
3. Somethinc AHA BHA PHA Peeling Solution (Rp115,500)
Foto: somethinc.com
Somethinc AHA BHA PHA Peeling Solution pun tidak kalah menarik untuk dicoba.
Hadir dengan cairan merah dalam botol transparan mungil, serum ini mengandung AHA 3%, BHA 1%, dan PHA 2%.
Artinya, bisa membantu mengecilkan pori-pori dan komedo yang tersumbat pada kulit.
Menariknya, serum wajah ini bisa digunakan untuk kulit sensitif sekalipun, lho!
Cocok untuk pemula seperti Moms yang ingin mencoba rangkaian serum peeling untuk sehari-hari.
Baca Juga: 12 Promo Produk Skincare di Orami, Murahnya bikin Kalap!
4. Implora Peeling Serum (Rp35,000)
Foto: implora.co.id
Rekomendasi peeling serum selanjutnya adalah hadir dari produk Implora.
Serum wajah ini bisa mengangkat sel kulit mati dan kotoran yang tersumbat pada wajah.
Terdapat kandungan utama, yaitu AHA, BHA, dan PHA.
Menariknya, ada ekstrak alami akar manis dan lidah buaya untuk melembapkan kulit.
Tak perlu khawatir, serum ini juga bisa mencegah pertumbuhan komedo dan jerawat.
Untuk hasil yang maksimal, gunakan pada malam hari setiap 2 kali seminggu.
5. Azarine Miraclear Herbal Peeling Serum (Rp29,500)
Foto: instagram/azarinecosmeticsofficial
Studi dalam Research Gate melaporkan, menggunakan herbal alami dalam skincare bisa mengangkat sel kulit mati.
Azarine Miraclear Herbal Peeling Serum adalah peeling serum yang mengandung berbagai ekstrak tanaman.
Di antaranya, yakni:
- Centella asiatica
- Camomile
- Filtrat Galactomyces
Baca Juga: 7 Manfaat Baking Soda untuk Kecantikan Wajah, Gigi, Rambut, Hingga Kuku
Kandungan ini mengatasi berbagai permasalahan dan meregenerasi kulit setiap hari.
Bahkan, serum ini tak perlu dibilas kembali setelah digunakan.
Caranya, cukup teteskan merata pada wajah.
Setelahnya, rasakan manfaat dalam beberapa minggu pemakaian.
6. Whitelab Peeling Serum AHA BHA PHA (Rp75,000)
Foto: whitelab.co.id
Jangan sampai terlewat, peeling serum dari Whitelab ini bisa dijadikan pilihan.
Whitelab sebagai skincare lokal ini memiliki kandungan utama AHA 5%, BHA 2%, PHA 2% dan niacinamide 2%.
Kelebihan serum wajah ini adalah bisa digunakan untuk semua jenis kulit, baik sensitif sekali pun.
Hal ini karena kandungan aktif mandelic acid yang bersifat less irritant sehingga aman digunakan.
Teksturnya tidak lengket dan mudah menyerap di wajah dalam hitungan detik.
Gunakan setiap malam hari ya, Moms!
7. Everwhite AHA BHA PHA Peeling Serum (Rp103,000)
Foto: everwhite.co.id
Memiliki kulit kusam tentu bikin tak percaya diri.
Tenang saja, produk ini bisa diatasi dengan rutin memakai peeling serum.
Dengan kandungan mandelic acid (AHA) sebanyak 5%, ini ampuh mencerahkan wajah seketika.
Tak hanya itu, ini juga diperkaya lactic acid (AHA) 2% untuk kulit lebih halus dan terjaga kelembapannya.
Apabila dipakai dengan rutin, noda, atau flek hitam akan tersamarkan.
Manfaatnya juga mampu memperbaiki tekstur pada kulit.
8. Purivera Botanicals Sugar Willow Serum (Rp91,000)
Foto: instagram/puriverabotanicals
Salah satu skincare terobosan terbaru dari Purivera! Sugar Willow Serum mengandung 10% ekstrak buah, AHA, 2% BHA (Willow Bark), dan ekstrak malachite.
Ini dapat membantu kulit menjadi lebih glowing dan menyamarkan bekas jerawat membandel.
Ada ekstrak buah-buahan, salah satunya sugar cane, ini aman untuk eksfoliasi kulit dengan efektif.
Telah teruji klinis dapat meningkatkan warna dan tekstur pada kulit.
Jadi, tidak akan ada lagi hiperpigmentasi kulit, Moms!
Baca Juga: Simak Manfaat Tidur Siang untuk Tubuh, Lebih dari Menghilangkan Lelah!
9. Kleveru Glass Skin Overnight Serum (Rp128,500)
Foto: kleveru.co.id
Sebelum layering skincare, ada baiknya untuk eksfoliasi kulit dengan peeling serum.
Kleveru Glass Skin Overnight Serum dinilai agak berbeda dengan seurm wajah pada umumnya.
Tak hanya mengandung AHA atau BHA, lho!
Ini juga diperkaya kandungan ceramide, centella asiatica, licorice, dan vitamin B5.
Kandungan tersebut bermanfaat untuk mencerahkan kulit, menghilangkan berjerawat, serta mengecilkan pori-pori besar.
Bahkan, komedo putih pun dapat teratasi dengan serum ini, lho.
10. Trueve AHA BHA PHA & Ceramide Peeling Serum (Rp157,000)
Foto: trueve.co.id
Trueve adalah skincare lokal yang patut dicoba selanjutnya.
Mengandung AHA, BHA, dan PHA telah terbukti secara ilmiah efektif untuk mengangkat sel kulit mati.
Kandungan ceramide dalam serum ini bekerja sebagai pelindung ekstra kulit untuk kulit wajah.
Manfaat peeling serum ini akan membuat wajah tak terasa kering dan tetap lembap.
Baca Juga: Cara Menggunakan Tetes Telinga untuk Obati Masalah Telinga
11. Humphrey AHA BHA PHA + Centella Peeling Solution (Rp101,000)
Foto: instagram/humphreyskincare.official
Sulit mencari skincare untuk ibu hamil dan menyusui?
Peeling serum ini aman untuk dipakai, lho.
Ini aman untuk semua jenis kulit dan telah diklaim hypoallergenic dan non-comedogenic.
Kelebihan lainnya, ini juga aman bagi Moms yang memiliki fungal acne.
Penggunaan rutin serum ini bisa menyeimbangkan kadar minyak pada wajah sekaligus menghidrasi kulit.
Itulah serba-serbi penggunaan dan produk serum untuk eksfoliasi kulit.
Selamat mencoba berbagai rekomendasi peeling serum di atas ya, Moms!
- https://www.researchgate.net/publication/224892687_Skin_Care_with_Herbal_Exfoliants
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.