Dikenal dalam Penelitian, Ini Perbedaan Kualitatif dan Kuantitatif
Pembelajaran mengenai penelitian biasanya dilakukan dalam dunia akademik. Ada perbedaan kualitatif dan kuantitatif dalam proses membuat sebuah karya ilmiah.
Penelitian adalah kajian yang bertujuan mencari jawaban terhadap suatu permasalahan melalui pendekatan ilmiah.
Penelitian sebagai kegiatan ilmiah merupakan aspek penting bagi kehidupan suatu manusia.
Terkait penelitian, ada hal yang perlu diperhatikan termasuk memahami jenis dan pendekatan dalam penelitian.
Baca Juga: Mengenal Perbedaan Sel Hewan dan Sel Tumbuhan, Ini Faktanya!
Pengertian Penelitian
Penelitian diartikan sebagai proses yang bertujuan mengetahui sesuatu terhadap masalah yang ada berdasarkan fakta-fakta dengan menggunakan pendekatan ilmiah.
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), penelitian diartikan sebagai kegiatan pengumpulan, pengolahan, analisis serta penyajian data secara sistematis dan obyektif, untuk memecahkan masalah atau menguji hipotesis.
Untuk lebih memahami pengertian penelitian, berikut ini definisi tentang penelitian dari beberapa ahli:
- Soerjono Soekanto mendefinisikan penelitian adalah kegiatan ilmiah yang berpusat pada analisis, dilakukan dengan sistematis dan konsisten, bertujuan untuk mengungkapkan kebenaran.
- Cresswell, penelitian adalah prosedur dari langkah-langkah yang digunakan untuk mengumpulkan dan menganalisis informasi untuk memahami suaru masalah
- Sugiyono, penelitian diartikan sebagai cara ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu.
Dari tiga definisi di atas, dapat dipahami bahwa penelitian adalah kegiatan dalam mengumpulkan dan menganalisis informasi yang bertujuan mengungkapkan kebenaran.
Dalam proses penelitian usaha mendapatkan kebenaran pada suatu masalah harus dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah.
Mengenal Metode Penelitian
Umumnya, istilah metode merujuk prosedur yang dilakukan dalam melaksanakan sebuah penelitian.
Sugiyono mendefinisikan metode penelitian adalah cara ilmiah dengan tujuan dan kegunaan tertentu.
Sugiyono mengartikan cara ilmiah, yaitu rasional (terjangkau dengan akal), empiris (bisa diamati dengan indra manusia) dan sistematis (menggunakan tahapan tertentu dan logis).
Oleh karena itu, keabsahan suatu penelitian ditentukan dari penelitian.
Metode penelitian penting dalam sebuah penelitian karena keterkaitan dengan keabsahan suatu penelitian.
Djajasudarma dalam bukunya Metode Linguistik Ancangan Metode Penelitian dan Kajian mendefinisikan metode sebagai suatu cara kerja yang bersistem memudahkan pelaksanaan suatu kegiatan atau penelitian agar tercapai tujuan yang ditetapkan.
Sementara itu, Deddy Mulyana dalam bukunya Metode Penelitian Kualitatif memaparkan metode penelitian atau metodologi.
Ia mendefinisikannya sebagai proses, prinsip dan prosedur yang digunakan untuk mencari jawaban.
Metodologi adalah pendekatan umum untuk mengkaji topik penelitian.
Penggunaan metodologi penelitian adalah prosedur penting dalam penelitian untuk mencari jawaban dari apa yang diteliti.
Baca Juga: Mengenal Faktor Prima dan Metode untuk Mendapatkannya
Perbedaan Kualitatif dan Kuantitatif dalam Penelitian
Setelah menjabarkan terkait definisi dan metode penelitian, di dalam penelitian terdapat jenis penelitian.
Secara garis besar, penelitian digolongkan menjadi dua, yaitu penelitian kualitatif dan kuantitatif.
Lantas, apa perbedaan kualitatif dan kuantitatif dalam sebuah penelitian?
Penelitian Kualitatif
Penelitian kualitatif dapat digunakan untuk meneliti kehidupan masyarakat.
Penelitian kualitatif didefinisikan sebagai penelitian ilmiah yang bertujuan memahami fenomena dalam konteks sosial secara alamiah.
Perbedaan kualitatif dan kuantitatif, jika penelitian kualitatif mengedepankan proses interaksi komunikasi yang mendalam antara peneliti dengan fenomena yang diteliti.
Menurut Kirk dan Miller di dalam bukunya Metode Penelitian Kualitatif karya Lexy Moleong, penelitian kualitatif adalah tradisi tertentu dalam ilmu pengetahuan sosial.
Secara fundamental bergantung pada pengamatan terhadap manusia dalam kawasannya sendiri dan berhubungan dengan orang lain dan bahasa serta peristilahan.
Penelitian kualitatif tak lepas dari pengamatan terhadap sosial yang terjadi dalam kehidupan masyarakat.
Baca Juga: 9 Tips Kuliah Online yang Efektif dan Anti Bosan
Penelitian Kuantitatif
Creswell mengartikan penelitian kuantitatif adalah upaya dalam menyelidiki masalah.
Masalah yang ada merupakan dasar yang digunakan oleh peneliti dalam mengambil data yang menentukan variabel dan diukur dengan angka untuk analisis sesuai prosedur dari statistik yang berlaku.
Tujuan dari penelitian kuantitatif adalah membantu mengambil kesimpulan atau generalisasi teori.
Penelitian ini juga diartikan sebagai bagian dari serangkaian investigasi sistematika terhadap fenomena dengan mengumpulkan data.
Kemudian dalam penelitian kuantitatif data diukur dengan teknik statistik matematika atau komputasi.
Sementara itu, Sarmanu dalam Dasar Metodologi Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan Statistika mendefiniskan penelitian kuantitatif adalah penelitian yang bertujuan menguji teori yang selama ini berlaku apakah benar atau salah.
Baca Juga: Mengenal Hewan Vertebrata dan Invertebrata untuk Edukasi Anak
Penelitian Kuantitatif vs Kualitatif
Perbedaan kualitatif dan kuantiatif dalam penelitian dapat dilihat dari proses menyajikan data dalam proses penelitian.
Berikut ini perbedaan dua pendekatan penelitian tersebut, yaitu:
- Dalam penelitian kualitatif dalam menyajikan tujuan penelitian, subjek penelitian, sampel, sumber data, langkah penelitian bersifat fleksibel dan dinamis. Artinya, dapat berubah dan berkembang sambil jalan.
- Sementara, dalam penelitian kuantitatif dalam menyajikan tujuan, pendekatan subyek, sampel, langkah penelitian, sumber data sudah jelas dan tidak dapat diubah begitu saja.
- Penelitian kualititatif berbentuk deskriptif atau menggambarkan fenomena.
- Penelitian kuantitatif menyajikan data yang berbentuk numerik atau sistem angka.
- Penelitian kualitatif berfokus pada sesuatu yang tidak bisa diukur oleh hitam putih kebenaran, sehingga peneliti mengorek data sedalam-dalamnya atas hal-hal tertentu.
- Penelitian kuantitatif pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan serangkaian instrumen penelitian berupa tes/kuesioner.
- Subjek penelitian pada penelitian kualitatif salah satu disebut dengan narasumber, sementara itu penelitian kuantitatif membutuhkan responden.
Baca Juga: Apakah Tumbuhan Memerlukan Makanan? Ini Jawabannya, Moms!
Itulah penjelasan singkat tentang gambaran umum terkait penelitian kualitatif dan penelitian kuantitatif.
Semoga dapat menjadi referensi pengetahuan terkait pembahasan perbedaan kualitatif dan kuantitatif dalam menyusun sebuah penelitian, ya!
- Ahmadi, Ruslan. 2014. Metodologi Penelitian Kualitatif. Yogyakarta: Ar-ruzz Media.
- A. Muri Yusuf, 2017. Metode Penelitian Kualitatif Dan Kuantitatif Dan Penelitian Gabungan. Jakarta: Kencana Prenada.
- Creswell, John W. 2012. Research Design Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, dan Mixed. Yogyakarta: Pustaka Pelajar
- Djajasudarma, T. Fatimah. 2006. Metode Linguistik Ancangan Metode Penelitian dan Kajian. Bandung : PT Eresco.
- Moleong, Lexy J. 2007. Metodologi Penelitian Kualitatif. PT Remaja Rosdakarya.
- Mulyana, Deddy. 2008. Metodologi Penelitian Kualitatif . Bandung : PT Remaja Rosdakarya.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.