Wisata ke Pulau Pagang di Sumatra Barat, Bisa Snorkeling!
Berkunjung ke Sumatra Barat, jangan lupa berwisata ke Pulau Pagang yang terkenal dengan keindahannya.
Pulau Pagang berada di sebelah barat lautan lepas Samudera Hindia dan masuk dalam kawasan pengelolaan Provinsi Sumatra Barat.
Provinsi Sumatra Barat merupakan daerah yang unik, Moms.
Pasalnya, bagian timurnya dipenuhi oleh kawasan dataran tinggi, sementara di bagian barat penuh dengan surga indah berupa pantai, laut, dan pulau.
Dilansir dari penelitian Jurnal Ilmu Perairan, Pulau Pagang menjadi salah satu potensi wisata yang bisa dikembangkan dengan strategi ekowisata bahari.
Hal ini semakin menunjukkan bahwa Indonesia merupakan negara dengan seribu keindahan alam yang tidak ada habisnya.
Penasaran dengan Pulau Pagang? Yuk, simak serba-serbinya berikut ini!
Baca Juga: 13 Rekomendasi Wisata Pulau Bintan yang Bertabur Pantai Cantik dan Harga Paket Wisatanya
Mengenal Pulau Pagang
Dilihat dari sejarahnya, Pulau Pagang memiliki cerita yang unik dan bernilai.
Setelah kemerdekaan Indonesia, pulau ini dijadikan sebagai tempat pembinaan narapidana LP Muaro Padang.
Hal ini karena Pulau Pagang dianggap cocok bagi para narapidana mendapatkan pembinaan sebelum kembali ke masyarakat.
Namun, pembinaan kini tidak dilakukan lagi di pulau ini, karena kondisi alamnya yang indah dan kondisi pulau semakin terawat.
Pada akhirnya, pemerintah dan beberapa pihak menjadikan Pulau Pagang sebagai area wisata.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Wisata Bumiayu, Banyak Wisata Alam Menarik!
Aktivitas Menarik yang Bisa Dilakukan di Pulau Pagang
Pulau seluas 12 hektare ini memiliki air laut yang tenang dengan warna biru jernih.
Ditambah lagi dengan banyaknya ikan yang indah dan lucu, membuat kegiatan snorkeling jadi semakin seru dan memanjakan mata.
Ada ikan grouper fish, clown fish, pari totol biru, hingga butterfly fish yang siap bermain dengan wisatawan saat snorkeling.
Air lautnya yang ramah juga membuat pulau ini sangat pas sebagai tempat bermain pasir pantai dan berenang di area pantai.
Selain itu, ada juga wahana bermain yang tersedia seperti jetski, banana boat, hingga donat boat.
Menariknya lagi, Moms bisa berenang mengapung di atas air lautnya, lho!
Hal ini karena Pulau Pagang memiliki kadar garam yang tinggi, mirip seperti di Laut Mati.
Setelah lelah berenang dan bermain wahana, Moms bisa beristirahat di penginapan.
Ada banyak jenis penginapan yang bisa dipilih, yakni cottage, VIP cottage, cottage backpacker, backpacker non AC, hingga camping ground tersedia di pulau ini.
Fasilitas yang ditawarkan juga tergolong lengkap, Moms.
Mulai dari musala, kafe, gazebo, hingga kamar mandi juga disediakan di setiap penginapan.
Jangan khawatir bakal mati gaya karena di pulau ini tersedia jaringan 4G, lho!
Dengan fasilitasnya yang lengkap, Pulau Pagang tentunya sangat cocok dijadikan tempat untuk berlibur.
Terlebih bagi para pengantin baru, menghabiskan masa bulan madu di pulau ini tentunya akan sangat berkesan.
Biaya Wisata ke Pulau Pagang
Ada banyak rute yang bisa ditempuh untuk menuju ke Pulau Pagang dengan naik kapal.
Moms bisa naik dari Sungai Pisang, Dermaga Muaro Padang, atau Bungus.
Selain cek rute, Moms tentu juga harus mempersiapkan biaya untuk berwisata.
Nah, kira-kira berikut kisaran biaya yang diperlukan sebelum ke Pulau Pagang, yaitu:
- Biaya tiket masuk: Rp35.000 per orang.
- Biaya penginapan: Mulai dari Rp200.000 hingga Rp1.500.000 untuk satu malam.
- Wahana banana boat: Rp30.000 per orang.
Baca Juga: 7 Tempat Wisata di Bondowoso, Ada yang Mirip Pulau Jeju di Korea
Hal yang Perlu Diperhatikan sebelum Berwisata ke Pulau Pagang
Pulau Pagang merupakan salah satu gugusan pulau yang terletak di pesisir barat Provinsi Sumatra Barat.
Banyak gugusan pulau lain yang terletak dekat pulau ini, Moms.
Mulai dari Pulau Pamutusan, Pulau Sirandah, Pulau Pasumpahan, hingga Pulau Swarnadwipa yang indah dan dapat dilihat secara langsung.
Karena ukuran pulau yang kecil dan terletak di Samudera Hindia, pulau ini sangat rawan terkena bencana.
Bencana seperti tsunami, gempa laut, banjir bandang, badai, hingga letusan gunung menjadi ancaman bagi pulau ini.
Karena itu pula, pulau ini dijuluki sebagai pulau etalase bencana.
Akibat tingginya potensi bencana tersebut, pihak pengelola pariwisata telah menyusun strategi mitigasi bencana.
Pemerintah bersama dengan BNPD Kota Padang membangun posko penanggulangan bencana di sekitar pulau dan memastikan setiap wisatawan bisa tetap aman selama berkunjung.
Dengan begitu, Moms tak perlu khawatir jika ingin berlibur ke Pulau Pagang, ya!
Baca Juga: Wisata ke Pulau Harapan, Destinasi Berlibur bersama Keluarga!
Itu dia beragam nformasi seputar Pulau Pagang, surga wisata di Sumatra Barat. Selamat berlibur, Moms!
- https://jipas.ejournal.unri.ac.id/index.php/JIPAS/article/view/4694/pdf
- https://media.neliti.com/media/publications/131337-ID-pengembangan-wisata-kota-padang-sebagai.pdf
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.