20 Desember 2021

Review Kantong ASI Crown Baby oleh Moms Orami, Harga Terjangkau!

Recommended!

Jika sedang bingung mencari perlengkapan persiapan busui, Moms harus simak review kantong ASI Crown Baby berikut ini.

Saat hendak membeli kantong ASI, Moms tentunya perlu memiliih produk yang bagus dan tidak hanya menjaga ketahanan ASI tetap awet, tetapi juga untuk memudahkan penyimpanan pasokan ASI bagi Si Kecil.

Menurut Centers for Disease Control and Prevention, susu yang diperas atau dipompa kembali dapat disimpan dengan ketentuan berikut ini:

  • Pada suhu kamar (77 derajat Fahrenheit atau lebih dingin) hingga 4 jam.
  • Penyimpanan di lemari es hingga 4 hari.
  • Paling baik di dalam freezer selama sekitar 6- 12 bulan.

Meskipun pembekuan menjaga makanan tetap aman hampir tanpa batas waktu, waktu penyimpanan yang disarankan penting untuk diikuti untuk kualitas terbaik.

Berikut ini adalah review kantong ASI Crown Baby dari Moms Nova Nanda yang merupakan Moms dari Adzriel dan Adrien (9 bulan). Disimak yuk, Moms!

Baca Juga: Menyimpan ASI Perah, Ini Kelebihan dan Kekurangan Kantong Plastik ASI dan Botol ASI

Review Kantong ASI Crown Baby

Kantong ASI Crown Baby-Testimoni.jpg
Foto: Kantong ASI Crown Baby-Testimoni.jpg

Kantong ASI Crown Baby merupakan kantong penyimpan ASI yang dilengkapi dengan double lock untuk menjamin anti bocor.

Crown Baby tersedia dalam ukuran 100ml dan ekstra 20ml, dengan 30 lembar kantong di setiap pack-nya Bahan plastik yang digunakan terbuat dari bahan LDPE yang lebih fleksibel dan baik dalam menyimpan ASI.

Kantong ASI ini juga bisa ditegakkan (self-standing bag), sehingga bisa lebih nyaman saat menyimpannya di kulkas.

Karena sudah di pre-sterilized dengan sinar X-Ray, kantong ASI ini dijamin kebersihan dan kehigenisannya selama pemakaian.

Sifatnya juga anti panas, jadi Moms bisa menampung, membekukan, mencairkan,  dan menghangatkan ASI cukup pada satu kantong tanpa perlu dipindah.

Lalu, seperti apa kelebihan dan kekurangan dari kantong ASI Crown Baby? Berikut ulasan lengkapnya.

Baca Juga: Review Jujur Kantong ASI Mooimom oleh Moms Orami, Bahan tebal Tidak Mudah Bocor!

Kelebihan Kantong ASI Crown Baby

  • Walau tipis, tetapi tidak mudah sobek dan bocor sehingga sangat aman
  • Fitur ziplock sangat rapat, dapat mencegah ASI bocor
  • Mudah untuk ditulis saat ingin menandai ASI
  • Memiliki banyak desain motif yang menarik
  • Harganya sangat terjangkau, 27 ribu untuk 30 pcs

Kekurangan Kantong ASI Crown Baby

  • Karena kelebihannya, Moms Nova menilai tidak ada kekurangan dari kantong ASI Crown Baby

Baca Juga: Review Jujur Kantong ASI Natur dari Moms Orami, Ziplock Rapat Tidak Mudah Bocor!

Itu dia Moms review kantong ASI Crown Baby. Moms dapat membeli kantong ASI Crown Baby dengan mengunjungi situs Orami.co.id atau klik tautan produk.

  • https://www.cdc.gov/breastfeeding/recommendations/handling_breastmilk.htm#:~:text=Freshly%20expressed%20or%20pumped%20milk,to%2012%20months%20is%20acceptable.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.