Review Jujur Susu Ibu Hamil Prenagen Mommy oleh Moms Orami, Tidak Bikin Mual!
Moms sedang mencari susu ibu hamil? Yuk simak review Prenagen Mommy oleh Moms Orami di bawah ini. Bisa jadi referensi!
Ibu hamil membutuhkan asupan untuk memenuhi nutrisi bagi tubuhnya dan juga janin. Susu menjadi salah satu alternatif untuk melengkapi kebutuhan gizi ibu hamil dan janin.
Minum susu saat masa kehamilan memang tidak diwajibkan, produk susu seperti yogurt atau keju juga dapat memenuhi kebutuhan kalsium.
Gizi nutrisi juga bisa didapatkan dari telur, daging, sayuran, buah dan kebutuhan vitamin serta mineral lainnya.
Tidak semua ibu hamil dapat mengonsumsi susu. Ada yang alergi laktosa dan susu bukan pilihan untuk mendapatkan zat besi dan kalsium.
Cobalah produk bebas laktosa atau rendah laktosa seperti yogurt dan produk fermentasi, keju.
Laktosa dalam yogurt sebagian sudah dicerna oleh bakteri aktif.
Baca Juga: Review 5 Sterilizer Botol Susu Terbaik, dari yang Murah Hingga Mahal
Kalsium pada susu memang bagus untuk kebutuhan vitamin D bagi ibu hamil ataupun janin. The United Dairy Industry menemukan bahwa ibu hamil dapat mengonsumsi satu cangkir susu setiap harinya untuk meningkatkan berat badan bayi.
Ibu hamil di atas 19 tahun, membutuhkan 1.000 miligram kalsium dan 600 gram vitamin D sehari yang setara dikonsumsi dengan wanita usia ini yang tidak hamil.
Salah satu susu ibu hamil bubuk yang bisa menjadi pilihan Moms adalah Prenagen Mommy Emesis. Prenagen memang salah satu merek susu untuk ibu hamil yang terjamin kualitas dan kandungan gizinya.
Prenagen Mommy Emesis yang berbentuk bubuk ini cukup diminati ibu hamil karena rasa dan teksturnya tidak membuat rasa mual dan muntah. Rasanya seperti susu umum lainnya yang gurih dan mengenyangkan.
Yuk simak ulasan dari Moms Annisa Maicie Kurniasih, Moms Orami sekaligus Moms dari Annasya Sheinafia Erwanto (1 tahun).
Mari cari tahu ulasan jujur susu bubuk Prenagen untuk ibu hamil ini.
Review Prenagen Mommy
Susu Prenagen bubuk untuk ibu hamil ini mengandung B6 dan protein yang dapat mengurangi rasa mual di trimester awal kehamilan pada umumnya. Susu bubuk ini dilengkapi zat besi, mineral, vitamin, asam folat dan kalsium untuk memenuhi kebutuhan gizi ibu hamil dan janin dalam kandungan.
Rasanya yang enak, gurih dan tidak membuat mual membuat para ibu hamil mengonsumsi ini setiap hari. Biasanya dikonsumsi saat pagi hari atau malam sebelum tidur.
Banyak faktor dalam susu yang dapat meningkatkan pertumbuhan janin dan konsumsi susu dapat meningkatkan berat badan janin, baik susu bubuk, low fat dan susu kedelai, melansir penelitian yang diterbitkan di National Center for Biotechnology Information.
Susu Prenagen Mommy bubuk untuk ibu hamil ini memiliki varian rasa yakni coklat, stroberi, moka, kacang hijau dan vanila. Banyaknya varian rasa ini agar Moms tidak bosan dalam mencicipi setiap rasanya sesuai selera. Tentunya dengan kandungan gula dan lemak yang pas.
Susu Prenagen Mommy mengandung DHA dan kolin yang tinggi untuk membantu tumbuh kembang otak janin. Kandungan inulin juga berfungsi untuk meningkatkan konsumsi serat pangan harian.
Kandungan gizi dalam susu ibu hamil Prenagen ini telah dirancang pas agar berat janin bertambah setiap bulan sesuai standar dan mencegah kelahiran prematur.
Susu bubuk ini mudah ditemukan di supermarket atau e-commerce kesayangan Moms, seperti Orami.
Berikut ini adalah kelebihan dan kekurangan Susu Prenagen Mommy bubuk yang bisa Moms ketahui, cek!
Prenagen Mommy Coklat 400Gr
Kelebihan Prenagen Mommy
- Tekstur gurih, enak dan tidak membuat mual.
- Varian rasa banyak dan tidak bosan untuk mencobanya.
- Kemasan kotak susu praktis dan simpel.
- Susu bubuk mudah dilarutkan dalam air panas dan tidak menggumpal.
- Mudah dijumpai di supermarket kecil atau besar.
- Kaya akan kandungan gizi untuk menambah berat badan janin.
Kekurangan Prenagen Mommy
- Harga relatif tinggi yakni untuk ukuran 200gr Rp45.000 dan ukuran 400gr sekitar Rp75.000.
Kelengkapan gizi yang baik, menjadikan susu Prenagen Mommy ini salah satu susu terbaik untuk calon ibu. Jadi apa varian rasa favorit Moms?
Moms bisa beli produk suplemen dan susu untuk ibu hamil di Orami Shopping ya! Ada banyak potongan harga dan FREE ONGKIR. Yuk, langsung cek Orami Shopping, Moms!
- https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3505908/
- https://www.milkmeansmore.org/4-tips-for-getting-enough-calcium-during-pregnancy/
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.