7 Rekomendasi RSIA di Depok yang Bisa Moms Kunjungi!
Jika Moms mencari layanan kesehatan untuk ibu dan anak di Depok, ada berbagai pilihan RSIA di Depok yang dapat dikunjungi.
Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) di Depok ini menyediakan berbagai fasilitas kesehatan yang khusus menangani kebutuhan ibu hamil, persalinan, serta kesehatan bayi dan anak.
Dengan tenaga medis yang berpengalaman dan fasilitas yang lengkap, RSIA di Depok menyediakan perawatan medis yang aman dan nyaman bagi Moms dan Si Kecil.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Dokter Kandungan Depok untuk Periksa Kehamilan dan Persiapan Persalinan
Rekomendasi RSIA di Depok
Moms yang sedang kesulitan menentukan pilihan, simak rekomendasi berikut untuk mendapatkan informasi dan fasilitas kesehatan yang diberikan oleh RSIA di Depok.
1. Alia Hospital Depok
Fasilitas Layanan Kesehatan:
- NICU
- Rawat Jalan
- Rawat Inap
- Laboratorium
- Radiologi
- Farmasi
- IGD
- Lain-lain
Salah satu RSIA di Depok yang bisa Moms jadikan pilihan adalah Alia Hospital.
Rumah sakit yang memberikan layanan kesehatan untuk ibu dan anak ini menjadi salah satu rumah sakit dengan rating tertinggi dan mendapat banyak ulasan baik.
Dengan berbagai fasilitas, layanan kesehatan, serta dukungan para tenaga medis dan dokter spesialis berpengalaman, RSIA di Depok yang satu ini kerap memberikan kepuasan bagi para pasiennya.
- Alamat: Jalan Kartini No. 2, Kota Depok
- Telepon: 021 77803600
- Website/IG: https://linktr.ee/bundaaliyahdepok
Baca Juga: 10+ Tanda Bayi Alergi Makanan MPASI Menurut Dokter Anak
2. RS Grha Permata Ibu
Fasilitas Layanan Kesehatan:
- Kamar Bersalin
- Kamar Bedah
- Hemodialisa
- Perina
- Phacoemulsifikasi
- HCU
- Fisioterapi
- Radiologi
- Farmasi
- Laboratorium
RS Grha Permata Ibu merupakan salah satu RSIA di Depok yang memiliki fasilitas dan layanan kesehatan cukup lengkap.
Bahkan, RSIA yang satu ini juga memiliki layanan unggulan untuk kesehatan ibu dan anak.
Di RSIA ini, Moms dan Si Buah Hati bisa mendapatkan dokter spesialis anak hingga dokter spesialis kandungan terbaik.
Moms yang peserta BPJS juga tak perlu khawatir, karena RS Grha Permata Ibu menjadi salah satu RSIA di Depok yang bekerjasama dengan BPJS.
- Alamat: Jalan K.H.M. Usman No. 168, Kota Depok
- Telepon: 021 7778899
- Website/IG: https://www.grhapermataibu.com/#
3. Hermina Depok
Fasilitas Layanan Kesehatan:
- Anak
- Kandungan
- KTK (Klinik Tumbuh Kembang)
- Gigi Spesialistik
- PICU (Unit Perawatan Intensif Anak)
- ICU/NICU
- Perina Audimetri
Hermina merupakan salah satu RSIA yang paling banyak tersebar di berbagai kota di Indonesia, termasuk Depok.
RSIA di Depok yang satu ini juga memiliki fasilitas dengan pelayanan medis yang cukup lengkap.
Hal itulah yang membuat Hermina menjadi RSIA terbaik yang bisa Moms pilih.
Di RSIA ini, Moms bisa mendapatkan dokter spesialis kandungan juga dokter spesialis anak berpengalaman.
- Alamat: Jalan Siliwangi No. 50, Kota Depok
- Telepon: 1 500 488
- Website/ IG: https://herminahospitals.com/id/branch/hermina-depok.html
4. Bunda Margonda Depok
Fasilitas Layanan Kesehatan:
- Ruang Bersalin
- Laparoscopy
- One Day Care
- ICU, NICU, HCU, PICU
- UGD
- Medical Check Up
- Prenatal Classes
- Pregnancy Exercises
- Lain-lain
Bunda Margonda Depok merupakan cabang dari Rumah Sakit Bunda. RSIA di Depok yang satu ini bisa Moms jadikan pilihan, .
Pasalnya, ini adalah salah satu rumah sakit yang mendapat peringkat tinggi di Depok lantaran berbagai fasilitas dan layanan kesehatannya.
RSIA di Depok ini juga memiliki layanan medis yang cukup lengkap untuk ibu hamil dan juga anak, serta didukung oleh dokter-dokter spesialis berpengalaman.
Hingga Moms tak perlu khawatir jika memilih tempat yang satu ini untuk bersalin nanti.
- Alamat: Jalan Margona Raya No. 28, Kota Depok
- Telepon: 1 500 799
- Website/IG: https://bunda.co.id/our-hospitals/rsu-bunda-margonda/?lang=en
5. RSIA Setya Bhakti
Fasilitas Layanan Kesehatan:
- Poliklinik Kandungan
- Poliklinik Anak
- Poliklinik Bedah
- Poliklinik Gigi
- Poliklinik Penyakit Dalam
- Instalasi Farmasi
- Radiologi
- Laboratorium
Moms yang berada di Depok yang sedang mencari tempat untuk bersalin juga bisa memilih RSIA Setya Bhakti.
RSIA di Depok yang satu ini juga menjadi salah satu pilihan terbaik, karena banyak pasien yang memberikan ulasan baik.
Selain itu, berkat fasilitas layanan kesehatannya untuk ibu hamil dan anak, RSIA ini juga salah satu yang mendapat peringkat tinggi di Depok.
RSIA di Depok ini memiliki layanan kesehatan yang cukup lengkap.
Tak hanya itu, Moms juga tak perlu khawatir karena para petugas medis dan para dokter spesialis berpengalaman akan membantu Moms selama membutuhkan pelayanan kesehatan.
- Alamat: Jalan Raya Bogor No.KM 30, Kota Depok
- Telepon: 021 8711518
- Website/IG: https://www.rsiasetyabhakti.co.
6. RSIA Asyifa Depok
Fasilitas Layanan Kesehatan:
- Spesialis Anak
- Spesialis Kebidanan & Kandungan
- Spesialis Bedah Umum
- Dokter Gigi Umum
- Spesialis Penyakit Dalam
- Spesialis Mata
- Spesialis THT
RSIA Asyifa Depok adalah rumah sakit yang mulai beroperasi pada tanggal 11 November 2013 setelah diresmikan oleh Walikota Depok dan sejumlah tokoh penting lainnya.
RSIA Asyifa Depok fokus pada pelayanan kesehatan bagi ibu dan anak, dengan tim dokter dan tenaga medis yang handal serta fasilitas medis lengkap yang buka 24 jam.
Di klinik rawat jalan mereka, tersedia pula dokter gigi dan spesialis lainnya untuk memberikan layanan yang komprehensif.
- Alamat: Jalan Raya Cinere - Depok. 9, Rangkapan Jaya Baru, Pancoran Mas, Depok
- Telepon: (021) 77883905
- Website/IG: https://www.rsiaasyifadepok.com/
Baca Juga: 5 Dokter Kandungan di Banjarmasin untuk Kontrol Kehamilan!
7. Brawijaya Hospital Depok
Fasilitas Layanan Kesehatan:
- Perawatan Gigi
- Kebidanan dan Kandungan
- Poliklinik Kesehatan Anak
- Telinga, Hidung, dan Tenggorokan (THT)
- Poliklinik Umum (UGD)
- Penyakit Dalam
- Bedah Umum
- Kulit dan Kelamin
- Neurologi
- Perawatan Mata
- ICU, NICU, dan PICU
- Apotek
- Laboratorium
- Fisioterapi
- Radiologi (X-ray dan USG)
- Instalasi Gawat Darurat (IGD) 24 jam
Brawijaya Hospital Depok merupakan salah satu pilihan RSIA di Depok terbaik yang menawarkan layanan kesehatan holistik untuk wanita, anak-anak, dan keluarga.
Dikenal karena komitmennya dalam memberikan perawatan berkualitas tinggi, Brawijaya Hospital Depok dilengkapi dengan fasilitas modern dan tenaga medis yang berpengalaman.
Rumah sakit ini dirancang untuk memberikan pengalaman perawatan kesehatan yang nyaman dan aman, terutama bagi ibu hamil, wanita, dan anak-anak.
- Alamat: Jl. Raya Parung - Ciputat, Bojongsari Baru, Kec. Bojongsari, Kota Depok, Jawa Barat
- Telepon: (021) 29836640
- Website/IG: https://brawijayahospital.com/location/brawijayahospitaldepok
Itu dia rekomendasi RSIA di Depok untuk Moms yang sedang bingung mencari dan menentukan pilihan tempat melahirkan nanti.
Jangan khawatir, seluruh RSIA yang sudah disebutkan juga menerima pasien BPJS.
Moms bisa menentukan salah satu RSIA tersebut, dan mencari informasi lebih dalam lagi dengan berkunjung ke situs resminya.
Moms juga bisa langsung melakukan janji temu lewat situs resminya.
Semoga bermanfaat!
- https://www.grhapermataibu.com/#
- https://www.grhapermataibu.com/#
- https://herminahospitals.com/id/branch/hermina-depok.html
- https://bunda.co.id/our-hospitals/rsu-bunda-margonda/?lang=en
- https://www.rsiasetyabhakti.co.id/
- https://smartcity.depok.go.id/Home/berita_detail/daftar-rumah-sakit-terima-bpjs-kota-depok
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.