13 September 2024

Bacaan Surat Ibrahim Ayat 40: Arab, Latin, dan Artinya

Menjadi salah satu ayat dengan makna yang dahsyat!

Sebagai seorang ayah panutan dalam keluarga, kisah Nabi Ibrahim AS penuh dengan hikmah yang bisa diambil, salah satunya melalui doa yang dilantunkannya dalam surat Ibrahim ayat 40.

Doa ini menggambarkan bagaimana Nabi Ibrahim mendidik keluarganya menjadi teladan dalam hal tauhid, doa, lingkungan yang baik, syukur, ikhlas, ibadah, dan kecintaan kepada orang tua.

Penasaran dengan pelajaran berharga dari kisah ini? Yuk, simak artikel ini hingga akhir untuk mengetahui lebih dalam tentang doa dan pendidikan keluarga Nabi Ibrahim AS!

Baca Juga: Bacaan Surat Al Hujurat Ayat 12 Lengkap dengan Artinya

Bacaan Surat Ibrahim Ayat 40 dalam Tulisan Arab, Latin, dan Artinya

Surat Ibrahim Ayat 40
Foto: Surat Ibrahim Ayat 40 (Islam4u.pro)

Sering menjadi doa untuk istiqamah dalam beribadah terutama dalam menjalankan salat, berikut ini bacaan surat Ibrahim ayat 40 dalam tulisan Arab, latin, dan artinya:

رَبِّ اجْعَلْنِيْ مُقِيْمَ الصَّلٰوةِ وَمِنْ ذُرِّيَّتِيْۖ رَبَّنَا وَتَقَبَّلْ دُعَاۤءِ

(Rabbij'alnī muqīmaṣ-ṣalāti wa min żurriyyatī rabbanā wa taqabbal du'ā`)

Artinya: “Ya Tuhanku, jadikanlah aku dan anak cucuku orang yang tetap melaksanakan salat, ya Tuhan kami, perkenankanlah doaku.” (QS Ibrahim: 40)

Baca Juga: Surat Ali Imran Ayat 3: Arab, Latin, dan Tafsirnya

Tafsir Surat Ibrahim Ayat 40

Tafsir Surat Ibrahim Ayat 40 (Orami Photo Stock)
Foto: Tafsir Surat Ibrahim Ayat 40 (Orami Photo Stock)

Dalam menjelaskan ayat ini, terdapat beberapa tafsir yang dapat digunakan untuk memahaminya. Beberapa di antaranya yakni:

1. Tafsir Kementrian Agama (Kemenag)

Pada ayat ini, dilukiskan lagi pernyataan syukur Nabi Ibrahim pada Allah SWT atas segala rahmat-Nya yang telah diberikan kepadanya.

Dirinya bertambah tunduk dan patuh kepada Allah SWT, dan berdoa agar Allah SWT menjadikan keturunannya selalu mengerjakan salat, tidak pernah lalai mengerjakannya, sempurna rukun-rukun dan syarat-syaratnya, dan sempurna pula dalam mengerjakan sunah-sunahnya dengan penuh kekhusyukan.

Nabi Ibrahim berdoa agar keturunannya selalu mengerjakan salat, karena salat itu adalah pembeda antara mukmin dan kafir dan merupakan pokok ibadah yang diperintahkan oleh Allah SWT.

Orang yang selalu mengerjakan salat, akan mudah mengerjakan ibadah dan amal saleh lainnya. Salat juga dapat mensucikan jiwa dan raga, karena dapat mencegah manusia dari perbuatan keji dan munkar.

Nabi Ibrahim memohon kepada Allah SWT agar menerima ibadah-ibadahnya. Keinginan beribadahnya ini lebih diutamakan dari keinginan mengikuti kehendak bapaknya.

2. Tafsir Al-Mishbah

Ibrahim kemudian melanjutkan: "Ya Tuhanku, bimbinglah aku untuk mengerjakan salat dengan cara yang benar, juga anak keturunanku yang baik-baik. Ya Tuhanku, kabulkanlah doaku!”

3. Tafsir Muyassar

Wahai Rabb-ku, jadikanlah aku sebagai orang yang senantiasa mengerjakan salat dengan sesempurna mungkin, dan jadikanlah anak keturunanku sebagai orang-orang yang senantiasa memeliharanya.

Wahai Rabb kami, kabulkanlah doaku dan terimalah ibadahku.

4. Tafsir Jalalain

(Ya Rabbku! Jadikanlah aku orang-orang yang tetap mendirikan salat dan) jadikan pula (anak cucuku) orang-orang yang tetap mendirikannya.

Nabi Ibrahim sengaja di dalam doanya ini memakai ungkapan min yang menunjukkan makna sebagian, karena Allah SWT telah memberitahukan kepadanya bahwa di antara anak cucunya itu terdapat orang yang kafir.

(Ya Rabb kami! Kabulkanlah doaku) semua doa yang telah disebutkan tadi.

5. Tafsir Ibnu Katsir

Nabi Ibrahim AS mengatakan dalam doanya: “Ya Tuhanku, jadikanlah aku orang yang tetap mendirikan salat. Yaitu memeliharanya dan mendirikan batasan-batasannya. Dan begitu pula anak cucuku.”

Maksudnya, jadikanlah pula anak cucuku sebagai orang-orang yang mendirikan salat.

Ya Tuhan kami, perkenankanlah doaku. Yakni kabulkanlah semua apa yang aku mohonkan kepada-Mu.

Baca Juga: Bacaan Surat Al Maidah Ayat 32: Arab, Latin, dan Artinya

Hikmah Doa dalam Surat Ibrahim Ayat 40

Ilustrasi Anak sedang Berdoa
Foto: Ilustrasi Anak sedang Berdoa (Orami Photo Stock)

Pada ayat ini digambarkan lagi pernyataan syukur Nabi Ibrahim pada Allah SWT atas segala rahmat-Nya yang telah diberikan untuknya dan juga keturunannya.

Oleh karena itu, dirinya berdoa agar keturunannya selalu mengerjakan salat, karena salat itu adalah pembeda antara mukmin dan kafir dan merupakan pokok ibadah yang diperintahkan Allah SWT.

Diungkapkan oleh penelitian dari Universitas Muhammadiyah Surakarta, nilai-nilai pendidikan akidah dalam doa Nabi Ibrahim pada surat Ibrahim ayat 35-41 adalah meyakini hanya Allah yang pantas disembah.

Selain itu juga meyakini nama-nama dan sifat Allah SWT, meyakini adanya hari akhir, dan bergantung kepada Allah SWT dalam segala hal.

Hasil dari penerapan nilai-nilai pendidikan akidah dalam doa Nabi Ibrahim tersebut adalah mudah menjalankan syariat Islam, mengamalkan konsekuensi dari nama-nama dan sifat Allah SWT.

Juga dapat meningkatkan kualitas keimanan, memperkuat keyakinan dan juga semakin meneguhkan pendirian.

Doa dalam surat Ibrahim ayat 40 ini juga mengandung beberapa hikmah, yaitu:

  • Sifat Tawadhu dan Berbaik Sangka

Allah SWT mengajarkan untuk selalu rendah hati dan berbaik sangka kepada-Nya dalam setiap doa yang dipanjatkan.

  • Kekuatan Jiwa dan Kedekatan dengan Allah

Doa tersebut mencerminkan kekuatan iman dan mendekatkan hati yang mengucapkannya kepada Sang Pencipta.

  • Keyakinan yang Sempurna

Doa Nabi Ibrahim memiliki tingkat keyakinan yang lengkap, karena iman seorang Nabi selalu bertambah dan tidak berkurang seperti manusia biasa.

  • Cobaan dan Pengharapan untuk Keturunan

Nabi Ibrahim selalu berdoa agar keturunannya menjadi ahli ibadah dan taat kepada Allah, meskipun kehidupannya penuh cobaan.

  • Pentingnya Salat sebagai Ibadah Utama

Salat adalah ibadah wajib yang menjadi tolok ukur akhlak seseorang. Salat yang baik mencerminkan akhlak yang baik.

  • Pendidikan Salat kepada Keturunan

Nabi Ibrahim tidak hanya berdoa, tetapi juga mengajarkan anak-anaknya untuk menegakkan salat dan mengingatkan mereka untuk melaksanakannya tepat waktu.

Dengan sering memanjatkan surat Ibrahim ayat 40 ini, semoga menjadi bagian dari ikhtiar ibadah dan berdoa agar mendapatkan keturunan yang taat beribadah dan memiliki keimanan yang kuat kepada Allah SWT.

  • http://etheses.uin-malang.ac.id/14482/1/15110020.pdf
  • http://eprints.ums.ac.id/46787/16/HALAMAN%20DEPAN.pdf
  • https://risalahmuslim.id/quran/ibrahim/14-40/
  • https://tafsiralquran.id/tafsir-surah-ibrahim-ayat-40-42/
  • https://www.farah.id/read/2022/03/06/7960/bacakan-doa-nabi-ibrahim-agar-anak-jadi-ahli-ibadah

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.