20 Juni 2022

7 Tempat Viral Jakarta, Ada Pantjoran PIK hingga Tebet Eco Park!

Bahkan ada yang mirip Bali, Moms

Kota Jakarta memang merupakan kota yang menjadi favorit banyak orang, ya Moms. Tempat viral Jakarta sendiri memang kerap dicari banyak pengunjung.

Terlebih, sekarang banyak tempat viral di Jakarta yang menawarkan biaya masuk dengan harga yang murah hingga gratis. Jadi tempat rekreasi di Jakarta memang sangat cocok bagi siapa saja.

Nah, tempat wisata Jakarta kali ini cukup beragam, mulai dari wisata alam, wisata sejarah, hingga ada yang mirip Bali!

Yuk, Moms intip tempat viral Jakarta di sini, ya!

Baca Juga: Serba-Serbi White Sand Beach PIK, Wisata Pantai Gratis di Tengah Kota!

Tempat Viral Jakarta 2022

Ini dia Moms deretannya. Semuanya menarik!

1. White Sand Beach

white sand beach
Foto: white sand beach (Blog.tiket.com)

Foto White Sand Beach (Orami Photo Stocks)

Tempat viral Jakarta satu ini pastinya sudah tidak asing, ya Moms. White Sand Beach terletak di Pantai Indah Kapuk 2, Jakarta Utara dan sudah dikunjungi banyak wisatawan.

Sesuai dengan namanya, pantai di PIK 2 ini memang menyuguhkan wisata pantai dengan hamparan pasir putih yang lembut dan pepohonan rindam.

Tidak hanya bermain pantai, Moms juga bisa berkuliner dan membawa anabul ke sini, lho!

Lokasi: White Sand Beach, Pantai Indah Kapuk 2, Jakarta Utara.

Baca Juga: Serba-serbi Tebet Eco Park, Taman Sekaligus Wisata Edukasi Baru di Jakarta!

2. Tebet Eco Park

tebet eco park
Foto: tebet eco park (https://www.instagram.com/p/CXsuC0Xv7JV/)

Foto Tebet Eco Park (Orami Photo Stocks)

Tempat viral Jakarta kali ini tidak hanya untuk wisata, namun juga untuk edukasi, lho Moms! Lokasi ini bisa terbilang baru namun sudah banyak dikunjungi wisatawan.

Sesuai dengan namanya, Tebet Eco Park berlokasi di Tebet, Jakarta Selatan dengan luas 7,3 hektare dan baru diresmikan pada 23 April 2022.

Lokasi ini kerap dijadikan tempat olahraga atau tempat bermain alam bagi Si Kecil maupun untuk orang dewasa. Tidak hanya menawarkan keindahan alam, TEP juga menyuguhkan tempat yang bagus untuk berfoto.

Lokasi: Tebet Eco Park, Tebet, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Serba-Serbi Museum Bahari, Saksi Sejarah Kebaharian Indonesia

3. Museum Bahari

Museum Bahari
Foto: Museum Bahari

Foto Museum Bahari (Orami Photo Stocks)

Tempat viral kali ini adalah Museum Bahari. Di museum ini Moms bisa menemukan banyak sejarah Indonesia di masa pemerintahan VOC.

Di dalamnya terdapat meriam VOC, rempah-rempah Nusantara, kerangka perahu Phinisi dan banyak koleksi lainnya yang juga dilindungi di museum ini.

Lokasi ini banyak dikunjungi wisatawan yang menyukai sejarah, Moms! Biaya masuknya sendiri tidak mahal hanya Rp5.000 hingga Rp5.000.

Lokasi: Museum Bahari, Jl. Ps. Ikan, Penjaringan, Kec. Penjaringan, Kota Jakarta Utara, DKI Jakarta.

4. Museum Macan

tempat viral jakarta, museum macan
Foto: tempat viral jakarta, museum macan

Foto Museum Macan (instagram.com/museummacan)

Tempat viral Jakarta selanjutnya adalah Museum Macan. Lokasi ini memang sangat menarik perhatian pengunjung, ya Moms!

Terlebih bagi yang menyukai jalan-jalan santai sambil menikmati karya-karya seni di dalamnya. Museum ini memang sudah cukup terkenal di Jakarta.

Tidak hanya menjadi destinasi untuk menikmati seni, di museum ini Moms juga bisa untuk berfoto di beberapa lokasinya. Bahkan Moms juga bisa mengajak Si Kecil.

Lokasi: AKR Tower, Jalan Perjuangan No.5 Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Baca Juga: Ruang Seni Anak Kembara Biru Hadir di Museum MACAN, Pas untuk Ngabuburit!

5. Pantjoran PIK

Foto tempat viral Jakarta, Pantjoran PIK (Orami Photo Stocks)

Sesuai dengan namanya, lokasi ini juga bertempat di Pantai Indah Kapuk dan tidak jauh dari White Sand Beach. Pantjoran PIK selalu ramai pengunjung, lho Moms, baik weekend maupun weekday.

Tempat viral Jakarta ini mengusung konsep wisata kuliner pecinan yang terinspirasi dari Kota Zhangzhou, ibu kota provinsi Zhejiang, China.

Ada banyak tenan makanan dan mural yang bisa Moms temui di sini. Setiap tenannya pun tentunya juga bernuansa Cina.

Tapi bagi pengunjung muslim, Moms harus memilih tenant yang tepat, karena tidak semuanya menyajikan menu halal!

Lokasi: Golf Island, Pantai Indah Kapuk 2

Baca Juga: Serba-Serbi Kampung Betawi Setu Babakan, Nikmati Rekreasi Sambil Apresiasi Budaya

6. Kampung Betawi Setu Babakan

kampung-betawi
Foto: kampung-betawi (jadesta.kemenparekraf.go.id)

Foto Kampung Betawi (Orami Photo Stocks)

Lokasi ini menawarkan wisata sekaligus belajar budaya Betawi, Moms sehingga cocok untuk Si Kecil ataupun Moms yang ingin mengasah pengetahuan tentang budaya.

Moms akan sibuk jika bewisata di sini, sebab ada banyak yang bisa Moms lakukan. Seperti membatik, menonton pertunjukkan budaya, teater budaya, berkunjung ke rumah adat betawi.

Hingga wisata agro. Moms juga bisa menikmati makanan yang ada di sekitarnya, salah satunya adalah kerak telor yang sudah menjadi makanan andalan.

Lokasi: Srengseng Sawah, Kecamatan Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan.

Baca Juga: Serba-Serbi Wisata Mangrove PIK, Menikmati Keindahan Hutan di Tengah Kota!

7. Mangrove PIK

penginapan di mangrove pik
Foto: penginapan di mangrove pik (jakartamangrove.id)

Foto tempat viral Jakarta, Mangrove PIK (Orami Photo Stocks)

Tempat viral Jakarta yang terakhir adalah Mangrove PIK. Wisata kali ini menawarkan keindahan alam di tengah kota nih, Moms!

Saking menarik perhatian, tidak jarang lokasi ini dijadikan sebagai tempat berofo hingga untuk pemotretan pre-wedding. Mangrove PIK juga cocok untuk Si Kecil lebih mengenal alam.

Kegiatan yang bisa Moms lakukan di sini adalah tour Mangrove, penanaman dan konservasi, hingga wisata air. Mangrove PIK juga tidak jauh dari PIK 2, Moms!

Lokasi: Taman Wisata Alam Mangrove Angke Kapuk, Kamal Muara, Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara.

Nah, itu dia Moms 7 tempat viral Jakarta yang menyuguhkan banyak wisata-wisata menarik dari alam hingga museum. Semua lokasi wisata ini bisa Moms kunjungi bersama Si Kecil, lho!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.