5 Rekomendasi Restoran dan Tips Makan di Jimbaran Bali
Mau jalan-jalan ke Bali tanpa menyesal? Ini tips makan di Jimbaran Bali agar tidak salah pilih restoran.
Mengunjungi Bali tidak afdol jika tidak mampir ke Jimbaran.
Terletak di sebelah selatan Bali, Teluk Jimbaran adalah rumah bagi hotel dan resort kelas dunia.
Jimbaran memiliki perpaduan unik dari resor mewah yang menjadikan daerah ini kawasan yang luar biasa untuk bersantai.
Tidak hanya terkenal karena seafood yang lezat, Jimbaran juga menawarkan pilihan tempat makan lainnya untuk kita yang tidak suka seafood.
Maka dari itu, berikut rekomendasi restoran dan tips makan di Jimbaran Bali agar bisa tetap hemat.
Baca Juga: 12 Makanan Khas Bali yang Wajib Dicicipi!
Tips Makan di Jimbaran Bali
Moms bisa menemukan vila-vila mewah di kawasan Jimbaran, terutama di tepi dataran tinggi di atas Teluk Jimbaran.
Selain itu, di sini terdapat banyak toko lokal, pasar segar dan makanan laut yang besar.
Ada juga sejumlah besar restoran pantai di Jimbaran yang menawarkan masakan makanan lokal dan internasional.
Untuk bisa menikmati makanan enak di Jimbaran, terapkan tips makan di Jimbaran Bali berikut ini:
1. Survei Restoran
Tips makan di Jimbaran bali ini patut dipertimbangkan.
Meskipun Jimbaran Bali menawarkan berbagai jenis restoran dan makanan dari segala harga.
Namun, sebaiknya tetap survei harga makanan terlebih dahulu dan review sebelum memilih restoran.
2. Pilih Restoran Dekat Pantai
Tidak harus restoran sebenarnya, membawa makanan ke dekat pantai juga sama menariknya.
Selain bisa sambil menikmati pemandangan, Moms juga bisa lebih hemat dengan membantu usaha penduduk setempat.
3. Bertanya pada Warga Lokal atau Aplikasi
Jika termasuk yang alergi makanan laut namun mau tetap makan enak, tips makan di Jimbaran Bali berikut bisa dicoba.
Selama Moms dan keluarga di sana, tidak ada salahnya bertanya rekomendasi makanan enak dari penduduk setempat.
Selain itu, kemudahan adanya aplikasi maupun website pendukung juga dapat membantu dalam menentukan pilihan.
Tips makan di Jimbaran Bali ini patut dicoba, ya.
Baca Juga: Catat, Ini Restoran Korea di Bali dengan Beragam Menu Andalan!
Rekomendari Restoran di Jimbaran Bali
Setelah sudah tahu trik dan tips makan di Jimbaran Bali agar tetap hemat, kini intip dulu ada restoran enak apa saja di Jimbaran.
Berikut ini beberapa rekomendasi, ya!
1. Cuca Bali
Jangan diragukan kelezatan makanan yang ada di Cuca Bali, Jimbaran.
Cuca Bali merupakan Best Restaurant in Asia dan Best of The Best In Asia.
Ini merupakan milik dari Chef Kevin Cherkas, yaitu salah satu chef pelatihan Michelin Star.
Cuca Bali terkenal dengan tapas dan dessert-nya, ada juga makanan berbahan premium dan babi panggang lezat, nasi, seafood, dan masih banyak lagi.
Cuca Bali Restaurant terletak dekat dengan Hotel Belmond Jimbaran Puri.
Restoran ini menyajikan kalian suasana rindang yang begitu terasa.
Di dominasi aksen kayu pada pintu masuk, dan hamparan tanaman hijau yang menyejukkan, membuat Moms dan keluarga seperti berada di surga tersembunyi.
Begitu indah, sederhana, minim pada arsitektur dan hiasan, namun terus membuat kita ingin kembali ke sana!
Baca Juga: Upacara Ngaben, Tradisi Ritual Pembakaran Jenazah di Bali
2. Bella Cucina
Ini adalah restoran yang mengajuk tema fine dining.
Bella Cucina terletak di dalam hotel InterContinental yang berada di Jimbaran Bali.
Restoran ini terkenal dengan tempat makan mewah yang dirancang khusus bertema elegan.
Bella Cucina memiliki arti yaitu “Dapur Cantik” yang di mana kata-kata tersebut juga cocok dengan konsep masakan Italia yang autentik.
Selain itu, Bella Cucina juga kaya menu makanan yang menggugah selera, seperti Carpaccio Alla Venezia.
Restoran ini terkenal sebagai produsen anggur terbesar kedua di dunia.
Di sini, terdapat berbagai menu wine dari Chianti hingga Sangioveses.
Baca Juga: Cara Mengganti Background Zoom yang Mudah di Laptop dan HP
3. Kayumanis Restaurant
Kayumanis Restoran adalah salah satu restoran terbaik di Bali yang memiliki tema makanan dari Indonesia.
Berlokasi di Jl. Yoga Perkanthi, Jimbaran, Kec. Kuta Sel., Kabupaten Badung, Bali, Kayumanis Resto Jimbaran.
Restoran ini menyajikan masakan dengan fokus pada bahan-bahan segar pasar, makanan laut hasil, dan hidangan musiman.
Di restoran ini, kita dapat mencicipi sajian otentik dengan rasa lengkap yang dapat dikategorikan sebagai hidangan klasik lokal atau modern.
Selain makanan enak, ada juga minuman tradisional seperti tonik herbal untuk menyegarkan badan dan dipercaya punya khasiat kesehatan.
Bicara soal bentuk bangunan, Kayumanis Restoran terinspirasi oleh arsitektur klasik Indonesia, yaitu mengusung replika rumah joglo Jawa.
Baca Juga: 10+ Makanan Khas Jogja Paling Ikonik dengan Citarasa Pilihan
4. Warung nasi Jimbaran Ibu Oki
Warung Nasi Ayam Ibu Oki berlokasi di Jl. Celagi Basur No.3Y, Jimbaran, Kec. Kuta Sel., Kabupaten Badung, Bali
Tempat makan ini awalnya berasal dari warung kaki lima yang kini sudah memiliki 5 cabang di seluruh Bali.
Salah satu menu yang terkenal, yaitu nasi ayam dengan berbagai pilihan seperti ayam suir,ayam betutu, dan ayam sambal matah.
Selain menu ayam, ada juga telur, sate lilit, dan urap serta sambalnya yang pedas.
Untuk satu porsinya, Warung Nasi Ayam Bu Oki mematok harga mulai dari Rp25.000 saja.
Tunggu apalagi? Langsung coba mampir, ya!
5. MamaChew 360 Rooftop Jimbaran Bali
MamaChew 360 Rooftop adalah tempat makan di Jimbaran, Bali, yang terkenal dengan menu olahan kepiting.
Dari luar, MamaChew 360 Rooftop terlihat cukup sederhana sederhana.
Bentuk restorannya menempati rumah berlantai tiga yang dikelola suami istri, Bernard Chew dan Figie Subrata.
Ada dua menu jagoan andalan restoran ini, yaitu olahan kepiting Singapore Chilli Crab dan Salted Egg Crab.
Baca Juga: 6 Museum Art Jakarta Hits dan Instagrammable, Menarik!
Jadi, dari list restoran terbaik di Jimbaran, mana yang menjadi destinasi kuliner selanjutnya?
Terapkan tips makan di Jimbaran Bali tersebut ya, Moms!
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.