17 Rekomendasi Wisata Wonosalam, Wajib Cicipi Durian Bakar!
Berencana menjelajahi Kota Jombang untuk liburan? Jangan lupa mampir ke tempat wisata Wonosalam, ya Moms.
Walau tergolong kecamatan kecil, Wonosalam memiliki banyak tempat liburan yang tak kalah menarik.
Beberapa di antaranya termasuk wisata alam, ini dijamin membuat Moms dan keluarga bisa bersantai dari hiruk pikuk suasana ibu kota.
Penasaran ada apa saja di daerah Wonosalam? Simak selengkapnya, Moms!
Baca Juga: 27 Makanan Khas Jawa Timur yang Populer dan Kaya Cita Rasa
Mengenal Kota Wisata Wonosalam
Kecamatan Wonosalam adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Jombang, Provinsi Jawa Timur, Indonesia.
Wilayah Kecamatan Wonosalam memiliki luas 121.63 km² dan terletak di kaki dan lereng Gunung Anjasmoro dengan ketinggian rata-rata 500-600 mdpl.
Kecamatan Wonosalam dikenal sebagai penghasil durian terbesar di Jawa Timur dan memiliki potensi pariwisata yang besar, khususnya agrowisata.
Hal ini karena mayoritas mata pencaharian penduduknya adalah petani.
Kecamatan Wonosalam memiliki beberapa destinasi wisata, seperti air terjun, wisata perkebunan, dan wisata goa.
Beberapa destinasi wisata di Kecamatan Wonosalam antara lain:
- Air Terjun Tretes
- Air Terjun Sekelip
- Gua Si Golo - Golo
- Gua Sriti
- Kampoeng Djawi
- Wana Wisata Bukit Pinus
- Agrowisata Panglungan
- Kawasan Wisata Gunung Kuncung
- Kampung Durian
- Makam Pangeran Benowo
- Wisata Batu Lumbung
Selain itu, Kecamatan Wonosalam juga memiliki tradisi Kenduren Wonosalam sebagai bentuk wujud syukur penduduk Wonosalam atas hasil panen durian.
Festival ini merupakan tradisi tahunan masyarakat desa di kecamatan Wonosalam yang sudah diadakan sejak tahun 2012.
Festival ini dilaksanakan sebagai ungkapan syukur atas melimpahnya hasil bumi masyarakat dan diharapkan menjadi ikon kebanggaan daerah Kabupaten Jombang.
Pada festival ini, durian dan hasil bumi lainnya dibagikan secara gratis kepada masyarakat lokal ataupun luar daerah.
Kecamatan Wonosalam memiliki potensi pertanian dan kehutanan yang signifikan, namun perlu diimbangi dengan praktik pertanian yang berkelanjutan dan penggunaan lahan yang tepat.
Baca Juga: 10 Resep Rawon ala Rumahan, Paduan Segar dan Kuah Nikmat
Rekomendasi Wisata Wonosalam
Berikut berbagai tempat wisata Wonosalam yang wajib masuk ke dalam bucket list Moms dan keluarga:
1. Bayu Mili
Banyu Mili menjadi wisata Wonosalam yang sedang hits di kalangan wisatawan.
Lokasi Banyu Mili terletak di daerah Gondang, Carangwulung, Wonosalam, Jombang.
Meski namanya mirip dengan Kampoeng Banyumili di Salatiga, wisata Banyu Mili di Wonosalam memiliki daya tarik unik yang berbeda.
Tempat ini merupakan taman buatan yang disulap menjadi suasana pedesaan yang asri.
Moms bisa mengajak Si Kecil untuk menjelajahi wahana permainan seru, seperti sepeda air, hammock, dan outbond.
Jangan lupa juga untuk ber-selfie ria di rumah Hobbit yang membuat Moms dan keluarga serasa seperti kurcaci.
Tiket masuknya pun tidak mahal, hanya Rp5.000 per orang.
Tempat wisata Wonosalam ini buka setiap hari mulai pukul 08.00-16.00 WIB.
Jika ingin mendapatkan view yang cantik untuk berfoto, sebaiknya datang di pagi hari, ya Moms.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Yayasan Babysitter Surabaya, Terpercaya!
2. Kampung Durian
Moms pecinta durian tidak boleh melewatkan tempat wisata Wonosalam yang satu ini, yakni Kampung Durian.
Sesuai namanya, Moms dapat menikmati kelezatan durian khas Wonosalam yang beda dari tempat lain.
Salah satunya adalah durian bakar yang dagingnya sangat creamy dan ampuh memanjakan lidah.
Harganya dibanderol mulai dari Rp25.000 sampai Rp50.000 untuk satu buah durian, tergantung ukuran.
Untuk menikmati lezatnya buah durian, Moms bisa mengunjungi tempat wisata Wonosalam ini mulai dari jam 08.00-19.00 WIB.
3. Goa Sriti
Wonosalam memiliki wisata goa cantik dengan panorama yang menawan. Namanya Goa Sriti.
Goa ini berbeda dengan Goa Sriti yang ada di Kulon Progo.
Goa Sriti yang menjadi tempat wisata Wonosalam ini berada di daerah Sidolegi, tepatnya di lereng Gunung Anjasmoro.
Untuk menuju lokasi goa, Moms harus rela berjalan kaki selama 20 menit dari area parkiran.
Setelah melewati jalan yang terjal, rasa lelah akan terbayar dengan pemandangan indah dari lembah dan sungai di sekitarnya.
Panorama Goa Sriti tentu wajib diabadikan dengan berfoto-foto ria di spot instagramable yang tersedia.
Baca Juga: 7 Resep Lapis Surabaya, Kue dengan Tekstur Empuk dan Lembut
4. Bale Tani
Bale Tani menjadi salah satu tempat wisata Wonosalam terbaik yang ada di Kota Jombang.
Objek wisata yang satu ini cocok dijadikan wisata edukasi yang asyik dinikmati bersama Si Kecil.
Ada kegiatan belajar bercocok tanam, berenang di kolam renang, hingga menjelajah outbond mini yang cukup menantang.
Jika Moms mengajak keluarga besar, ada fasilitas aula berkumpul hingga tempat karaoke yang bisa dimanfaatkan untuk acara bersama.
Hanya dengan membayar tiket masuk Rp10.000, Moms bisa menikmati seluruh kegiatan di Bale Tani mulai pukul 08.00-16.00 WIB sepuasnya.
5. Air Terjun Tretes
Air Terjun Tretes menjadi salah satu destinasi yang diincar banyak wisatawan.
Terletak di Kecamatan Wonosalam, air terjun yang satu ini memiliki ketinggian mencapai 158 meter.
Maka tak heran jika Air Terjun Tretes termasuk salah satu air terjun tertinggi di Jawa Timur.
Untuk menikmati keindahannya, Moms harus membayar tiket masuk sebesar Rp10.000.
Setelah itu, Moms dapat menjelajahi jalan setapak di tengah hutan menuju kawasan air terjun.
Meski lelah berjalan kaki, semua akan langsung terbayar lunas saat melihat indahnya pemandangan aliran deras.
Deretan tebing lebar juga tak kalah memanjakan mata.
Selain pesonanya, para wisatawan juga mengunjungi wisata alam ini karena tertarik dengan mitos dan legendanya yang berkaitan dengan Coban Rondo.
Baca Juga: 10 Rekomendasi Tempat Wisata Anak di Surabaya, Wajib Mampir!
6. Kampoeng Djawi
Sedang mencari tempat staycation terbaik di Wonosalam? Kampoeng Djawi adalah jawabannya.
Kampoeng Djawi merupakan salah satu hotel dan restoran yang dibangun dengan nuansa tradisional Jawa yang kental.
Tak hanya digambarkan dari bangunan rumah Joglo, ada berbagai benda khas kebudayaan Jawa yang tersimpan di tempat ini.
Lokasi Kampoeng Djawi berada di dataran tinggi sehingga suasana di sekitar terasa sejuk.
Selain itu, ada banyak tempat-tempat instagramable berlatarkan panorama sawah yang cocok diabadikan bersama keluarga.
Jika tidak ingin menginap, Moms tetap bisa mengunjungi obyek wisata ini dengan membayar tiket masuk Rp50.000.
7. Candi Rimbi
Candi Rimbi merupakan peninggalan Kerajaan Majapahit yang kini dijadikan objek wisata Wonosalam.
Bentuk candinya yang tak lagi utuh justru menjadi daya tarik wisatawan yang ingin menikmati wisata sejarah.
Menariknya lagi, candi ini dihiasi dengan pemandangan Gunung Anjasmoro yang ada di belakang candi.
Dalam satu kali jepretan foto, Moms bisa bergaya di depan Candi Rimbi sekaligus Gunung Anjasmoro sebagai latarnya.
Baca Juga: Desa Wisata Pentingsari, Desa Unik di Lereng Gunung Merapi
8. Goa Sigolo Golo
Moms akan melihat dataran pepohonan hijau disertai bebatuan di lereng bukit yang sangat indah.
Wisata Goa Sigolo Golo cocok dikunjungi untuk Moms yang ingin merasakan liburan dengan sensasi menantang.
Goa ini berada di kawasan Sigolo-golo Eco Park, tepatnya di lereng bukit yang masih sangat alami.
Akses menuju goa terbilang cukup sulit, namun panorama yang ditawarkan sangat puas memanjakan mata.
Jika ingin berkunjung ke Goa Sigolo Golo, sebaiknya datanglah pagi hari setelah pukul 08.30-17.00 WIB.
9. Sendang Made
Jika tertarik dengan situs sejarah di Kota Jombang, Moms bisa mengunjungi destinasi wisata Sendang Made.
Konon, Sendang Made merupakan tempat mandi dan istirahat keluarga Raja Airlangga saat meninggalkan Kerajaan Wudang.
Hal ini terbukti dari sejumlah barang peninggalan dan beberapa kolam yang ada di lokasi tersebut.
Ada satu ciri khas yang dimiliki wisata Wonosari yang satu ini, yakni mata air kolam yang berasal dari akar pohon-pohon besar di sekitarnya.
Baca Juga: Ada Apa Saja di Taman Mini? Kunjungi 10 Wahana yang Seru!
10. Air Terjun Sekelip
Kecamatan Wonosalam memiliki banyak wisata air terjun yang menarik untuk dikunjungi.
Salah satunya wisata Wonosalam Air Terjun Sekelip di daerah Wonokerto yang buka setiap hari mulai pukul 08.00-17.00 WIB.
Sama seperti wisata alam pada umumnya, Moms harus berjalan jauh sekitar 500 meter untuk sampai di air terjun ini.
Namun, jarak tempuh yang jauh tidak akan terasa melelahkan berkat pemandangan alam sekitar yang memesona.
Moms bahkan bisa menikmati air yang dingin sehingga momen liburan jadi semakin seru.
11. Downhill Wana Wisata Panglungan
Wisata Wonosalam yang satu ini wajib dikunjungi oleh Moms yang suka tracking sepeda.
Untungnya, Moms tidak perlu repot membawa sepeda sendiri karena ada beberapa tempat penyewaan sepeda dan perlengkapan pengaman lainnya.
Jika tertarik ke sini, Moms bisa mengunjungi lokasi Downhill Wana Wisata Panglungan yang ada di Jl. Boklorobubuh, Carang Wulung, Wonosalam, Jombang.
Hanya dengan membayar tiket masuk Rp5.000 per orang, Moms sudah bisa bebas melakukan tracking sepeda dari jam 08.00-17.00 WIB.
Baca Juga: 20 Cafe di Sentul Instagrammable, Suasananya Asyik!
12. Sumber Biru
Sumber Biru merupakan salah satu destinasi wisata Wonosalam yang menyuguhkan sensasi kulineran dengan cara yang unik.
Tempat ini berupa restoran yang dilengkapi dengan meja dan kayu bambu di atas aliran sungai yang dangkal.
Sambil menyantap nasi jagung yang menjadi menu khas andalannya, Moms bisa merilekskan tubuh dengan merendam kaki dan bermain air.
Suara gemericik air dan angin sepoi-sepoi dijamin membuat pikiran jadi fresh.
Lokasi Sumber Biru terletak di Jl. Argobiru, Ngembag, Dusun Wonotirto, Wonosalam, Jombang.
Moms bisa mengunjungi obyek wisata ini setiap hari mulai pukul 08.00-16.00 WIB.
13. Agropolis
Lokasi obyek wisata Agropolis terletak di dataran tinggi, tepatnya di Jl. Kelud, Ampelgading, Wonosalam, Jombang.
Selain bisa bersantai, Moms bisa melakukan aktivitas berkebun berbagai macam buah-buahan segar, seperti durian hingga salak.
Biasanya, para wisatawan yang telanjur nyaman di tempat wisata ini akan mengambil paket penginapan yang tersedia.
Kalau pun tidak, Moms bisa menikmati momen liburan di sini mulai dari pukul 07.00-16.00 WIB.
Tiket masuknya pun cukup murah, sekitar Rp10.000 sampai Rp20.000 per orang.
Baca Juga: The Lawu Park, Wisata di Tawangmangu yang Punya Taman Salju!
14. Tanah Senja
Selain Kampoeng Djawi, wisata Tanah Senja juga menawarkan sensasi liburan di kedai dengan arsitektur khas Jawa.
Lokasi tempat wisata Wonosalam ini terletak di daerah pegunungan, tepatnya di Dusun Nototejo Desa, Wonosalam, Jombang.
Kafe ini mengusung konsep kedai terbuka dengan pemandangan hijau yang menyejukkan.
Moms bisa menikmati sajian kopi atau wedang yang menghangatkan tubuh sambil berfoto ria.
15. Lembah Winden
Mengunjungi Lembah Winden serasa menemukan hidden gem khas wisata Wonosalam.
Kafe dengan konsep alam ini menghadirkan suasana kulineran di antara pepohonan dan tanaman hijau yang menyejukkan mata.
Di dekat kafe juga terdapat aliran sungai yang mengalir deras.
Gemericik airnya menambah suasana kesejukan aktivitas liburan.
Baca Juga: 10+ Tempat Dinner Romantis di Bandung, Cocok untuk Kencan!
16. Kedung Cinet
Kedung Cinet bisa dibilang letaknya cukup dekat dengan wisata Wonosalam.
Jika berangkat dari pusat kota Jombang, perjalanan menuju tempat wisata ini akan memakan waktu sekitar satu jam dengan mobil.
Kedung Cinet adalah sebuah sungai yang mengalir di tengah hutan.
Untuk mencapai lokasi ini, Moms harus melewati jalur berbatu kapur yang unik.
Tenang saja, rasa lelah akan terbayar dengan melihat kejernihan air sungai dan pepohonan hijau yang rimbun, lho.
17. Wonosalam Coffee Plantation
Selain pesona alamnya, wisata Wonosalam juga memiliki daya tarik lain yang tak kalah menarik, yaitu kebun kopi yang luas.
Terletak di kawasan pegunungan Wonosalam, Jombang, Jawa Timur, perkebunan ini menawarkan pengalaman mengenal lebih dalam tentang proses pengolahan kopi.
Dengan ketinggian yang ideal untuk pertumbuhan tanaman kopi, Wonosalam Coffee Plantation menjadi tempat yang sempurna untuk menikmati segarnya udara pegunungan sambil menikmati aroma harum kopi.
Varietas kopi yang dominan ditanam di sini adalah Arabika dan Robusta, sehingga pengunjung dapat mencicipi berbagai jenis kopi berkualitas tinggi yang dihasilkan langsung dari sumbernya.
Pengunjung dapat menikmati tur kebun kopi, belajar tentang proses pengolahan kopi, dan mencicipi kopinya langsung di wisata Wonosalam ini, lho.
Baca Juga: 20 Spot Menarik di Tempat Wisata Kebun Raya Bogor, Estetik!
Terdapat banyak destinasi menarik yang dapat Anda jelajahi di Wonosalam, mulai dari pesona alamnya yang menakjubkan hingga keberagaman budayanya yang memikat.
Jadi, jangan ragu untuk merencanakan liburan Moms ke sini dan nikmati momen berharga bersama keluarga.
Semoga perjalanan Moms penuh kebahagiaan dan kenangan indah yang akan membekas dalam ingatan. Selamat menikmati liburan, Moms!
- https://www.idntimes.com/travel/destination/dina-stevanye/rekomendasi-tempat-wisata-di-wonosalam-terbaru-2022-c1c2
- https://salsawisata.com/tempat-wisata-wonosalam/
- https://www.traveloka.com/id-id/explore/destination/pl-rekomendasi-tempat-wisata-di-wonosalam-jombang/171854
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.