15 Januari 2018

6 Tips Sederhana Merawat Kulit

Nggak perlu perawatan mahal!

Kulit yang cantik adalah kulit yang sehat dan terawat. Menjaga kecantikan kulit juga tidak melulu soal perawatan dengan biaya yang membuat dompet kempis, lho! Merawat kulit tidak sesulit yang Moms bayangkan, karena sesungguhnya kegiatan ini bisa dilakukan dengan merubah kebiasaan secara lebih baik.

Seperti aktivitas-aktivitas sederhana yang terangkum di bawah ini, simak enam hal penting ini untuk mengetahui bagaimana merawat kulit secara alami.

Jaga Kelembabannya

Mandi setiap hari wajib untuk membersihkan tubuh dari bakteri dan kuman. Gunakan air hangat untuk kulit berminyak.

Catatan penting yang harus Moms perhatikan adalah memilih sabun yang tepat, ketahui jenis kulit Moms dan pilih produk sesuai kebutuhan. Kurangi kontak langsung dengan deterjen dan sabun pencuci piring yang menyebabkan kulit kering.

Lindungi dari Matahari

Ketika melakukan aktivitas outdoor di siang hari pastikan Moms melindungi kulit dengan maksimal. Khususnya ketika matahari sedang terik-teriknya yakni di antara pukul 10-14 siang. Gunakan tabir surya yang sedikitnya mengandung SPF 15.

Stop Merokok!

Merokok tidak hanya merugikan jantung dan paru-paru Moms melainkan juga kulit. Merokok menyempitkan pembuluh darah yang mengganggu sirkulasi oksigen dan nutrisi ke kulit terluar manusia, sehingga menyebabkan keriput. Apakah Moms rela memelihara keriput di usia muda?

Cukur dengan Lembut

Bagi Moms yang rajin mencukur jangan lupa untuk menggunakan lotion pelembab terlebih dahulu. Perhatikan kondisi pisau cukur, pastikan tajam dan tidak berkarat. Cukur mengikuti arah tumbuhnya rambut di bagian tertentu.

Hindari Stres

"Jangan suka marah nanti cepat tua, lho!" Bila Moms sering mendengar nasihat itu sudah saatnya untuk percaya, karena berdasarkan hasil penelitian kondisi stress menyebabkan kulit menjadi lebih sensitif.

Tidak hanya memicu timbulnya jerawat dan keriput tetapi juga masalah-masalah kulit lainnya. Kontrol emosi Moms dengan melakukan aktivitas relaksasi, berikan sedikit ruang dalam benak Moms untuk terbebas dari kepenatan.

Menu Sehat

Cara terbaik untuk merawat kulit adalah menjaga dari dalam secara alami. Konsumsi menu sehat yang kaya akan vitamin C dan E untuk menjaga peremajaan kulit. Tidak perlu merogoh kocek untuk membeli suplemen, cukup dengan menyeimbangkan menu dengan buah, sayur, dan serat. Dan pastinya air mineral setiap hari!

(SR)

Sumber : mayoclinic.org | prevention

Foto: mdpcdn

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.