02 Juli 2024

3 Cara agar Bayi Cepat Tidur Mudah dan tanpa Digendong!

Moms bisa membedongnya juga, lho

Banyak yang mencari cara agar bayi cepat tidur karena saat bayi tidur, Moms bisa melakukan berbagai aktivitas, ya.

Selain ingin memaksimalkan waktu istirahat Si Kecil untuk pertumbuhannya, Moms juga tentu ingin merasakan tidur yang cukup.

Menurut data terbaru dari Oxford Academic , banyak orang tua baru tidak puas dengan waktu tidurnya.

Hal ini tidak membaik hingga anak berusia 4 hingga 6 tahun.

Akan tetapi, itu bukan berarti Moms tidak bisa mendapatkan waktu tidur yang berkualitas.

Ada banyak cara yang bis dilakukan untuk memperbaiki waktu tidur bayi dan juga orang tuanya.

Alasan Bayi Menolak untuk Tidur

Ilustrasi Cara Agar Bayi Cepat Tidur (Orami Photo Stock)
Foto: Ilustrasi Cara Agar Bayi Cepat Tidur (Orami Photo Stock)

Bayi baru lahir belum siap untuk tidur sepanjang malam, selama 8 hingga 10 jam.

Faktanya, ada alasan mengapa bayi tidak tidur sebanyak yang diinginkan, seperti:

  • Selama beberapa minggu pertama, bayi bahkan tidak tahu itu malam hari. Sebab di dalam rahim, siang dan malam tidak ada bedanya.
  • Bayi baru lahir menyusu setiap beberapa jam dan tidak boleh terlalu lama. Bayi yang disusui akan menyusu 8–12 kali setiap 24 jam di minggu-minggu pertamanya, menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC) .
  • Bayi memiliki banyak kebutuhan dasar. Orang tua baru banyak yang merasa khawatir saat bayi banyak menangis di malam hari. Padahal, kita hanya perlu memastikan kebutuhannya terpenuhi. Misalnya apakah popok bayi kotor, terlalu panas, atau terlalu dingin.

Baca Juga: Insomnia pada Anak: Jenis, Penyebab, dan Cara Mengatasinya

Manfaat Tidur Cukup pada Bayi

Sebelum Moms mengetahui cara agar bayi cepat tidur, ketahui juga manfaat kesehatan jika bayi cukup tidur.

Apalagi, tidur cukup sangat penting bagi perkembangan dan kesehatan bayi. Berikut adalah beberapa manfaatnya

1. Pertumbuhan dan Perkembangan Otak

Bayi Tidur Sambil Tengkurap
Foto: Bayi Tidur Sambil Tengkurap (Babysleepsupport.com.au)

Tidur yang cukup membantu dalam pembentukan dan pengembangan jalur-jalur saraf di otak bayi.

Hal ini mendukung proses pembelajaran dan memori.

2. Pemulihan Fisik

Selama tidur, tubuh bayi memiliki kesempatan untuk memulihkan diri.

Proses ini penting untuk pertumbuhan tulang, pemulihan otot, dan pembangunan sistem kekebalan tubuh.

3. Regulasi Emosi

Tidur yang cukup bisa membantu dalam regulasi emosi bayi, lho Moms. Bayi yang tidur cukup cenderung lebih tenang dan kurang rewel.

4. Pertumbuhan Fisik

Tidur yang cukup terkait erat dengan pertumbuhan fisik yang optimal.

Hormon pertumbuhan aktif selama tidur, mendukung perkembangan tubuh secara keseluruhan.

5. Kesehatan Jangka Panjang

Tidur yang cukup pada masa bayi terkait dengan kesehatan jangka panjang, termasuk risiko obesitas yang lebih rendah dan sistem kekebalan tubuh yang lebih baik.

Memastikan bayi mendapatkan tidur yang cukup penting, karena ini tidak hanya memengaruhi kesehatan fisiknya tetapi juga perkembangan kognitif dan emosionalnya.

Jadi, orang tua perlu menciptakan rutinitas tidur yang konsisten dan memberikan lingkungan yang tenang untuk mendukung tidur bayi yang nyaman dan berkualitas.

Baca Juga: Ini Jam Tidur Bayi 3 Bulan, guna Mendukung Tumbuh Kembangnya

Cara agar Bayi Cepat Tidur

Ilustrasi Bayi Tidur
Foto: Ilustrasi Bayi Tidur (Orami Photo Stock)

Sebagai bagian dari fase tumbuh kembang anak, wajar jika Moms tidak memiliki pola tidur yang seimbang.

Namun, kita bisa mencoba cara agar bayi cepat tidur ini untuk mencari pola tidur yang sama dengan Si Kecil.

Jadi, Moms bisa tetap fit dan bayi memiliki pertumbuhan yang baik.

“Membuat anak-anak merasa mengantuk membutuhkan penurunan tingkat kortisol, hormon yang membuat mereka bersemangat dan siap untuk beraktivitas,” kata dokter anak Maureen Ahmann, DO.

1. Gunakan Teknik 5 S

Cara agar bayi cepat tidur yang pertama adalah Moms bisa menggunakan teknik 5S.

Dr. Harvey Karp, dokter anak dan pakar perkembangan anak, menciptakan Happiest Baby on the Block, telah membantu banyak orang tua untuk menidurkan anaknya.

Begini teknik yang bisa dilakukan:

  • Swaddling (membedong). Ini dilakukan dengan meniru posisi bayi di dalam rahim dan membantunya merasa aman.
  • Side or Stomach Position (Posisi samping atau perut). Cara ini mampu menenangkan bayi sementara saat dan tidak boleh digunakan sebagai posisi tidur yang aman. Satu-satunya posisi tidur bayi yang disarankan adalah telentang di tempat tidur bayi.
  • Shushing (Diam). Moms adalah mesin suara terbaik. Buat suara hening yang keras di telinga bayi untuk meniru dalam rahim yang selama ini didengarnya.
  • Swing (Mengayun). Mengayun bayi membantu menenangkan bayi untuk tidur.
  • Suck (Mengisap). Bayi dapat dihibur oleh refleks mengisap. Itulah sebabnya, bayi yang menyusu sering suka menggantung di payudara bahkan ketika selesai menyusui.

2. Gunakan Cahaya

Cara agar bayi cepat tidur selanjutnya bisa dengan menggunakan cahaya, maksudnya adalah mematikan lampu, ya Moms.

Studi yang diungkap dalam jurnal Nature menunjukkan, waktu ‘mati lampu’ yang konsisten dan lebih awal dikaitkan dengan waktu tidur yang lebih lama.

Dengan kata lain, mematikan lampu pada waktu yang sama setiap malam membantu melatih Si Kecil tentang waktu tidur.

Ini dapat menjadi cara agar bayi cepat tidur yang dilakukan jika tidak ingin menggendong bayi terus-terusan untuk membuatnya tidur.


3. Respons saat Bayi Menangis

Terdapat pro kontra mengenai metode menangis di tengah malam.

Ada yang menyarankan untuk membiarkan bayi menangis dan menenangkan diri.

Ada juga yang langsung merespons saat bayi menangis.

Nah, mana yang benar, ya?

Sebenarnya, selama 6 bulan pertama, bayi yang terbangun di malam hari adalah hal yang normal dan penting untuk langsung disusui.

Meski akan membuat stres karena harus terus-terusan disusui saat malam, itu adalah hal yang normal dan dilalui oleh banyak ibu muda.

Meskipun begitu, Moms dapat mulai mendorong bayi untuk menggunakan kemampuan menenangkan diri yang secara alami sekitar usia 4 bulan.

Saat bayi bangun di malam hari untuk menyusu, kita dapat memupuk kemampuan ini dengan:

  • Jaga ruangan tetap gelap dan sunyi saat menyusui.
  • Membiarkan bayi rewel selama beberapa menit sebelum menyusu.
  • Menggunakan dot dan sentuhan yang menenangkan untuk menidurkan bayi kembali.

“Kuncinya adalah menghilangkan rangsangan dan memberi sinyal pada tubuh bahwa sudah waktunya untuk beristirahat,” kata Dr. Maureen.

Baca Juga: 5 Penyebab Bayi Tidur Terus dalam Waktu Lama, Perlu Cemas?

Cara agar Bayi Cepat Tidur dalam Islam

Bayi Tidur (Orami Photo Stock)
Foto: Bayi Tidur (Orami Photo Stock)

Saat mencari cara agar bayi cepat tidur, Islam juga memiliki solusi untuk masalah tersebut.

Salah satunya dengan memanjatkan doa dengan berada di pinggir Si Kecil

Berikut ini beberapa doa yang dapat dipanjatkan, dikutip dari kitab al-Adzkar karya al-Imam Muhyiddin Abu Zakariya al-Nawawi.

1. Doa dari Riwayat Zaid bin Tsabit

اللَّهُمَّ غَارَتِ النُّجُومُ ، وهَدَأَتِ الْعُيُونُ ، وَأَنْتَ حَيٌّ قَيُّومٌ ، يَا حَيُّ يَا قَيُّومُ أَنِمْ عَيْنِي وأهْدِئْ لِيَلِي

Artinya: “Wahai Tuhan yang mengorbitkan bintang-bintang, Yang membuat mata terpejam, Engkau adalah Yang Hidup dan Terjaga, wahai yang Hidup dan Terjaga lelapkanlah mataku dan redupkanlah malam.”

2. Doa Riwayat Khalid bin Walid

فَأَمَرَهُ أَنْ يَتَعَوَّذَ عِنْدَ مَنَامِهِ بِكَلِمَات اللهِ التَّامَاتِ مِنْ غَضَبِهِ وَمِنْ شَرِّ عِبَادِهِ وَمِنْ هَمَزَاتِ الشَّيَاطِيْنِ وَأَنْ يَحْضُرُوْنِ

Artinya: “Kemudian Rasulullah memerintahkannya untuk bertaawwudz (berdoa minta perlindungan kepada Allah) ketika hendak tidur dengan membaca:

‘Aku berlindung kepada Allah dengan kalimat Allah yang sempurna dari kemarahan-Nya, dan dari kejahatan hamba-Nya dan dari godaan setan yang menghampiri.’

3. Doa Riwayat Khalid bin Walid (2)

اللَّهُمَّ رَبَّ السَّمَاوَاتِ وَمَا أَظَلَّتْ وَرَبَّ الأَرَضِينَ وَمَا أَقَلَّتْ وَرَبَّ الشَّيَاطِينِ وَمَا أَضَلَّتْ كُنْ لِي جَارًا مِنْ شَرِّ جَمِيعِ الْجِنِّ وَالإِنْسِ ، وأَنْ يُفْرَطَ عَلَيَّ أَحَدٌ مِنْهُمْ أَوْ أَنْ يُؤْذِيَنِي عَزَّ جَارُكَ وَجَلَّ ثَنَاؤُكَ وَلا إِلَهَ غَيْرُكَ

Artinya: “Ya Allah Tuhan langit dan apa yang dinaungi, Tuhan Bumi dan apa yang diangkat, Tuhannya para setan dan apapun yang disesatkan,

Jadilah Engkau (wahai Tuhanku) yang berada di sisiku (melindungiku) dari seluruh kejahatan jin dan manusia, dari tindakan berlebih-lebihan mereka atau dari gangguan salah satu dari mereka.

Perlindungan-Mu sangatlah agung demikian pula juga pujian kepada-Mu, dan tiada Tuhan selain-Mu.”

Baca Juga: Berapa Jam Tidur Bayi 2 Bulan yang Ideal? Ini Kata Dokter!

Itulah beberapa cara yang bisa dicoba, ya, Moms!

Tak lupa juga, kelola stres dengan baik menjadi cara agar bayi cepat tidur, karena Si Kecil dapat merasakan yang ibunya rasakan juga.

  • https://www.healthline.com/health/baby/how-to-get-baby-to-sleep
  • https://academic.oup.com/sleep/article/42/4/zsz015/5289255
  • https://www.nature.com/articles/srep44749?WT.feed_name=subjects_sleep
  • https://www.cdc.gov/nutrition/infantandtoddlernutrition/breastfeeding/how-much-and-how-often.html
  • https://health.clevelandclinic.org/the-6-best-ways-to-make-your-baby-tired-and-3-things-not-to-do/
  • https://bincangsyariah.com/hukum-islam/ubudiyah/doa-dari-rasulullah-saw-ketika-susah-tidur/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.