01 Maret 2021

3 Cara Meluruskan Rambut dengan Bedak Bayi

Demi rambut lebih indah, begini cara meluruskan rambut dengan bedak bayi.

Bedak bayi memang berguna untuk perawatan kulit Si Kecil agar kulitnya tetap lembut dan tidak bau badan. Namun, ternyata bedak bayi menyimpan manfaat lainnya untuk kecantikan, lho, Moms! Ketahui cara meluruskan rambut dengan bedak bayi untuk menjaga agar rambut tidak mudah mengembang.

Apakah benar? Lantas, bagaimana cara meluruskan rambut dengan bedak bayi? Daripada bingung, simak ulasan selengkapnya berikut ini.

Baca Juga: 11 Cara Meluruskan Rambut Keriting Secara Alami yang Patut Dicoba

1. Cara Meluruskan Rambut dengan Bedak Bayi

Cara Meluruskan Rambut dengan Bedak Bayi.jpg
Foto: Cara Meluruskan Rambut dengan Bedak Bayi.jpg (Orami Photo Stock)

Foto: freepik.com

Ingin tahu cara meluruskan rambut dengan bedak bayi? Caranya cukup sederhana.

Siapkan wadah, taburkan bedak bayi dan sedikit air sehingga bedaknya berubah tekstur seperti masker. Kemudian, oleskan masker bedak bayi tersebut secara merata hingga kering.

Setelah kering, sisir rambut Moms secara perlahan. Biarkan selama 10 menit, lalu bersihkan dengan sampo, dan bilas sampai benar-benar bersih. Kemudian, keringkan menggunakan hair dryer sambil disisir secara perlahan.

Hasilnya, rambut akan terlihat lebih lurus dan halus. Agar hasil lebih maksimal, coba gunakan sampo yang khusus untuk rambut lurus.

Inilah cara meluruskan rambut dengan bedak bayi yang paling mudah untuk dilakukan.

2. Cara Menggunakan Bedak Bayi untuk Kulit Kepala Berminyak

Cara Menggunakan Bedak Bayi untuk Kulit Kepala Berminyak .jpg
Foto: Cara Menggunakan Bedak Bayi untuk Kulit Kepala Berminyak .jpg

Foto: Orami Photo Stock

Kulit kepala memiliki kelenjar sebaceous yang menghasilkan sebum yang diangkut dari folikel ke batang rambut.

Kegunaan sebum ini untuk melembapkan rambut secara alami dan melindungi setiap helai rambut agar tetap sehat dan lembut.

Sebum tersebut mampu menjaga pH kulit kepala agar tetap seimbang. Pada beberapa kondisi, produksi sebum berlebih di kulit kepala disebabkan kelenjar terlalu aktif. Hal ini yang sebabkan kulit kepala berminyak, yang akhirnya bisa berpotensi pada rambut rontok.

Selain mengetahui cara meluruskan rambut dengan bedak bayi, Moms bisa menggunakan bedak bayi untuk mengatasi kulit kepala berminyak.

Cukup taburkan sedikit bedak bayi pada akar rambut yang berminyak dan gosokkan melalui batang ra,but sehingga semuanya rata. Rambut akan langsung terasa tidak terlalu berminyak.

Nah, pastikan Moms juga menyeka sisa-sisa bedak bayi yang masih menempel di rambut agar tidak terlihat seperti ketombe, ya.

3. Cara Mencegah Rambut Lepek dengan Bedak Bayi

Cara Mencegah Rambut Lepek dengan Bedak Bayi
Foto: Cara Mencegah Rambut Lepek dengan Bedak Bayi (Orami Photo Stock)

Foto: Orami Photo Stock

Biasanya, rambut menjadi kusut dan susah lurus karena terlalu lepek. Banyak penyebab rambut lepek, yang pasti hal ini bisa menurunkan rasa percaya diri Moms.

Ternyata, manfaat bedak bayi disebut-sebut lebih efektif dibandingkan dry shampoo, lho, Moms!

Itulah sebab, cara meluruskan rambut dengan bedak bayi sekaligus menjaga agar rambut tidak mudah lepek. Lantas, bagaimana cara menggunakannya?

Mudah sekali. Taburkan bedak bayi di bagian kulit kepala, lalu usapkan secara merata ke seluruh bagian rambut. Langkah ini mampu menjadikan fungsi bedak bayi mirip dengan dry shampoo, yaitu mencegah terjadinya rambut lepek.

Ketika rambut mengembang dengan sempurna, maka hasilnya juga rambut terasa lebih lurus.

Nah, ini cara meluruskan rambut dengan bedak bayi yang bisa Moms coba kalau tidak sempat keramas. Wanginya yang lembut juga membuat rambut lebih segar sepanjang hari, ya, Moms!

Itulah cara meluruskan rambut dengan bedak bayi dan berbagai manfaat bedak bayi lainnya untuk perawatan rambut.

Ternyata, cara meluruskan rambut tidak hanya bisa menggunakan bedak bayi, lho, Moms. Simak ulasannya berikutnya, ya!

Baca Juga: Wajib Tahu! 9 Manfaat Tersembunyi Bedak Bayi untuk Kecantikan

Cara Meluruskan Rambut dengan Bahan Alami

Rambut yang keriting, mengembang, dan kusut terkadang dapat menurunkan rasa percaya diri. Wah, jangan sampai Moms jadi tidak pede dalam berpenampilan karena urusan rambut, ya!

Sejatinya, rambut adalah mahkota perempuan yang harus dirawat dan dijaga dengan baik kesehatannya. Nah, menggunakan bahan-bahan alami untuk perawatan rambut dapat menjadi cara untuk merawat rambut agar tetap sehat.

Selain mengetahui cara meluruskan rambut dengan bedak bayi, berikut ini beberapa bahan alami lainnya yang bisa Moms coba untuk meluruskan rambut:

1. Lidah Buaya

Lidah Buaya
Foto: Lidah Buaya

Foto: Orami Photo Stock

Lidah buaya atau aloe vera bisa menjadi bahan alami untuk meluruskan rambut. Moms cukup mengambil gel lidah buaya, lalu letakkan ke dalam wadah untuk direbus.

Kemudian, panaskan sampai teksturnya mencair. Biarkan sampai gel lidah buaya tersebut sampai beberapa menit.

Setelah gel lidah buaya mendingin, Moms bisa mengoleskannya ke seluruh area rambut. Diamkan selama 15-20 menit, lalu bilas sampai benar-benar bersih. Selain cara meluruskan rambut dengan bedak bayi, lidah buaya juga bisa menjadi bahan alami yang tepat, lho!

Manfaat lidah buaya untuk rambut memang tidak perlu diragukan. Lidah buaya mampu menjaga agar rambut tetap halus dan lembut.

Selain itu, kandungan enzim proteolitik di dalamnya mampu meningkatkan kesehatan folikel rambut.

Nah, secara tidak langsung, lidah buaya juga bermanfaat untuk meningkatkan pertumbuhan rambut yang sehat dan cepat.

Baca Juga: 5 Manfaat Lidah Buaya untuk Kulit dan Kecantikan

2. Telur dan Minyak Zaitun

Telur dan Minyak Zaitun.jpg
Foto: Telur dan Minyak Zaitun.jpg

Foto: organikmaskem.com

Tidak hanya meluruskan rambut dengan bedak bayi, Moms bisa menggunakan telur dan minyak zaitun, lho! Bagaimana caranya, ya? Simpel sekali, lho!

Setelah menyiapkan dua buah telur dan tiga sendok makan minyak zaitun, kocok semua bahan-bahan tersebut hingga tercampur merata. Kemudian, oleskan campuran tersebut ke seluruh area rambut.

Diamkan selama 30-45 menit. Lalu, bilas rambut dengan menggunakan air dingin dan sampo bebas sulfat. Untuk hasil yang maksimal, Moms harus rutin melakukannya setiap sekali seminggu.

Telur mengandung protein yang akan membantu menutrisi dan menghaluskan rambut.

Sementara itu, minyak zaitun adalah kondisioner alami yang akan menjaga kesehatan rambut dan melembutkannya sehingga tidak kusut.

Minyak zaitun juga biasa digunakan sebagai pelembap alami agar rambut lebih bervolume dan menjaga agar ujung-ujung rambut tidak mudah bercabang,

Baca Juga: Manfaat Minyak Zaitun, Minyak Paling Sehat untuk Memasak

3. Susu

Susu.jpg
Foto: Susu.jpg

Foto: freepik.com

Ternyata susu juga bisa menjadi bahan alami yang berkhasiat, lho!

Moms dapat membuat hair mist dari susu untuk meluruskan rambut secara alami, yang bisa juga disebut sebagai milk spray. Bagaimana caranya?

Bahan yang Moms perlukan, yaitu seperempat cangkir susu dan botol semprotan sebagai wadah. Lalu, tuangkan susu ke dalam botol tersebut.

Nah, semprotkan rambut dengan milk spray sampai merata. Diamkan selama kurang lebih 30 menit. Lalu, bilas dengan menggunakan air dingin.

Cara ini akan semakin efektif apabila dilakukan 1-2 kali seminggu. Protein dalam susu membantu memperkuat batang rambut Moms, mengontrol rambut kusut, dan membuat rambut terlihat lebih lurus.

4. Susu dan Madu

Susu dan Madu.jpg
Foto: Susu dan Madu.jpg

Foto: freepik.com

Susu dan madu juga bisa menjadi bahan alami untuk meluruskan rambut. Cara menggunakannya serupa dengan memakai masker rambut.

Moms perlu menyiapkan seperempat cangkir susu dan dua sendok makan madu. Nah, siapkan wadah untuk menuangkan susu dan madu sampai keduanya tercampur dengan merata.

Lalu, oleskan masker susu dan madu ini ke seluruh area rambut. Diamkan selama 60 menit. Lalu, cuci rambut dengan air dingin dan sampo bebas sulfat.

Protein dalam susu membantu menutrisi dan memperkuat batang rambut. Nah, madu bekerja sebagai emolien yang membantu menyegel kelembapan dan mengendalikan rambut kusut. Campuran ini akan membantu membuat rambut terlihat lurus, halus, dan lebih berkilau.

Baca Juga: 10 Manfaat Madu Kelulut, Bisa Mengatasi Diabetes Hingga Meningkatkan Kesuburan!

5. Tepung Beras dan Putih Telur

Tepung Beras dan Putih Telur
Foto: Tepung Beras dan Putih Telur

Foto: Orami Photo Stock

Mirip dengan cara meluruskan rambut dengan bedak bayi, ternyata tepung beras dan putih telur memiliki manfaat yang sama. Tertarik ingin mencobanya? Caranya mudah untuk ditiru, lho!

Cukup siapkan satu putih telur, lima sendok makan tepung beras, dan seperempat cangkir susu. Siapkan wadah untuk mencampurkan bahan-bahan tersebut, sampai teksturnya halus.

Aplikasikan masker rambut alami tersebut dan biarkan selama kurang lebih 60 menit. Kemudian, bilas dengan air dingin dan sampo bebas sulfat. Lakukan sebanyak sekali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang efektif.

Baik putih telur, tepung beras, dan susu ini bekerja sama untuk menghilangkan penumpukan dan membuat rambut Moms terasa halus dan bersih.

Masker rambut alami juga mampu menutrisi rambut, menghilangkan kotoran, dan memperbaiki kerusakan rambut, memberikan tampilan yang sehat dan lurus.

Itulah beberapa cara meluruskan rambut dengan bedak bayi, serta menggunakan bahan-bahan alami lainnya. Nah, jadi tidak perlu bingung dan takut lagi dengan rambut kusut mengembang, ya!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.