Dalil Tentang Sedekah dalam Islam, Ada Pahala yang Menanti, Moms!
Adanya dalil tentang sedekah dalam hadits dan Al-Quran membuktikan kalau bersedekah menjadi hal yang sangat dianjurkan dalam ajaran Islam.
Sedekah adalah pemberian muslim kepada orang lain secara sukarela dan ikhlas tanpa dibatasi oleh jumlah dan waktu.
Cakupan sedekah lebih luas dibandingkan zakat dan infak. Hal ini dikarenakan sedekah tidak hanya sekadar mengeluarkan atau menyumbangkan harta tetapi juga mencakup amal dan pebuatan baik.
Baca Juga: 11+ Keutamaan Sedekah di Bulan Ramadan, Masya Allah!
Dalil Tentang Sedekah yang Paling Utama
Foto Memberikan Sedekah (www.zakat.org)
Meski memiliki arti pemberian yang diberikan oleh umat muslim kepada orang lain, tapi arti dari sedekah itu sendiri adalah kebenaran.
Kata sedekah berasal dari bahasa Arab ‘shadaqah’ yang diambil dari kata sidiq yang berarti kebenaran.
Jadi diharapkan dengan bersedekah, umat muslim bisa tetap berada di jalan yang benar.
Sedekah dalam Islam memiliki banyak keutamaan, mulai dari bisa menghapus dosa-dosa, menuai keberkahan, membuka pintu rezeki, mencegah perbuatan maksiat, hingga memperoleh syafaat dari Allah SWT.
Baca Juga: 9+ Hadis dan Ayat Alquran tentang Sedekah, Masya Allah!
Keutamaan dari sedekah ini bisa Moms lihat dari banyaknya dalil tentang sedekah yaitu:
“Perumpamaan orang yang menginfakkan hartanya di jalan Allah seperti sebutir biji yang menumbuhkan tujuh tangkai. Pada setiap tangkai ada satu biji. Allah melipatgandakan bagi siapa yang Dia kehendaki, dan Allah Maha Luas, Maha Mengetahui.” (QS. Al Baqarah: 261)
“Siapakah yang memberi pinjaman kepada Allah, pinjaman yang baik (menafkahkan hartanya di jalan Allah), maka Allah akan melipat gandakan pembayaran kepadanya dengan lipat ganda yang banyak.
Dan Allah menyempitkan dan melapangkan (rezeki) dan kepada-Nya kamu dikembalikan.” (QS. Al Baqarah: 245)
“Sesungguhnya sedekahnya orang muslim itu dapat menambah umurnya, dapat mencegah kematian yang buruk, Allah akan menghilangkan darinya sifat sombong, kefakiran dan sifat bangga pada diri sendiri.” (HR. Thabrani)
“Sesungguhnya orang-orang yang bersedekah baik laki-laki maupun perempuan dan meminjamkan kepada Allah dengan pinjaman yang baik, niscaya akan dilipatgandakan (pahala) kepada mereka dan bagi mereka pahala yang banyak.” (QS. Al-Hadid: 18)
“Sedekah itu dapat menghapus dosa sebagaimana air itu memadamkan api.” (HR. At-Tirmidzi)
“Setiap orang berada di bawah naungan sedekahnya (pada hari kiamat) hingga diputuskan di antara manusia atau ia berkata: “
Ditetapkan hukuman di antara manusia.” Yazid berkata: “Abul Khair tidak pernah melewati satu hari pun melainkan ia bersedekah padanya dengan sesuatu.
Walaupun hanya sepotong kue atau bawang merah atau seperti ini.” (HR. Al-Baihqi, Al-Hakim dan Ibnu Khuzaimah)
“Naungan orang beriman di hari Kiamat adalah sedekahnya.”(HR Ahmad)
Baca Juga: Apa Perbedaan Infak dan Sedekah? Ini Penjelasannya Menurut Islam
Dalil tentang Sedekah Jariyah
Foto Sedekah (cdnwpseller.gramedia.net)
Sedekah memiliki banyak jenisnya, salah satunya adalah sedekah jariyah. Sedekah jariyah memiliki arti sedekah yang pahalanya akan terus mengalir meskipun orang yang bersedekah sudah meninggal dunia.
Dalam arti kata lain, pahala dari orang yang bersedekah jariyah tidak akan terputus sampai kapan pun meski sudah meninggal dunia.
Beberapa contoh dari sedekah jariyah adalah membangun masjid, membuat buku yang bermanfaat bagi umat muslim, membangun rumah untuk para musafir, mengajarkan ilmu yang bermanfaat, mewariskan Al-Quran, hingga bersedekah air.
Baca Juga: 14 Manfaat Sedekah, Membuat Hati Damai hingga Membuka Pintu Rezeki
Keutamaan dari sedekah jariyah ini ada dalilnya dalam hadits dan Al-Quran. Moms bisa melihat dalil tentang sedekah jariyah di bawah ini!
“Hanya yang memakmurkan masjid-masjid Allah ialah orang yang beriman kepada Allah dan hari kemudian.
Serta tetap mendirikan shalat, menunaikan zakat dan tidak takut (kepada siapapun) selain kepada Allah, maka merekalah orang-orang yang diharapkan termasuk golongan orang-orang yang mendapat petunjuk.” (QS At-Taubah:18)
“Apabila manusia itu meninggal dunia maka terputuslah segala amalnya kecuali tiga: yaitu sedekah jariyah, ilmu yang bermanfaat dan doa anak sholeh yang berdoa baginya.” (HR Imam Muslim dan Abu Hurairah)
Baca Juga: Begini Cara Sedekah Subuh di Rumah Sendiri, Cari Tahu, Yuk Moms!
Dalil Tentang Sedekah Subuh
Foto Bersedekah (detik.net.id)
Selain dalil tentang sedekah jariyah, juga ada dalil tentang sedekah subuh. Sedekah subuh dilakukan pada saat masih subuh atau setelah Moms melaksanakan ibadah shalat subuh.
Moms bisa bersedekah uang maupun makanan kepada orang-orang yang berhak mendapatkan sedekah seperti fakir miskin yang ada di sekitar kawasan rumah Moms.
Sedekah subuh bisa mendatangkan banyak manfaat dan juga pahala bagi orang yang melakukannya. Hal ini telah dikatakan dalam dalil tentang sedekah subuh seperti yang ada di bawah ini!
Dari Abu Hurairah radhiyallahu'anhu sesungguhnya Nabi Muhammad SAW bersabda: "
Tidak ada satu subuh-pun yang dialami hamba-hamba Allah kecuali turun kepada mereka dua malaikat. Salah satu di antara keduanya berdoa: "
a Allah, berilah ganti bagi orang yang berinfak", sedangkan yang satu lagi berdoa "Ya Allah, berilah kerusakan bagi orang yang menahan (hartanya)." (HR. Bukhari 5:270)
Baca Juga: Apa Perbedaan Infak dan Sedekah? Ini Penjelasannya Menurut Islam
"Setiap kali pagi menyingsing, ada kewajiban sedekah atas setiap persedian.
Mendamaikan dua orang yang berselisih merupakan sedekah, menolong orang untuk menaiki kendaraan merupakan sedekah,
mengangkatkan barang ke kendaraan merupakan sedekah, mengangkatkan barang ke kendaraan mereka juga merupakan sedekah,
berucap yang baik juga merupakan sedekah, setiap langkah menuju salat juga merupakan sedekah,
bahkan menyingkirkan gangguan di jalan juga merupakan sedekah." (HR. Al-Bukhari dan Muslim dan Lafaz Imam Muslim No. 1009)
“Setiap datang waktu pagi yang dialami para hamba, ada 2 malaikat yang turun, yang satu berdoa:
“Ya Allah, berikanlah ganti bagi orang yang berinfaq.” Sementara yang satunya berdoa, “Ya Allah, berikanlah kehancuran bagi orang yang kikir.” (HR. Bukhari 1442 & Muslim 2383).
Itulah beberapa dalil tentang sedekah dan pengertiannya untuk Moms pahami.
Semoga dengan adanya informasi di atas bisa membuat Moms semakin rajin bersedekah kepada sesama.
- https://www.pikiran-rakyat.com/khazanah-islam/pr-014958678/keutamaan-sedekah-subuh-menurut-hadits-lengkap-dengan-cara-mengamalkannya#:~:text=%E2%80%9CTidak%20ada%20satu%20subuh%20pun,Bukhari%20dan%20Muslim).
- https://www.detik.com/edu/detikpedia/d-5878639/hadits-sedekah-benarkah-lebih-baik-dilakukan-waktu-subuh
- https://www.inews.id/lifestyle/muslim/hadits-sedekah-subuh
- https://muslim.or.id/72352-fatwa-benarkah-sedekah-di-waktu-subuh-lebih-utama.html
- https://sedekahair.org/keutamaan-sedekah-jariyah-menurut-al-quran-hadits/#:~:text=Ayat%20%26%20Hadits%20tentang%20Keutamaan%20Sedekah,anak%20sholeh%20yang%20berdoa%20baginya.%E2%80%9D
- https://beritadiy.pikiran-rakyat.com/citizen/pr-704251064/3-contoh-sedekah-jariyah-untuk-orang-meninggal-dan-makna-serta-keutamaan-amal-jariyah-dari-hadits
- https://www.merdeka.com/jatim/dalil-sedekah-dalam-islam-yang-patut-diketahui-ini-lengkapnya-kln.html#:~:text=Surah%20Al%20Baqarah%20Ayat%20245,Nya%2Dlah%20kamu%20dikembalikan.%22
- https://www.inews.id/lifestyle/muslim/ayat-al-quran-tentang-sedekah-infaq
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.