16 Februari 2024

15 Dokter Kandungan di Bandung Terbaik dan Berkualitas

Bisa bantu menangani gangguan menstruasi

Sedang merencanakan program kehamilan atau ingin mengatasi masalah ketidaksuburan dan berdomisili di Bandung? Untuk itu, mari tengok rekomendasi dokter kandungan di Bandung.

Berkunjung ke dokter kandungan adalah pilihan yang tepat, Moms.

Namun, banyaknya nama dokter mungkin membuat Moms sulit menentukan pilihan.

Nah, simak beberapa rekomendasi nama dokter kandungan di Bandung yang bisa Moms kunjungi.

Baca Juga: Rekomendasi 8 Dokter Kandungan Jakarta Selatan

Dokter Kandungan di Bandung

Mencari dokter yang pas dengan kita memang tak mudah.

Perlu berkonsultasi dulu untuk mengetahui kecocokan antara dokter dengan pasiennya.

Meski kenyamanan setiap orang berbeda, keahlian yang dimiliki dokter kandungan tak akan jauh berbeda, lho.

Pendidikan dokter yang ditempuh tentu tak perlu diragukan lagi keahliannya dalam mendiagnosa.

Berikut nama-nama dokter kandungan di Bandung yang bisa jadi referensi:

1. Prof. Dr. dr. Sofie Rifayani Krisnadi, Sp.OG(K)

Dokter Kandungan di Bandung (sehatq.com)
Foto: Dokter Kandungan di Bandung (sehatq.com)

Rekomendasi dokter kandungan di Bandung pertama adalah Prof. Dr. dr. Sofie Rifayani Krisnadi, Sp.OG(K).

Akrab disapa sebagai Prof. Sofie, beliau seorang dokter spesialis kebidanan dan kandungan.

Telah menempuh pendidikan di Universitas Padjadjaran dan mengambil spesialisasi tambahan yakni kedokteran fetomaternal.

Saat ini masih berpraktik di Bandung yakni RS Melinda 2 dan RSIA Limijati. Beliau cukup aktif dalam keanggotaan Ikatan Dokter Indonesia (IDI).

Selain itu, menurut para pasiennya, sosok Prof Sofie juga cukup baik dalam memberikan penjelasan terkait masalah kandungan.

2. dr. Maximus Mudjur, Sp.OG

Dokter Kandungan Bandung Maximus (sborromeus.com)
Foto: Dokter Kandungan Bandung Maximus (sborromeus.com)

Sedang mencari dokter kandungan laki-laki? dr. Maximus Mudjur, Sp.OG bisa jadi pertimbangan, Moms.

Ia telah menempuh pendidikan dokter spesialis kandungan di Universitas Padjadjaran.

Saat ini berpraktik di RS Santo Borromeus di kawasan Lebak Gede.

Selain berpraktik, dokter Maximus juga aktif tergabung dalam Ikatan Dokter Indonesia (IDI).

Cukup baik dalam menangani masalah seputar kesulitan mendapatkan keturunan.

Baca Juga: 10 Makanan Cepat Hamil, Cocok untuk Program Hamil, Catat Moms!

3. dr. Elise Johana Knoch, Sp.OG

Dokter Kandungan di Bandung (sborromeus.com)
Foto: Dokter Kandungan di Bandung (sborromeus.com)

dr. Elise Johana Knoch, Sp.OG merupakan seorang dokter spesialis kebidanan dan kandungan.

Dokter kandungan di Bandung ini terbilang sosok yang ramah dan mumpuni mengatasi masalah infertilitas.

Saat ini beliau berpraktik di RS Santo Borromeus di Bandung.

Dulunya, ia menempuh pendidikan spesialis obstetri dan kandungan di Universitas Padjadjaran.

Ia juga cukup aktif dalam mengikuti komunitas Ikatan Dokter Indonesia (IDI).

4. dr. Winarno Sarkawi, Sp.OG

Dokter Kandungan Bandung Terbaik (kki.go.id)
Foto: Dokter Kandungan Bandung Terbaik (kki.go.id)

Sejumlah wanita di Indonesia mungkin mengalami sindrom polikistik ovarium (PCOS).

Bagaimana cara mengatasi hal ini? Tentu setiap orang akan berbeda cara pengobatannya.

Nah, salah satu dokter kandungan di Bandung yang bisa Moms kunjungi untuk bantu atasi PCOS adalah dr. Winarno Sarkawi, Sp.OG.

Ia merupakan seorang dokter spesialis kebidanan dan kandungan.

Moms bisa membuat janji temu dengan dokter Winarno di RSIA Limijati di Bandung.

Cukup baik dan mumpuni dalam mengatasi berbagai hal seputar kesehatan reproduksi.

5. dr. Med Tarmin Soetandi, Sp.OG

Dokter Kandungan Bandung (kki.go.id)
Foto: Dokter Kandungan Bandung (kki.go.id)

Sulit hamil setelah keguguran tentu ada banyak faktornya. Hanya dokter kandunganlah yang bisa mendiagnosa apa yang sedang Moms derita.

Nah, rekomendasi dokter kandungan di Bandung berikutnya yakni dr. Med Tarmin Soetandi, Sp. OG.

Menempuh pendidikan di Universitas Frankfurt.

Ia cukup baik dan solutif dalam menangangi masalah seputar program kehamilan.

Saat ini ia aktif berpraktik di klinik pribadinya yang beralamat di Jl. Cihampelas No.75, Tamansari, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung.

Bisa jadi pertimbangan Moms jika ingin berkonsultasi di luar rumah sakit, ya.

Baca Juga: Jalani Program Kehamilan? 12 Hal yang Perlu Moms dan Dads Bicarakan

6. Prof. DR. dr. Tono Djuwantono, Sp.OG(K), M.Kes

Dokter Kandungan Bandung (halodoc.com)
Foto: Dokter Kandungan Bandung (halodoc.com)

Rekomendasi dokter kandungan di Bandung berikutnya adalah Prof. DR. dr. Tono Djuwantono, Sp.OG(K), M.Kes.

Ia adalah seorang dokter spesialis kebidanan dan kandungan konsultan.

Cukup aktif dalam tergabung di anggota Ikatan Dokter Indonesia (IDI).

Saat ini, Prof Tono berpraktik di RS Limijati Bandung dan Bandung Fertility Center.

Menurut para pasiennya, ia sangat berpengalaman dalam mengatasi masalah seputar penyumbatan pada saluran tuba perempuan.

7. dr. Benny Hasan, Sp.OG(K)

Dokter Kandungan Bandung (hokadoc.com)
Foto: Dokter Kandungan Bandung (hokadoc.com)

Adapun rekomendasi dokter kandungan terbaik Bandung berikutnya, yakni dr. Benny Hasan, Sp.OG(K).

Cocok untuk Moms yang ingin berkonsultasi terkait proses persalinan.

Merupakan alumnus dari Universitas Padjadjaran dalam bidang dokter spesialis kandungan.

Dokter Benny cukup aktif dalam anggota Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Perhimpunan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI).

Saat ini, ia berpraktik di RSUP Dr. Hasan Sadikin dan RS Advent Bandung.

8. dr. H. Tatang Surachman, Sp.OG

Dokter Kandungan Bandung (alodokter.com)
Foto: Dokter Kandungan Bandung (alodokter.com)

dr. H. Tatang Surachman, Sp.OG (K) adalah seorang Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan.

Menempuh pendidikan di Universitas Indonesia dan Universitas Padjadjaran.

Telah berpengalaman lebih dari 32 tahun lamanya menangani masalah terkait kesehatan reproduksi.

Tempat praktik dokter Tatang saat ini di Rumah Sakit Immanuel dan RS Kebon Jati.

Menurut salah satu ulasan pasiennya, cukup baik mengatasi maalah seputar gangguan menstruasi.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Dokter Kandungan Jakarta Timur, Catat Moms!


9. dr. Edwin Kurniawan  Sp.OG, M.Kes

Dokter Kandungan Bandung (twitter.com)
Foto: Dokter Kandungan Bandung (twitter.com)

dr. Edwin Kurniawan  Sp.OG, M.Kes merupakan rekomendasi dokter kandungan di Bandung berikutnya.

Ia merupakan lulusan dari Universitas Padjadjaran menempuh spesialis dokter kebidanan dan kandungan.

Merupakan anggota dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Perhimpunan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI).

Ia mumpuni dalam memberikan konsultasi seputar:

Saat ini, dokter Edwin berpraktik di RS Limijati Bandung, Moms.

10. dr. Roni Rowawi, Sp.OG, KFER

Dokter Kandungan Bandung (alodokter.com)
Foto: Dokter Kandungan Bandung (alodokter.com)

Moms, rekomendasi dokter kandungan di Bandung ini bisa jadi pilihan.

dr. Roni Rowawi, Sp.OG, KFER meruapakan dokter kandungan sekaligus konsultan terkait fertilitas endokrinologi reproduksi.

Merupakan alumnus dari Universitas Padjadjaran Bandung. Ia terbilang cukup aktif dalam sejumlah keanggotaan dokter seperti:

  • Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI)
  • Perhimpunan Patologi Serviks dan Kolposkopi Indonesia
  • Himpunan Fertilitas Endokrin dan Reproduksi Indonesia

Telah berpraktik lebih dari 13 tahun dan saat ini aktif di Rumah Sakit Immanuel Bandung.

11. dr. Evi Arijani, Sp.OG, M.Kes

dr. Evi Arijani, Sp.OG, M.Kes
Foto: dr. Evi Arijani, Sp.OG, M.Kes (Alodokter.com)

Hendak melakukan pemeriksaan kesuburan atau sedang merencanakan program hamil, Moms bisa melakukan janji bertemu dengan dokter yang satu ini, ya.

dr. Evi Arijani, Sp.OG, M.Kes merupakan seorang dokter kandungan yang kini tengah menjalani praktik di RS Edelweiss Bandung.

Jika Moms lebih nyaman bersama dokter wanita dr. Evi Arijani, Sp.OG, M.Kes bisa menjadi solusinya.

Penjelasannya yang jelas dan keramahan yang dimilikinya bisa membuat Moms nyaman berkonsultasi.

Ia juga terbilang aktif dalam sejumlah keanggotaan dokter seperti Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI).

Jika ingin melakukan konsultasi dengan dr. Evi Arijani, Sp.OG, M.Kes, Moms bisa datang di hari Kamis-Sabtu.

12. dr. Selvie Sussana Ticoalu, Sp.OG

dr. Selvie Sussana Ticoalu, Sp.OG
Foto: dr. Selvie Sussana Ticoalu, Sp.OG (RS Advent Bandung)

dr. Selvie Sussana Ticoalu, Sp.OG merupakan rekomendasi dokter kandungan di Bandung berikutnya.

Saat ini ia melakukan praktik konsultasi di RS Humana Prima Bandung.

Ia merupakan seorang lulusan pendidikan Dokter Spesialis Obstetri dan Ginekologi di Universitas Sam Ratulangi.

Selain melakukan konsultasi program kehamilan atau persalinan, ia mumpuni dalam memberikan Vaksin HPV, lho Moms.

13. dr. Amy Indriarti Soenggono, Sp.OG

dr. Amy Indriarti Soenggono, Sp.OG
Foto: dr. Amy Indriarti Soenggono, Sp.OG (RS Melinda 2)

dr. Amy Indriarti Soenggono, Sp.OG merupakan Dokter Spesialis Obstetri dan Ginekologi atau dokter kandungan di Bandung selanjutnya yang bisa Moms pilih.

Ia merupakan seorang alumnus pendidikan dokter di Universitas Padjajaran.

Saat ini aktif dr. Amy Indriarti Soenggono, Sp.OG berpraktik di Rumah Sakit Kartini Bandung dan Klinik Brawijaya Bandung.

Tak hanya melakukan pemeriksaan kehamilan, dr. Amy juga menerima konsultasi gangguan menstruasi, dan konsultasi gangguan seputar organ reproduksi wanita.

14. dr. Dina Erasvina, Sp.OG, M.Kes

dr. Dina Erasvina, Sp.OG, M.Kes
Foto: dr. Dina Erasvina, Sp.OG, M.Kes (Alodokter.com)

Ingin melakukan USD 4D? Nah, Moms bisa melakukannya bersama dr. Dina Erasvina, Sp.OG, M.Kes.

Saat ini Ia adalah seorang Dokter Kandungan yang saat ini berpraktik di RSU Hermina Arcamanik dan RS Pindad Bandung.

dr. Dina Erasvina, Sp.OG, M.Kes merupakan seorang dokter yang berhasil menyelesaikan pendidikan spesialisnya di Universitas Padjadjaran.

Tak hanya fokus dalam pekerjaannya, Ia juga terbilang aktif dalam sejumlah keanggotaan dokter seperti:

  • Ikatan Dokter Indonesia (IDI)
  • Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI)

15. dr. Dwiwahju Dian Indahwati, Sp.OG

dr. Dwiwahju Dian Indahwati, Sp.OG
Foto: dr. Dwiwahju Dian Indahwati, Sp.OG (Alodokter.com)

dr. Hj. Dwiwahju Dian Indahwati, Sp.OG adalah seorang dokter spesialis yang ahli dalam bidang kesehatan reproduksi perempuan.

Beliau melayani konsultasi dan tindakan medis terkait dengan kebidanan dan kandungan di Rumah Sakit Immanuel.

Biaya konsultasi adalah Rp180.000 per sesi, dan beliau menerima pasien setiap hari Senin, Selasa, dan Sabtu dari jam 11.00 hingga 13.00 WIB.

Layanan yang dapat diberikan oleh dr. Hj. Dwiwahju Dian Indahwati, Sp.OG meliputi melahirkan normal, operasi caesar, pemasangan dan pelepasan alat kontrasepsi, serta pemeriksaan USG kehamilan.

Ia adalah anggota Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI) yang telah menyelesaikan pendidikan spesialis obstetri dan ginekologi di Universitas Padjajaran, Bandung.

Selain beberapa tindakan di atas, beliau juga menawarkan berbagai tindakan medis seperti: h

  • Histerosalpingografi
  • Insisi dan drainase abses kista Bartholin
  • Kolposkopi
  • Konsultasi kehamilan
  • Tindakan kuretasi

Baca Juga: 10 Dokter Kandungan Jogja, Terbaik untuk Periksa Kehamilan!

Itulah daftar rekomendasi dokter kandungan di Bandung terbaik untuk membantu Moms mengatasi masalah seputar kesehatan reproduksi.

Dicatat ya, Moms!

  • https://www.depkes.org/blog/15-dokter-kandungan-terbaik-di-bandung-jawa-barat/
  • https://www.alodokter.com/cari-dokter/dokter-kandungan/bandung

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.