24 Januari 2022

15 Hamper Imlek Tahun 2022, Ada Sarang Burung Walet!

Untuk keluarga dan sahabat tersayang

Sebentar lagi masyarakat Tionghoa akan merayakan tahun baru Imlek 2022. Tentu, hamper Imlek salah satu barang yang sedang diburu akhir-akhir ini, bukan?

Di masa pandemi COVID-19, keadaan memaksa kita untuk tetap menjalin hubungan silaturahmi meskipun tanpa tatap muka.

Saling kirim hamper atau parcel Imlek menjadi ide yang tepat untuk dicoba, Moms. Tak hanya makanan, bahkan bisa dengan variasi barang-barang unik, lho!

Rekomendasi Hamper Imlek Tahun 2022

Hamper-Pernak-Pernik-Imlek-.jpg
Foto: Hamper-Pernak-Pernik-Imlek-.jpg

Foto: Orami Photo Stocks

Apa saja sih aksesori dan makanan khas Imlek yang bisa jadi parcel ataupun hamper? Simak daftarnya berikut ini.

1. Bouquet Angpao

Parcel Imlek Bouquet.png
Foto: Parcel Imlek Bouquet.png

Foto: instagram/ partyliciouz_ads

Ingin memberikan sesuatu yang unik ketika menyambut Imlek nanti? Yuk, berikan hamper dalam bentuk bouquet angpao, Moms!

Jika pada umumnya bouquet berisi bunga, ini adalah kumpulan angpao yang telah dihias dengan amplop unik.

Cocok untuk ide parcel sahabat ataupun Si Kecil! Tambahkan pita dan kartu ucapan agar perayaan jadi lebih hangat.

2. Lunar Cake

Parcel Imlek Kue.png
Foto: Parcel Imlek Kue.png

Foto: instagram/fairykeki

Yuk, hadirkan kue dengan tema Imlek untuk disajikan saat kumpul keluarga nanti!

Dengan rasa kue buah jeruk yang segar, dijamin akan menambah keharmonisan saat perayaan nanti.

Hiasan lampu lentera pada kue juga menjadi khas Tahun Baru Imlek, lho.

Ini juga bisa menjadi hamper Implek yang cocok untuk keluarga ataupun sahabat!

3. Teko dan Piring Cantik

Hamper Imlek Piring.png
Foto: Hamper Imlek Piring.png

Foto: instagram/parcelmedan_koye

Nah, bagaimana dengan memberikan satu set piring yang dilengkapi cangkir dan teko?

Selain untuk perayaan Imlek, ini juga bisa jadi kado untuk pengantin baru.

Motif bunga dengan warna yang lembut cocok untuk menjadi parcel Imlek. Khususnya perempuan, dijamin akan menyukai hadiah ini!

Baca Juga: 13 Rekomendasi Mainan Anak Perempuan yang Bisa Jadi Ide Hadiah

4. Garden Fortune Hampers

Hamper Imlek Outeer Bloom.jpg
Foto: Hamper Imlek Outeer Bloom.jpg

Foto: outerbloom.com

Sejumlah masyarakat Tionghoa percaya akan rezeki atau keberuntungan dari sebuah pohon atau tanaman.

Salah satu yang harus dimiliki untuk Tahun Baru Imlek, adalah tanaman bambu bengkok.

Melansir thestar.com, ini melambangkan bahwa kesialan dapat menjadi sebuah keberuntungan.

Bambu yang dikepang menyerupai 'nanas' atau ong lai dalam bahasa Hokkien, ini berarti "kemakmuran akan datang".

Nah, garden fortune hampers ini cukup unik dan bernilai untuk diberikan pada keluarga.

5. Nastar

Nastar Imlek.png
Foto: Nastar Imlek.png

Foto: elizcake.id

Sama halnya ketika Lebaran, nastar juga cukup ikonik untuk menyambut perayaan Imlek.

Rasa segar dari buah nanas yang diolah ke dalam kue kering, cocok sebagai camilan saat silaturahmi keluarga.

Adanya tambahan kartu ucapan dan hiasan barongsai, pas untuk dijadikan hamper Imlek.

Harganya juga terbilang cukup terjangkau, lho.

6. Puding Buah Segar

Hamper Imlek Puding Buah.png
Foto: Hamper Imlek Puding Buah.png

Foto: instagram/jolli.homecook

Ada berbagai makanan khas Imlek yang bisa disajikan saat perayaan nanti. Salah satunya yakni puding dengan potongan buah segar!

Moms bisa mendapatkan rasa dari berbagai buah seperti kiwi, mangga, leci, jeruk, dan stroberi di satu puding besar.

Bagi yang menyukai rasa manis, ada juga varian rasa susu cokelat dengan potongan buah stroberi di atasnya.

Semakin tak sabar untuk mencicipinya, bukan?

7. Kue Lapis

Parcel Imlek Kue Lapis.png
Foto: Parcel Imlek Kue Lapis.png

Foto: wokathome.id

Perayaan Imlek tahun 2022 identik dengan shio harimau.

Tahun ini akan melambang segala keberuntungan, mulai dari umur panjang, kekayaan, harta benda,serta kemakmuran.

Tak lengkap rasanya jika tak ada kue lapis legit di tengah-tengah keberkahan ini, Moms!

Jajanan khas Imlek ini melambangkan harapan akan rezeki yang berlapis, sesuai dengan bentuk kue tersebut.

Baca Juga: 10 Tips Sukses Menjalankan Resolusi Tahun Baru

8. Fortune Diffuser

Hamper Imlek 2.png
Foto: Hamper Imlek 2.png

Foto: instagram/calla.gift

Diffuser menjadi hadiah untuk perayaan Imlek yang juga menarik.

Kegunannya selain untuk mengharumkan ruangan, ini juga bisa sebagai pelega pernapasan dan membunuh bakteri di udara.

Meski begitu, jangan sampai tertukar antara diffuser, humidifier, dan purifier ya, Moms! Terlihat sama tapi kegunaan dari 3 barang itu cukup berbeda.

Berikan dengan satu set kotak agar hamper Imlek terlihat lebih elegan.

9. Premium Cookies

Premium Cookies Lunar New Year.png
Foto: Premium Cookies Lunar New Year.png

Foto: instagram/kayakoe.gifts

Yuk, berikan teman dan sahabat dengan parcel Natal kue kering premium.

Dikemas dalam satu wadah dengan hiasan Imlek, sehingga tampak lebih elegan dan juga cantik dipandang.

Dalam satu kotak, berisi sejumlah kue kering yang meliputi:

  • 4 kotak kue kering premium
  • 4 bungkus kue tart cokelat

Selain lengkap dengan varian rasa, ini juga terbilang lebih hemat, Moms.

10. Macarons Imlek

Macaroon Hamper Imlek.png
Foto: Macaroon Hamper Imlek.png

Foto: instagram/mikiojisancakerypatisserie

Ternyata, macaron dan macaroons adalah 2 hal berbeda, lho! Bagi yang menyukai camilan kue manis, mari cicipi macaroon dengan tema Imlek ini.

Selain kue kering, ini juga menjadi camilan khas yang ada di setiap tahunnya.

Dengan hiasan bertema budaya Tionghoa, terlihat lebih unik ya, Moms.

11. Bouquet Bunga

Bunga Parcel Imlek.png
Foto: Bunga Parcel Imlek.png

Foto: instagram/floristbali_pramessignature

Bouquet bunga merupakan ide yang pas untuk memberikan parcel Imlek ke sahabat ataupun keluarga.

Apalagi jika dalam satu bouquet berisi ragam bunga yang cantik, seperti:

Tambahkan nuansa Imlek dengan boks berwarna merah ataupun maroon.

Baca juga: 8 Inspirasi Model Baju Wanita Gemuk dan Pendek agar Tetap Percaya Diri

12. Kue Keranjang

Kue Keranjang.png
Foto: Kue Keranjang.png

Foto: cakelin.id

Menyambut lunar new year tak akan jauh dari makanan khas satu ini, yakni kue keranjang.

Terbuat dari tepung kentang dengan tekstur yang agak lengket. Selain terkenal dengan rasanya yang manis, ini juga memiliki lambang tertentu.

Arti dari kue kerajang adalah melambangkan persaudaraan yang erat dan harmonis.

Rasa manis dari gula ini juga mengartikan kebahagiaan, suka cita, serta usaha yang terbaik, lho!

13. Bakpao Lunar Boo

Bakpao Hampers Imlek.png
Foto: Bakpao Hampers Imlek.png

Foto: instagram/bakpaonyakoko

Bakpao adalah roti yang merupakan makanan khas masyarakat Tiongkok. Karenanya, ini bisa menjadi ide hampers Imlek yang cukup unik dan populer.

Terinspirasi dari warna yang diramalkan cukup beruntung tahun ini, yakni merah, hitam, hijau, dan putih.

Camilan ini berisi ragam isian yang lezat, yakni meliputi:

  • Bakpao merah: kacang merah dan telur asin
  • Bakpao hitam: kacang manis dan telur asin
  • Bakpao hijau: kacang hijau dan telur asin
  • Bakpai putih: leng yong dan telur asin

Jangan sampai lolos makanan bakpao ini untuk parcel sahabat ya, Moms!

14. Homemade Cake Lunar New Year

Parcel Kue Imlek.png
Foto: Parcel Kue Imlek.png

Foto: instagram/ombrepatisserie

Ada aneka kue tart untuk disajikan saat perayaan tahun baru Imlek. Salah satu yang menjadi rekomendasi adalah Homemade Cake Lunar New Year.

Dengan tekstur yang lembut dan halus, dijamin Si Kecil pun akan menyukainya.

Apalagi dengan hiasan lampu lentera merah di atas kue menjadi ciri khas dari hamper Imlek setiap tahunnya.

Baca Juga: 13 Tanaman Pengusir Nyamuk, Efektif untuk di Rumah

15. Realfood Emperor Stay Fit Hampers

Hamper Realfood Imlek.jpeg
Foto: Hamper Realfood Imlek.jpeg

Foto: productnation.co

Nah, parcel untuk Imlek satu ini terbilang unik dan sedang tren akhir-akhir ini!

Realfood Emperor Stay Fit Hampers berisikan minuman sehat yang diperkaya ekstrak sarang burung walet.

Manfaat sarang burung walet untuk kesehatan tak perlu diragukan lagi, yakni seperti:

  • Meningkatkan imunitas tubuh
  • Mencegah infeksi virus influenza
  • Meningkatkan penyerapan kalsium

Karena ini bertema tahun baru Imlek, disediakan juga kartu ucapan dan angpao khusus, lho.

Yuk, segera catat aneka hamper atau parcel untuk menyambut Imlek nanti, Moms!

  • https://www.thestar.com.my/lifestyle/living/2021/02/09/5-most-auspicious-chinese-new-year-plants-in-2021

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.