Mengapa Ketiak Terasa Nyeri? Cari Tahu Penyebabnya, Yuk!
Moms mungkin pernah mengalami kondisi ketiak terasa nyeri, baik di salah satu atau kedua bagian.
Infeksi ringan dan kelelahan merupakan salah satu penyebab timbulnya rasa nyeri pada ketiak.
Namun, nyeri ketiak bisa menjadi gejala kondisi kesehatan lain yang lebih serius.
Walaupun terbilang cukup jarang, ketiak terasa nyeri bisa mengindikasikan pembengkakan kelenjar getah bening atau tumbuhnya sel kanker pada payudara.
Lantas kira-kira apa saja yang menyebabkan ketiak terasa nyeri? Simak penjelasannya di bawah ini, ya Moms.
Penyebab Ketiak Terasa Nyeri
Banyak faktor yang menyebabkan ketiak terasa nyeri, termasuk masalah kulit, infeksi, dan kondisi kekebalan tubuh.
Tergantung pada penyebab dan tingkat keparahannya, gejala bisa bervariasi mulai dari iritasi ringan hingga ketidaknyamanan yang sangat parah.
Berbagai perawatan dapat dilakukan untuk mengatasi ketidaknyamanan akibat ketiak terasa nyeri.
Namun, sering kali Moms perlu mengobati akar penyebabnya untuk penanganan yang lebih baik.
Lalu, apa saja faktor yang menjadi penyebab ketiak terasa nyeri? Simak penjelasan lengkapnya dalam artikel ini, ya!
1. Pembengkakan Kelenjar Getah Bening
Ketiak terasa nyeri dapat disebabkan adanya pembengkakan di kelenjar getah bening.
Seperti yang diketahui, kelenjar getah bening berperan penting dalam sistem kekebalan tubuh.
Menurut dr. Bonita Effendi, B.Med.Sci, M.Epid, Sp. P. D, Dokter Spesialis Penyakit Dalam — RS Pondok Indah – Puri Indah, kelenjar getah bening dapat memicu produksi pelepasan sel kekebalan saat ada benda asing, seperti infeksi, yang masuk ke dalam tubuh, kemudian kelenjar tersebut menghancurkan benda asing tersebut dan melindungi tubuh dari efek buruknya.
Selama adanya infeksi, kelenjar getah bening terisi dengan sel-sel berbahaya dan mulai membengkak.
Pembesaran ini menyebabkan peradangan dan nyeri.
Beberapa penyebab pembengkakan kelenjar getah bening, yaitu:
- Flu
- Infeksi saluran pernapasan atas
- Infeksi virus
- Radang tenggorokan
- Infeksi telinga
- Campak
- Mononucleosis
- Infeksi gigi
- Luka dan infeksi kulit
2. Alergi dan Iritasi Kulit
Mencukur atau waxing di bawah lengan dapat mengiritasi kulit, sehingga membuat ketiak terasa sakit.
Selain itu, penggunaan deodoran atau deterjen cucian tertentu dapat memicu reaksi alergi.
Hal ini dapat menyebabkan ruam yang disebut dermatitis kontak. Kondisi kulit ini biasanya merupakan masalah kecil dan sementara.
Ruam, benjolan, dan masalah kulit lainnya juga dapat disebabkan oleh masalah kesehatan yang membutuhkan penanganan lebih lanjut.
Misalnya, hidradenitis suppurativa yang terlihat seperti jerawat di bawah lengan.
Kondisi ini dapat terjadi karena adanya penyumbatan jaringan folikel rambut atau infeksi bakteri.
Hidradenitis suppurativa tampak seperti benjolan berisi nanah yang terasa nyeri dan dapat membesar.
Jika benjolan tersebut pecah dapat menyebabkan luka yang sulit disembuhkan dan dapat menjadi jaringan parut.
3. Psoriasis
Psoriasis adalah kondisi autoimun yang berdampak pada kulit di berbagai bagian tubuh, termasuk area ketiak.
Mengutip National Center for Biotechnology Information psoriasis ditandai dengan plak yang berkembang pada kulit yang menyebabkan ketidaknyamanan serta rasa nyeri.
Psoriasis bisa sangat tidak nyaman dan menyakitkan, terutama jika terjadi gesekan.
Psoriasis yang terjadi di area tubuh nampak seperti radang pada kulit.
Jika terletak di lipatan kulit serta area sensitif seperti ketiak dan psoriasis mengalami iritasi, tentunya dapat mengganggu kenyamanan.
Hal inilah yang menyebabkan ketiak terasa nyeri.
4. Infeksi Bakteri dan Jamur
Infeksi bakteri dan jamur juga bisa membaut ketiak terasa nyeri.
Kurap, atau tinea corporis, adalah infeksi jamur umum yang mempengaruhi lapisan paling atas kulit. Ini memicu ruam merah berbentuk cincin.
Jamur tumbuh subur di lingkungan yang hangat dan lembap, seperti ketiak.
Ruam kurap bisa menyakitkan dan menyebabkan kulit meradang, gatal, dan bersisik.
Bakteri juga berkembang dalam kelembapan dan kehangatan, sehingga infeksi bakteri juga bisa berkembang dengan cepat.
Hal ini dapat menimbulkan peradangan dan juga rasa sakit di daerah yang terinfeksi.
5. Herpes Zoster
Herpes zoster adalah kondisi terkait kulit yang dapat menyebabkan ketiak terasa nyeri.
Infeksi ini disebarkan oleh virus varicella-zoster.
"Herpes zoster menyebabkan menyebabkan ruam kemerahan, dapat berupa lenting berisi cairan seperti kulit melepuh yang muncul pada satu sisi tubuh sesuai dengan bagian saraf yang terinfeksi.
Ruam ini disertai dengan rasa nyeri dan gatal. Gejala klinis lain yang dapat terjadi berupa demam, nyeri kepala, dan lemas.
Karena lesi kulit muncul di satu sisi, bisa saja lesi juga muncul di bagian ketiak dan menyebabkan nyeri," jelas dr. Bonita.
6. Kanker Payudara
Menurut dr. Bonita, kanker payudara merupakan tumor ganas yang terjadi pada sel payudara.
Tumor ganas ini diawali dengan pertumbuhan abnormal dari sel payudara yang dimulai dari kelenjar susu, jaringan lemak, atau jaringan ikat payudara.
"Gejala awal yang dapat terjadi adalah munculnya benjolan di jaringan payudara, pinggir lesi tidak teratur, perubahan ukuran dan bentuk payudara, keluarnya cairan dari puting payudara," tambahnya.
Jika benjolan turut teraba di ketiak atau sekitar tulang selangka, bisa jadi hal ini menjadi tanda yang berbahaya.
Ketidaknyamanan pada ketiak dapat disebabkan oleh pertumbuhan tumor jinak dan bisa jadi hal tersebut bukan sesuatu yang perlu dikhawatirkan, tetapi kondisi ini tetap harus dikonsultasikan ke dokter.
7. Cedera atau Trauma
Cedera atau trauma pada area ketiak bisa menjadi penyebab nyeri.
Cedera ini bisa terjadi akibat berbagai hal, seperti benturan, tekanan berlebihan, atau gesekan yang kuat pada area ketiak.
Jika Moms terjatuh atau mengalami benturan di area ketiak, hal tersebut bisa menyebabkan cedera seperti memar atau bahkan cedera jaringan lunak yang lebih serius.
Pakaian yang terlalu ketat atau penggunaan garmen yang terlalu sesak di area ketiak dapat memberikan tekanan berlebihan pada jaringan di bawahnya.
Hal ini bisa menyebabkan ketiak terasa nyeri.
8. Ketegangan Otot
Ketegangan otot di area ketiak dapat menyebabkan rasa nyeri karena otot yang tegang atau kencang dapat menekan saraf-saraf di sekitarnya.
Otot ketiak yang tegang disebabkan oleh beberapa faktor, seperti aktivitas fisik yang berlebihan, posisi tidur yang tidak nyaman, atau bahkan stres.
Kondisi ini sering kali membuat gerakan atau sentuhan pada area ketiak terasa tidak nyaman atau menyakitkan.
Selain itu, ketegangan otot yang berlangsung dalam jangka waktu yang lama juga dapat mengakibatkan peradangan atau iritasi pada jaringan di sekitarnya, yang juga dapat menyebabkan rasa nyeri.
Cara Mengobati Ketiak Terasa Sakit
Cara mengobati ketiak terasa sakit dapat dilakukan sesuai dengan penyebabnya masing-masing.
Jika rasa sakit diketiak disebabkan oleh otot yang tegang, Moms dapat mengatasinya dengan istirahat atau kompres dengan es.
Setelah rasa sakit mereda, Moms juga bisa mengompres area yang sakit dengan handuk panas untuk membantu meningkatkan sirkulasi di area tersebut.
Peregangan ringan juga dapat meningkatkan sirkulasi.
Beberapa jenis obat antivirus mungkin diperlukan jika ketiak terasa nyeri karena herpes zoster.
Namun sebaiknya Moms berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter sehingga tatalaksananya sesuai dengan diagnosis.
Antibiotik juga mungkin diperlukan untuk mengatasi ketiak terasa sakit karena infeksi bakteri.
Sedangkan infeksi virus biasanya hanya membutuhkan waktu untuk sembuh sendiri.
Terkadang, perawatan dengan memberikan kain hangat dan basah yang dioleskan ke bagian ketiak yang sakit juga dapat mengurangi rasa sakit.
Jika rasa sakit adalah gejala kanker payudara, penanganan disesuaikan dengan diagnosis dan kondisi pasien, dapat berupa pembedahan untuk mengangkat tumor atau kelenjar getah bening yang terkena, kemoterapi, atau radiasi.
Baca Juga: 5 Ciri-Ciri Benjolan di Ketiak yang Tidak Berbahaya
Moms sudah tahu kan penyebab ketiak terasa sakit? Jangan ragu untuk menghubungi dokter ya.
- https://www.healthline.com/health/armpit-pain#treatment
- https://www.medicalnewstoday.com/articles/317736#treatment
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2025 Orami. All rights reserved.