01 Mei 2024

Makna dan Lirik Lagu Sial dari Mahalini yang Viral di TikTok

Simak lirik lengkap beserta maknanya, yuk Moms!
Makna dan Lirik Lagu Sial dari Mahalini yang Viral di TikTok

Foto: instagram.com/mahaliniraharja

Lagu Sial yang dinyanyikan oleh Mahalini Raharja belakangan ini tengah populer di media sosial. Hal ini membuat banyak orang yang mencari lirik lagu Sial.

Penyanyi asal Bali ini merilis lagu terbarunya pada 23 Januari 2023 di Youtube dan kini telah ditonton puluhan juta kali.

Kepopuleran lagu Sial Mahalini semakin 'meroket' ketika lagu ini dijadikan sound latar di TikTok.

Tak sedikit para pengguna TikTok yang memakai sound ini, mulai dari video jedag jedug hingga video dengan potongan gambar-gambar galau.

Penasaran akan lirik lagu Sial miliki Mahalini selengkapnya dan makna dibalik lagu yang satu ini?

Untuk itu, bagi Moms yang ingin tahu informasi lebih lanjut mengenai lagu Sial simak artikel ini hingga akhir, ya!

Baca Juga: Lirik Lagu Komang Raim Laode, Terinspirasi dari Sang Istri!

Lirik Lagu Sial

Lirik Lagu Sial
Foto: Lirik Lagu Sial (Youtube.com/@HITS Records)

Berikut ini lirik lagu Sial milik Mahalini selengkapnya:

Sampai saat ini tak terpikir olehku
Aku pernah beri rasa pada orang sepertimu
Seandainya sejak awal tak kuyakinkan diriku
Tutur kata yang sempurna, tak sebaik yang kukira

Andai ku tahu semua akan sia-sia
Takkan kut'rima cinta sesaatmu

Bagaimana dengan aku terlanjur mencintaimu?
Yang datang beri harapan, lalu pergi dan menghilang
Tak terpikirkan olehmu, hatiku hancur kar'namu
Tanpa sedikit alasan, pergi tanpa berpamitan
Takkan kut'rima cinta sesaatmu

Seandainya sejak awal tak kuyakinkan diriku
Tutur kata yang sempurna, tak sebaik yang kukira

Andai ku tahu semua akan sia-sia
Takkan kut'rima cinta sesaatmu

Bagaimana dengan aku terlanjur mencintaimu?
Yang datang beri harapan, lalu pergi dan menghilang
Tak terpikirkan olehmu, hatiku hancur kar'namu
Tanpa sedikit alasan, pergi tanpa berpamitan
Takkan kut'rima cinta sesaatmu

Sial-sialnya ku bertemu dengan cinta semu (semu)
Tertipu tutur dan caramu
Seolah cintaiku (cintaiku)
Puas kaucurangi aku? (Aku)

Bagaimana dengan aku terlanjur mencintaimu? (Cintaimu)
Yang datang beri harapan, lalu pergi dan menghilang
Tak terpikirkan olehmu (terpikirkan olehmu)
Hatiku hancur kar'namu
Tanpa sedikit alasan, pergi tanpa berpamitan
Takkan kut'rima cinta sesaatmu

Baca Juga: Profil Lee Jung Ha, Pemeran Kim Bong Seok di Drama Moving

Makna Lagu Sial

Makna Lagu Sial
Foto: Makna Lagu Sial (Youtube.com/@HITS Records)

Lagu Sial yang dinyanyikan oleh Mahalini mengisahkan sebuah narasi yang tulus tentang penyesalan dalam percintaan.

Lirik lagu Sial ini menggambarkan seorang individu yang merasa terkena sial karena telah jatuh cinta kepada orang yang salah.

Rasa sakit dan kekecewaan mendalam hadir ketika sang kekasih meninggalkannya tanpa penjelasan yang jelas.

Dalam lagu ini, Mahalini merenungkan bahwa jika hanya ia mengetahui sejak awal, mungkin ia takkan mengikuti cinta yang ternyata hanya sementara.

Pesan yang terkandung dalam lagu ini mengingatkan kita untuk lebih bijak dan hati-hati dalam urusan perasaan.

Baca Juga: Kenali Istilah Ghosting dan Alasan Orang Melakukannya serta Dampak yang Timbul pada Korbannya

Selain itu, dalam lirik lagu Sial juga pendengar disisipkan pesan untuk memahami calon pasangan dengan lebih mendalam guna menghindari kesalahan dalam mencintai.


Fakta tentang Lagu Sial

Lagu Sial adalah sebuah karya musik yang populer yang dinyanyikan oleh penyanyi Indonesia, Mahalini Raharja.

Berikut adalah beberapa fakta-fakta menarik tentang lagu ini:

1. Hasil Kolaborasi Musisi Ternama

Lagu Sial adalah karya yang ditulis oleh Andmesh Kamaleng, Mahalini, dan Mohammed Kamga yang produksinya dikelola oleh PT. Star Cipta Musikindo.

Kolaborasi penulis lagu yang berbakat dalam menciptakan lirik dan melodi yang menggugah emosi.

Sehingga berhasil membawa lagu ini ke dalam dunia musik dengan kesuksesan yang signifikan di kalangan pendengar.

2. Pencapaian Popularitas

Lagu Sial meraih popularitas yang signifikan di kalangan pendengar musik Indonesia.

Sejak dirilis, lagu ini telah menjadi salah satu lagu yang sering diputar di radio dan platform streaming musik.

Bahkan hingga saat ini, musik video lagu Sial telah mendapat sebesar 61 juta penonton, lho Moms.

3. Lirik yang Emosional

Lirik lagu Sial menggambarkan cerita tentang penyesalan dan rasa sakit karena mencintai orang yang salah.

Liriknya menyentuh hati dan bisa membuat pendengar merasa terhubung dengan perasaan yang diungkapkan.

4. Sukses di Media Sosial

Lagu Sial juga mendapatkan popularitas di media sosial, terutama di platform TikTok, di mana orang-orang sering membuat video dengan lagu ini.

5. Diubah ke Genre Dangdut Koplo

Lagu Sial meledak popularitasnya di TikTok setelah banyak pengguna platform tersebut mengubahnya menjadi versi dangdut koplo.

Hal ini membuat lagu tersebut semakin dikenal luas oleh masyarakat, bahkan bagi mereka yang sebelumnya tidak familiar dengan musik Mahalini.

Beragam aransemen dan gaya dangdut koplo ditampilkan, mulai dari yang slow dan mellow hingga yang upbeat dan energik.

Baca Juga: 10+ Rekomendasi Masker untuk Menghilangkan Bekas Jerawat

Profil Singkat Mahalini Raharja

Mahalini
Foto: Mahalini (Instagram.com/mahaliniraharja)

Setelah mengetahui lirik lagu Sial dan beberapa fakta menariknya, Moms tidak boleh melupakan sosok penyanyi hebat dibelakangnya, yaitu Mahalini Raharja.

Simak profil singkatnya di bawah ini, ya.

  • Nama Lengkap: Ni Luh Ketut Mahalini Ayu Raharja
  • Nama Panggung: Mahalini Raharja
  • Nama Panggilan: Mahalini, Lini
  • Tempat, Tanggal Lahir: Denpasar, 4 Maret 2000
  • Zodiak: Pisces
  • Nama Orangtua: I Gede Suraharja (papa), (Almh.) Ni Nyoman Serini Raharja (mama)
  • Pekerjaan: Penyanyi, penulis lagu

Mahalini memulai karirnya di industri musik dengan mengikuti berbagai ajang pencarian bakat, Indonesian Idol di tahun 2020.

Ia berhasil berada di posisi lima besar di ajang Indonesian Idol dan sejak saat itu namanya mulai dikenal publik.

Mahalini telah mengeluarkan beberapa single hits, seperti Bawa Dia Kembali, Melawan Restu, Sial, dan Sisa Rasa.

Ia juga telah menerima berbagai penghargaan bergengsi, seperti Dahsyatnya Award dan AMI Awards.

Fakta Menarik:

  • Mahalini dikenal dengan suaranya yang khas dan powerful, serta gayanya yang swag dan penuh energi.
  • Ia juga dikenal sebagai seorang yang pekerja keras dan dedikasi tinggi dalam kariernya.
  • Mahalini memiliki fanbase yang besar dan loyal, yang dikenal dengan sebutan MyLinz.

Baca Juga: Lirik Lagu Joko Tingkir Ngombe Dawet dan Link Karaokenya

Berkaraoke merupakan cara yang populer bagi penggemar musik untuk terlibat secara aktif dengan lagu favorit mereka.

Melalui kegiatan ini Moms dapat menyanyikan lagu ini sendiri dan mengekspresikan perasaan Moms.

Nah, bagi Moms yang menyukai lirik lagu Sial dan ingin menyanyikannya bersama teman atau keluarga, Moms dapat mengklik tautan video karaoke berikut ini.

Baca Juga: Lirik dan Makna Lagu Wake Me Up When September Ends

Itulah lirik lagu Sial lengkap dengan makna dan fakta menariknya. Semoga mengobati rasa penasaran, ya Moms!

  • https://id.wikipedia.org/wiki/Mahalini_Raharja

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.